Konsulat Jenderal RI Frankfurt mempromosikan pariwisata dan kuliner Indonesia di hadapan 30 orang dari travel agencies, tour operators, jurnalis, dan perwakilan maskapai penerbangan yang beroperasi di kota Frankfurt dan sekitarnya. Dalam acara promosi yang diadakan di Wisma Konsul Jenderal RI Frankfurt, Konsul Jenderal Frankfurt, Toferry Primanda Soetikno, mengatakan, Travel agencies, tour operators, jurnalis, dan perwakilan maskapai penerbangan memiliki peran yang penting dalam mempromosikan Indonesia. Untuk itu, Konsul Jenderal menyampaikan apresiasi kepada seluruh pihak atas komitmennya selama ini untuk mempromosikan Indonesia kepada publik Jerman.
Demikian disampaikan Konsul Penerangan, Sosial, dan Budaya Konsulat Jenderal RI Frankfurt, Adwitya Kristy Hapsari, kepada Antara London, Sabtu (30/6). Toferry Primanda Soetikno menambahkan, pelaksanaan pemilihan kepala daerah pada tanggal 27 Juni secara serentak di Indonesia berjalan aman, damai, dan tenteram. Hal ini mencerminkan situasi keamanan Indonesia yang kondusif. Oleh karena itu, wisatawan Jerman tidak perlu khawatir untuk mengunjungi Indonesia. ant
Gubernur Daerah Istimewa Yogyakarta, Sri Sultan Hamengku Buwono X (10), membuka langsung festival Anggrek Vanda Tricolor atau anggrek Merapi di Taman Anggrek Titi Orchids, Kabupaten Sleman, yang akan berlangsung 1 sampai 5 Agustus mendatang. Seperti dikutip Antara, Ketua Panitia Festival Anggrek Merapi 2018, Endang Semiarti, di Sleman, Minggu (1/7) mengatakan, anggrek Vanda Tricolor ini merupakan anggrek khas lereng Gunung Merapi yang terkenal sangat cantik. Menurutnya, festival yang digelar untuk ke empat kalinya ini juga dalam rangka mempromosikan anggrek khas Merapi sebagai ciri khas flora Sleman.
Festival ini juga untuk mengedukasi masyarakat mengenai anggrek Merapi dan melestarikan anggrek di lereng Merapi yang rawan punah karena diterjang erupsi Merapi. Kepala Bidang Pemasaran Dinas Pariwisata Kabupaten Sleman, Eka Priastana Putra, mengharapkan, festival Anggrek Tricolor ini mendukung kepariwisataan daerah. ant
Pameran pariwisata tahunan "Bali and Beyond Travel Fair" -BBTF mengenalkan sembilan desa wisata daerah setempat kepada para pelaku bisnis mancanegara untuk meningkatkan pariwisata perdesaan di Pulau Bali. Antara melaporkan, pameran bisnis itu diselenggarakan di Bali Nusa Dua Convention Center, pada tanggal 26 sampai 30 Juni. Ketua Penyelenggara BBTF, Ketut Ardana, di Denpasar, Sabtu (30/6) mengatakan, setiap kabupaten di Pulau Bali mengirimkan satu desa wisata, perwakilan yang potensial sebagai destinasi di ajang BBTF.
Ia menjelaskan, ide menampilkan desa wisata pada ajang tersebut, karena makin banyaknya keinginan wisatawan mancanegara merasakan hidup di tengah masyarakat perdesaan Bali. Ardana berharap, desa wisata itu menarik para pelaku bisnis pariwisata yang hadir dalam ajang pameran terbesar di Indonesia tersebut untuk ditawarkan kepada wisatawan mancanegara. Ia mencatat, 241 penjual paket pariwisata termasuk dari tiga negara, untuk pertama kalinya ikut pada ajang tahun ini, yakni dari Thailand, Vietnam, dan Uni Emirat Arab. ant.
Presiden RI Joko Widodo mengunjungi pameran Forum Pangan dan Pertanian Asia atau Asian Agriculture and Food Forum -ASAFF 2018 yang digelar di Jakarta Convention Center, Sabtu (30/6). Seperti dirilis Sekretariat Presiden, Deputi Bidang Protokol, Pers, dan Media Sekretariat Presiden, Bey Machmudin, mengatakan, pameran ini merupakan bagian dari rangkaian ASAFF yang digelar oleh Himpunan Kerukunan Tani Indonesia pada 28 Juni sampai 1 Juli ini.
Presiden disambut oleh Menteri Pertanian Amran Sulaiman dan Kepala Staf Kepresidenan, Moeldoko. Presiden meninjau stan produk-produk pertanian yang dipamerkan. Presiden juga meninjau stan alat-alat pertanian moderen, mulai dari drone hingga mesin penyimpanan yang bisa menyimpan bahan pangan segar hingga enam bulan. Terkait inovasi ini, Menteri Pertanian Amran Sulaiman mengatakan, inovasi bisa menjadi kunci sukses di bidang pertanian, misalnya tercapainya swasembada pangan. rilis setpres