Badan Pemeriksa Keuangan (BPK) mendukung sepenuhnya rencana pemerintah untuk melakukan realokasi anggaran dalam Anggaran Pendapatan dan Belanja Negara (APBN) bagi penanganan kesehatan maupun pemberian jaminan sosial dan insentif ekonomi Usaha Mikro Kecil dan Menengah (MKM) guna mengatasi dampak mewabahnya COVID-19.
Ketua BPK Agung Firman Sampurna dalam pernyataan di Jakarta, Kamis mengatakan, pimpinan BPK menyerahkan sepenuhnya kepada Pemerintah untuk mengambil keputusan terkait pengalihan anggaran dalam kondisi pandemi seperti saat ini. Agung mengatakan realokasi anggaran tersebut yang diperkirakan dapat memperlebar defisit anggaran tersebut dapat dilakukan dengan menggunakan landasan hukum baru, termasuk dengan menerbitkan Peraturan Pemerintah Pengganti Undang-Undang (Perppu). ant.
Perdana Menteri Inggris Boris Johnson menyatakan ada 405 ribu orang yang telah mendaftar sebagai relawan ke Dinas Kesehatan Nasional untuk ikut melawan virus Covid-19. Saat ini, jumlah kematian di seluruh wilayah Inggris akibat Covid-19 sebanyak 465, meningkat 28 orang dalam 24 jam terakhir. Sekretaris Kesehatan Matt Hancock, dilansir Anadolu Agency Kamis (26/3), menambahkan mereka yang direkrut adalah orang-orang dengan kesehatan yang baik untuk membantu negara melawan Covid-19.
Mereka dapat membantu pengiriman obat-obatan dan untuk melindungi kesehatan mereka sendiri.Inggris telah membuat undang-undang tentang kedaruratan virus corona yang disahkan oleh parlemen dan disetujui kerajaan sehingga sudah menjadi hukum. Undang-undang tersebut memberi wewenang terkait pelarangan penyelenggaraan pertemuan besar dan memaksa orang yang terinfeksi virus untuk dikarantina. rol.
Organisasi Kesehatan Dunia (WHO) menyebut enam negara yang paling terkena dampak pandemi virus corona baru (COVID-19) di luar Tiongkok dengan lebih 20.000 kasus. Ke-enam negara itu antara lain Italia, Amerika Serikat, Spanyol, Jerman, Iran dan Prancis.Direktur Jenderal WHO Tedros Adhanom Ghebreyesus menjelaskan jumlah kasus yang dikonfirmasi telah meningkat menjadi 331.619 kasus di luar Tiongkok di antaranya hampir 240.000 kasus dilaporkan oleh enam negara tersebut.
Direktur Jenderal WHO Tedros Adhanom Ghebreyesus seperti dikutip Xinhua, Kamis (26/3/2020) mengatakan, pandemi terus mengambil korban besar, tidak hanya kesehatan tetapi mengambil banyak kehidupan. Dilaporkan Reuters, Pusat Pengendalian dan Pencegahan Penyakit Korea (KCDC) melaporkan sebanyak 104 kasus virus corona baru (COVID-19) terjadi di Korea Selatan pada Kamis (26/3/2020). Dengan demikian menjadikan total mereka yang terkena infeksi menjadi 9.241 orang. Sedangkan korban tewas akibat pandemi virus COVID-19 naik hingga mencapai 131 orang. rri.
Wali Kota Pangkalpinang, Maulan Aklil meminta Gubernur Kepulauan Bangka Belitung Erzaldi Rosman menutup sementara pintu masuk jalur laut dan udara Bangka Belitung sebagai upaya pencegahan penyebaran virus corona atau COVID-19. Wali Kota Maulan Aklil di Pangkalpinang, Kamis mengatakan, pihaknya minta Gubernur menutup semua penerbangan yang masuk dari dan ke wilayah Bangka Belitung selama 14 hari, mulai 27 Maret 2020, kecuali dalam keadaan mendesak atau darurat dengan mendapatkan izin dari pihak yang berwenang.
Menurut dia, upaya menutup pintu masuk ke Bangka Belitung merupakan salah satu cara untuk memutus rantai masuk COVID-19 melalui kedatangan orang dari luar Pulau Bangka.Selain menutup pintu masuk jalur udara, pihaknya juga mohon untuk menutup pintu masuk jalur laut ari dan ke Pulau Bangka selama 14 hari. (ant)