Daniel

Daniel

11
May

 

Kota Medan, Kabupaten Tapanuli Selatan, dan Deliserdang tercatat sebagai daerah yang paling diminati investor penanaman modal asing (PMA) dan penanaman modal dalam negeri (PMDN) untuk berinvestasi pada triwulan I tahun 2020.Pelaksana tugas Kepala Dinas Penanaman Modal Perizinan Terpadu Satu Pintu  Provinsi Sumatera Utara  Arief S Trinugroho di Medan, Minggu mengatakan, ketiga daerah itu sama - sama diminati oleh investor PMA dan PMDN pada triwulan I tahun 2020.

Menurut dia, investasi PMA terbesar pada triwulan I 2020 ada di Tapanuli Selatan sebesar 4,984 triliun rupiah. Kemudian terbesar kedua ada di Medan yakni sebesar 130,320 miliar  rupiah dan Deliserdang 15,225 miliar rupiah. Dia menyebutkan, kontribusi investasi PMA dan PMDN terbesar di tiga daerah itu ataupun Sumatera Utara  secara keseluruhan berasal dari sektor listrik, gas dan air, perumahan, pertambangan, industri makanan, jasa, industri logam dan perkebunan. antara

11
May

 

Brasil mencatat kematian akibat pandemi  Virus Corona mencapai 10.627 kasus, dengan total kasus terinfeksi sebanyak 155.939 orang. Angka ini membuat Brasil jadi negara di Amerika Latin yang paling terpukul oleh penyebaran corona. Mengutip AFP, Minggu (10/5), pejabat Kementerian Kesehatan Brasil telah mengonfirmasi bahwa angka kematian akibat penyakit covid-19 di negaranya sudah melampaui 10 ribu kasus.

Sebelumnya diberitakan lebih dari 20 pejabat penting di Pemerintahan Presiden Brasil Jair Bolsonaro dinyatakan positif terinfeksi corona Yang terbaru, Juru Bicara Presiden, Otavio Rego Barros dinyatakan positif pada awal pekan lalu.Pejabat lain yang dinyatakan positif, yakni Kepala Komunikasi Fabio Wajngarten dan Menteri Keamanan Nasional Augusto Heleno. CnnIndonesia

11
May

 

Menteri Sosial Juliari P Batubara menyebut bantuan sosial langsung tunai untuk penanganan virus corona dilakukan dengan cara transfer rekening bank Badan Usaha Milik Negara, juga melalui kantor PT Pos Indonesia (Persero). Juliari P Batubara mengutip Sekretaris Kabinet Minggu (10/5) menyatakan, bantuan langsung tunai  akan diberikan kepada 9 juta kepala keluarga.Sementara  yang melalui kantor pos yang sedang berjalan diberikan kepada 1,8 juta kepala keluarga.

Jumlah itu, menurut  Juliari, lebih banyak dari transfer rekening bank BUMN yang sebanyak 785 ribu kepala keluarga. Bantuan Langsung Tunai merupakan bagian dari bantuan sosial nonreguler yang dikhususkan untuk keluarga terdampak penyebaran virus corona. Bantuan Langsung Tunia diberikan selama tiga bulan dengan target penerima manfaat 9 juta keluarga berdasarkan data dari daerah tingkat dua, yaitu pemerintah kabupaten/kota. CnnIndonesia 

11
May

 

Empat maskapai penerbangan beroperasi kembali melalui Bandara Internasional Yogyakarta di Kabupaten Kulon Progo, Daerah Istimewa Yogyakarta, siap melayani penumpang dengan menerapkan peraturan yang berlaku dalam pencegahan penyebaran COVID-19. General Manager Yogyakarta International Airport PT Angkasa Pura I, Agus Pandu Purnama di Kulon Progo, Minggu, mengatakan sampai saat ini, ada empat maskapai yang sudah menyampaikan informasi kepada AP I bahwa maskapai tersebut melayani penerbangan sejak 26 April, sedangkan maskapai Garuda akan melayani 15 kali penerbangan mulai dari 8 Mei sampai 1 Juni.

 

Dikatakan, mereka sudah melaksanakan penerbangan untuk repatriasi. Kemudian, melayani penerbangan dengan pengecualian. Agus Pandu mengatakan Angkasa Pura  I telah menyiapkan posko penjagaan dan pemeriksaan di Bandara Yogyakarta International Airport  menyikapi Surat Edaran Kementerian Perhubungan Nomor SE 31 tahun 2020 tentang Pengaturan Penyelenggaraan Transportasi Udara. antara