Sumarno

Sumarno

21
February


(voinews.id)  Fenomena kekeringan yang terjadi akibat perubahan iklim semakin meluas ke berbagai negara di dunia, menyebabkan masalah serius terhadap sektor pertanian dalam menyediakan pangan bagi masyarakat.Dikutip dari Antara, Kepala Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG) Dwikorita Karnawati, Senin (20.1) di Jakarta mengatakan, solusi berbasis sains menjadi upaya memitigasi kekeringan di Indonesia.

Menurutnya, solusi berbasis sains dengan menerapkan teknologi modifikasi cuaca dilakukan untuk memaksa hujan turun mengisi waduk-waduk, bendungan-bendungan dan lahan-lahan kering, sehingga kemarau tidak memberikan efek parah terhadap kekeringan. Dwikorita menuturkan pihaknya bersama Kementerian Lingkungan Hidup dan Kehutanan (KLHK) telah menyiapkan teknologi modifikasi cuaca yang akan diterapkan pada akhir Februari sampai Mei 2023.Selain itu BMKG juga sudah berkoordinasi dengan Kementerian PUPR agar menambah sumur-sumur bor sebagai upaya memitigasi kekeringan.Selain bekerja sama dengan sejumlah stakeholder. Dwikorita juga mendorong adanya keterlibatan masyarakat melalui pemberdayaan. Antara

21
February

 

(voinews.id)  Kementerian Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Kemenparekraf) telah melakukan upaya kolaborasi bersama sejumlah stakeholder pariwisata untuk menjaga stabilitas industri perhotelan selama pandemi. Kolaborasi ini berhasil meningkatkan jumlah hunian kamar hotel hingga 50 persen.Dalam The Weekly Brief with Sandi Uno Senin (20.2) di Jakarta. Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif Sandiaga Uno menyatakan hasil tersebut merupakan sebuah optimisme.


Ia pun terus mendorong agar terjadi peningkatan kualitas pelayanan untuk wisatawan. salah satunya dengan setifikasi CHSE (Cleanliness, Health, Safety, Environment Sustainability).

“Ini adalah sebuah optimisme dan ini kita tidak boleh terlena dan harus kita dorong terus, agar peningkatan kualitas pelayanan, sertifikasi CHSE dengan kita kerjasamakan dengan BSN bisa mendorong agar lebih meningkat layanan untuk wisatawan.”

Lebih lanjut Sandiaga Uno mengungkapkan agar tingkat hunian kamar hotel terus meningkat. Kemenparekraf juga mendorong regulasi penambahan hari libur nasional yang dipercaya dapat mendorong peningkatan jumlah hunian hotel.Selain itu, menurutnya Kemenparekraf juga memfasilitasi akses permodalan bagi para pemilik hotel, khususnya bagi hotel non bintang untuk mengembangkan usahanya. Dora

21
February



(voinews.id)  Tiga pintu perbatasan Daerah Otonomi Xinjiang di wilayah barat laut Tiongkok dengan Kazakhstan dan Kyrgyzstan mulai dibuka untuk lalu lintas orang pada Senin.Dikutip dari Antara pada Senin (20.1) otoritas Xinjuiang menyebut para pengguna transportasi darat sudah bisa melalui dua pintu keluar menuju Kazakhstan dari Alashankou dan Baketu, Xinjiang.

Demikian halnya dengan pos perbatasan Torugart sudah bisa dilalui bagi pelaku pelintas batas menuju Kyrgyzstan.Pembukaan tiga perbatasan tersebut merupakan kebijakan yang kedua kalinya diambil oleh otoritas Xinjiang dalam menindaklanjuti penurunan status penanganan pandemi COVID-19.Antara

21
February



(voinews.id) Turki kini mengerahkan segala upaya guna membersihkan puing-puing bangunan yang runtuh akibat gempa, setelah operasi penyelamatan korban dinyatakan berakhir.Operasi tersebut telah dilakukan selama dua pekan setelah gempa dahsyat menerjang pada 6 Februari yang menewaskan lebih dari 46.000 orang di Turki selatan dan Suriah barat laut.

Dikutip dari Antara pada Senin (20.1) Badan Penanggulangan Bencana dan Kedaruratan Turki (AFAD) mengungkapkan sekitar 13.000 unit ekskavator, crane (derek jangkung), truk dan alat berat lainnya sudah disebar ke zona gempa.AFAD menyatakan jumlah korban tewas di Turki bertambah menjadi 41.020 orang. Angka ini diperkirakan terus bertambah mengingat 385.000 apartemen di negara itu hancur atau rusak parah, sementara masih banyak korban yang belum ditemukan. Antara