Kementerian Kesehatan Prancis mencatat, ada penambahan 3.800 kasus Corona baru dalam 24 jam terakhir. Pernyataan Kementerian Kesehatan Prancis dilansir dari AFP, Kamis (20/8/2020) menyebutkan, semua indikator terus naik dan penularan virus semakin meningkat. Sejak Mei, rata-rata pertambahan kasus Corona per hari di Prancis berkisar 3.000 kasus. Di ibu kota, Paris, terdapat 50 kasus baru per 100 ribu penduduk setiap harinya. rri
Tokoh oposisi Rusia, Alexei Navalny dilaporkan dalam keadaan koma di rumah sakit Siberia.Dia dilarikan ke rumah sakit setelah meminum secangkir teh yang diyakini mengandung racun.Juru bicara Navalny, Kira Yarmys mengatakan, Navalny mulai merasa sakit ketika sedang dalam perjalanan kembali ke Moskow dari Tomsk di Siberia.
Dia lalu dibawa dari pesawat dengan tandu setelah melakukan pendaratan darurat di Omsk. Yarmys, seperti dilansir Reuters Kamis (20/8/2020) mengatakan, Alexei Navalny berada dalam perawatan intensif dan menggunakan ventilator paru buatan di rumah sakit Omsk. sindo
Banjir di Bangladesh menewaskan sekitar 226 orang.Seluas 40 persen negara itu mengalami banjir setelah hujan lebat yang menyebabkan sungai meluap dan menggenangi desa. Kepala Pusat Perkiraan dan Peringatan Banjir Bangladesh Arifuzzaman Bhuyan, dilansir Aljazirah mengatakan, dalam hal durasi, ini adalah banjir terburuk kedua dalam sejarah negara.
Sementara itu seorang pejabat manajemen bencana Bangladesh mengatakan, lebih dari enam juta orang mengalami kerusakan rumah akibat banjir, dan puluhan ribu penduduk desa berada di tempat penampungan. republika
Hampir 11.000 sambaran petir selama 72 jam menyulut ratusan kebakaran di seluruh California, meliputi alam liar, permukiman warga, yang memaksa ribuan orang untuk mengungsi.Melansir ABC News pada Kamis (20/8/2020), ribuan sambaran pertir tersebut membuat tim pemadam kebakaran sangat sibuk bekerja dari ujung ke ujung negara bagian.
Gubernur California, Gavin Newsom mengumumkan keadaan darurat di seluruh California.Menyerukan adanya personeldan peralatan tambahan untuk memadamkan kebakaran, dari jalur darat dan udara. kompas