Friday, 06 July 2018 00:00

Sumatra Utara

Written by 
Rate this item
(1 Vote)

Pelangi Nada kali ini putarkan lagu “ O Tano Batak” , dinyanyikan oleh Victor Hutabarat. Lagu ini berkisah tentang masyarakat Batak yang merantau dan rindu akan kampung halamannya tercinta. Meski hanya lewat lagu, kedekatan akan kampung halaman begitu terasa, karena Tano Batak atau dalam bahasa Indonesia berarti Tanah Batak selalu melekat di hati. Biasanya lagu ini dinyanyikan sebagai pelepas rindu.

Anda baru saja mendengarkan lagu “O, Tano Batak yang dinyanyikan oleh Victor Hutabarat.Lagu yang diiciptakan oleh S. Dis, dinilai sangat melodius.

Pendengar, beberapa lagu dari Sumatra Utara menceritakan tentang keindahan alamnya. Salah satunya adalah “Pulau Samosir”. Diciptakan oleh Nahum Situmorang, musisi Batak yang cukup terkenal, Lagu ini bercerita tentang pulau Samosir yang menjadi kampung halaman masyarakat Batak. Diceritakan dalam lagu tersebut, kemanapun akan merantau, ia akan kembali lagi ke kampung halamannya, Pulau Samosir. Bahkan akan dikuburkan pula di pulau Samosir. Lagu ini pun menggambarkan betapa cintanya akan kampung halaman, Pulau Samosir. Hingga kini, Lagu Pulo Samosir sudah banyak dinyanyikan oleh penyanyi Batak dengan beragam versi. Kali ini, saya akan memutarkan yang dinyanyikan oleh Victor Hutabarat.

Anda baru saja mendengarkan  Lagu PULO SAMOSIR dari Victor Hutabarat.  Mengakhiri Pelangi Nada daerah kali ini, lagu berjudul Sitogol yang dinyanyikan oleh Victor Hutabarat hadir ke ruang dengar anda. Sama seperti lagu sebelumnya, lagu ini juga diciptakan oleh Nahum Situmorang. Lagu Sitogol berasal dari Tapanuli Selatan. lagu Sitogol" berbahasa Mandailing, bahasa masyarakat Tapanuli Selatan. Lagu ini pun bercerita tentang ajakan untuk bergembira dan bernyanyi lagu Sitogol, meski mungkin hati sedang bersedih.

Read 1437 times