Program Highligt

Program Highligt (1218)

13
May


(voinews.id)Presiden RI Joko Widodo (Jokowi) menyinggung soal perang yang terjadi di Ukraina dalam jamuan santap siang pemimpin negara-negara ASEAN oleh Ketua Dewan Perwakilan Amerika Serikat (AS) Nancy Pelosi dan Anggota Kongres AS di Capitol Hill, Washington DC, AS, Kamis (12/5) waktu setempat.


Presiden Jokowi menyebut perang di Ukraina telah berdampak pada ekonomi dunia termasuk kenaikan harga pangan, energi, dan inflasi.

“Perang di Ukraina menciptakan tragedi kemanusiaan yang luar biasa dan berdampak terhadap ekonomi global,” kata Presiden seperti dikutip dari keterangan resmi Biro Pers Sekretariat Presiden.

Ia mengungkapkan jika hukum internasional tidak dihormati, multilateralisme ditinggalkan dan unilateralisme dikedepankan, maka apa yang terjadi di Ukraina dapat terjadi di wilayah lain, termasuk di Indo-Pasifik.

Pada saat yang sama, Jokowi mengajak AS untuk menjadi bagian dari upaya menciptakan perdamaian, stabilitas dan kerjasama inklusif yang saling menguntungkan di Indo-Pasifik.

“Sejak 2019, ASEAN telah menyepakati ASEAN Outlook on the Indo-Pacific, memastikan keberlangsungan perdamaian dan stabilitas di Indo-Pasifik. Saya mengajak AS untuk terus menjadi bagian dari jangkar perdamaian dan stabilitas di Indo-Pasifik,” ujarnya.

ASEAN menurut Presiden, selama lebih dari 5 dekade menikmati perdamaian dan stabilitas. Negara ASEAN juga bekerja keras membangun arsitektur kawasan yang mengedepankan kerja sama.

“Paradigma win-win diperjuangkan, budaya dialog diperkokoh, kerja sama inklusif dikedepankan, dan hukum internasional dan nilai-nilai multilateral menjadi panglima,” jelas Presiden.

Di akhir sambutannya, Presiden Joko Widodo juga mengajak AS untuk terus menjadi mitra strategis ASEAN yang saling menguntungkan.

“Kita juga ingin Amerika menjadi mitra strategis ASEAN dalam kerja sama yang inklusif dan saling menguntungkan. Saya yakin kita bersama dapat menyaksikan kemakmuran kawasan Indo-Pasifik,” ujar Jokowi.

Presiden Jokowi diberi kehormatan untuk berbicara pertama dan memperkenalkan pemimpin ASEAN yang hadir dalam acara tersebut. Selanjutnya bersama dengan Speaker Pelosi, Presiden Jokowi memimpin jalannya pertemuan.

Turut mendampingi Presiden dalam jamuan santap siang dengan Kongres AS yaitu Menteri Luar Negeri Retno Marsudi dan Duta Besar RI untuk AS Rosan Roeslani.

 

antara

13
May


 

(voinews.id)Presiden Joko Widodo (Jokowi) berharap para pimpinan perusahaan (Chief Executive Officer/CEO) besar dari Amerika Serikat dapat membangun kerja sama yang konkret di forum Presidensi G20 Indonesia.

Presiden Jokowi juga menyampaikan harapannya agar para CEO dari AS membangun kerja sama yang konkret dengan ASEAN, khususnya dengan Indonesia.

“Semua ini membutuhkan kemitraan yang erat antara pemerintah dengan komunitas bisnis dan saya berharap para CEO perusahaan-perusahaan besar Amerika dapat membangun kerja sama yang konkret di G20,” kata Presiden Jokowi dalam "ASEAN-US Special Summit with Business Leaders" di Washington DC, AS, Kamis (12/5) waktu setempat, sebagaimana disiarkan Youtube Sekretariat Presiden, Jumat.

Presiden Jokowi menyampaikan sebagai Presiden G20 pada tahun ini Indonesia ingin memastikan agar G20 dapat bekerja sebagai katalisator pemulihan ekonomi global, terutama bagi kemajuan negara-negara berkembang.

Selain itu Indonesia juga saat ini menjadi Koordinator Kemitraan ASEAN dengan AS untuk periode 2021-2024. ASEAN selama ini, kata Presiden Jokowi, telah sukses membangun kawasan dengan pertumbuhan ekonomi yang stabil dan damai.

Produk Domestik Bruto (PDB) ASEAN telah mencapai 3,3 triliun dolar AS. Namun ditekankan Presiden Jokowi, ASEAN harus bekerja keras agar lebih dapat menikmati rantai nilai global agar mampu terus maju.

Dalam kesempatan itu Presiden Jokowi juga menjelaskan potensi pertumbuhan ekonomi Indonesia. Dengan populasi penduduk hingga 270 juta orang yang mayoritas usia produktif, Indonesia terus melakukan terobosan dan inovasi untuk bisa naik kelas.

“Dengan wilayah yang luas kekayaan alam yang berlimpah. Indonesia sangat kaya dalam penyediaan bahan baku industri serta penyediaan energi hijau,” kata Presiden Jokowi.

Presiden Jokowi bertemu dengan para CEO dari AS dalam rangkaian kunjungan kerjanya ke Washington DC, AS, untuk menghadiri KTT Khusus ASEAN-AS.

Tampak hadir dalam pertemuan dengan para CEO antara lain, Menteri Perdagangan AS Gina Raimondo, US-ASEAN Business Council Ted Osius, Utusan Khusus untuk Perubahan Iklim John Kerry, dan sejumlah pimpinan perusahaan AS antara lain Google, Chevron, Boeing, Qualcomm, ConocoPhillips, Marriot International, dan lainnya.

Adapun pejabat yang mendampingi Presiden Jokowi dalam pertemuan tersebut yaitu Menteri Luar Negeri Retno Marsudi dan Duta Besar RI untuk AS Rosan Roeslani.

Setelah bertemu dengan para CEO dari AS, Presiden Jokowi akan menghadiri jamuan santap malam antara pemimpin negara-negara ASEAN dengan Presiden Amerika Serikat (AS) Joe Biden di Gedung Putih, Washington DC, AS, Kamis malam, 12 Mei 2022 waktu setempat (WS) atau Jumat pagi, 13 Mei 2022 waktu Indonesia.

antara

12
May

 

(voinews.id)Kementerian Pertanian memastikan stok hewan kurban untuk kebutuhan Hari Raya Idul Adha 2022 tidak terganggu wabah penyakit mulut dan kuku (PMK) yang terjadi di Jawa Timur dan Aceh. Direktur Jenderal Peternakan dan Kesehatan Hewan Kementerian Pertanian Nasrullah dalam keterangannya di Jakarta, Rabu, mengatakan bahwa kebutuhan hewan ternak untuk kurban biasanya hanya 10 sampai 20 persen dari total populasi yang ada. "Untuk Idul Adha kami optimistis insya Allah ini ternak tersedia. Pengalaman-pengalaman sebelumnya hanya 10-20 persen dari populasi yang dipakai," kata Nasrullah.

Selain itu Nasrullah juga mengatakan Kementerian Pertanian akan membuat SOP tentang prosedur mobilisasi hewan ternak dari satu wilayah ke wilayah lainnya dengan aman tanpa terinfeksi virus penyebab penyakit mulut dan kuku. "Nanti kami akan buat SOP khusus bagaimana mobilisasi ternak dari satu wilayah ke wilayah lain tanpa terkontaminasi oleh PMK ini. Mudah-mudahan satu sampai dua minggu sebelum Idul Adha kami sudah bisa punya itu sehingga masyarakat kaum Muslim bisa melaksanakan kurban dengan aman dan sehat," kata Nasrullah. Penyakit mulut dan kuku pada hewan menjangkiti hewan ternak dengan kuku terbelah seperti sapi, kambing, domba, dan babi. Penularan penyakit ini terjadi melalui virus yang penyebarannya lewat udara ataupun airborne dan juga kontak langsung. Penyakit mulut dan kuku pada hewan ternak ini tidak menular pada manusia, melainkan hanya sesama hewan ternak. Kementerian Pertanian dan juga pemerintah daerah telah melakukan intervensi pengendalian wabah dan pencegahan agar penyebaran PMK pada hewan tidak semakin meluas. Kementerian Pertanian menetapkan sebanyak enam kabupaten di dua provinsi Indonesia sebagai wabah penyakit mulut dan kuku (PMK) pada hewan ternak. Dua kabupaten yang dilanda wabah PMK yaitu Kabupaten Aceh Tamiang dan Kabupaten Aceh Timur. Sementara empat kabupaten di Jawa Timur yaitu Gresik, Sidoarjo, Lamongan, dan Mojokerto.

Data Kementerian Pertanian menyebutkan jumlah kasus hewan ternak yang terinfeksi PMK di Jawa Timur sebanyak 3.205 ekor dengan kasus kematian mencapai 1,5 persen. Sementara kasus positif PMK di Aceh sebanyak 2.226 ekor dengan kasus kematian 1 ekor.

 

antara

11
May

 

Voice of Indonesia Kembali menyelenggarakan acara Diplomatic Forum yang ke 41 dengan tema  “ Dari Pandemi ke Endemi, Bagaimana Dunia Belajar Hidup Berdampingan dengan Covid-19 . Tema yang diusung dalam Diplomatic Forum yang berlangsung di Jakarta hari Selasa (10/5)   dimaksudkan untuk menjawab pertanyaan,  mengenai kesiapan negara-negara, termasuk Indonesia  untuk mengubah status Pandemi ke Endemi, serta  bagaimana dampaknya perubahan status tersebut  terhadap pembangunan ekonomi negara- negara di dunia. Duta Besar India untuk Indonesia  Manoj Kumar Bharti yang hadir dalam acara tersebut menyampaikan dunia harus mampu untuk dapat hidup berdampingan dengan Covid-19, namun tetap mewaspadai virus yang dapat mematikan tersebut.

 

“Jadi saran saya yaitu kita tinggalkan pandemi ini sekarang. Sekarang itu 70 persen dari populasi sudah diokulasi, divaksinasi selama kita mengambil tindakan pencegahan yang normal dari hubungan sosial. Kita sekarang harus menjadikan pandemi ini dengan  definisi lain dari Flu. Jadi mari kita jalani hidup kita dengan biasa, berhati-hati, dan tetap sadar akan kenyataan bahwa virus ada di sekitar kita.

 

Sementara itu Direktur Promisi Pariwisata, Kedutaan Besar Malaysia untuk Indonesia, Junus Suhid yang juga hadir dalam acara Diplomatic Forum ke 41 mengatakan, dunia sudah cukup menderita dengan merebaknya virus Covid-19. Oleh karena itu menurut  Junus Suhid  setiap negara harus tetap berupaya optimal untuk menanggulangi penyebaran covid-19, sehingga status endemi dapat terjaga.

 

Setiap orang sangat senang berada di status endemik. Tetapi dalam keinginan kami untuk merevitalisasi ekonomi Malaysia dan menjadikan penghidupan lebih bermakna, menurut saya kita harus menyikapi Standard Operating Procedures (SOP) yang diberikan oleh pemerintah. Kita harus menjaga keseimbangan agar endemik tetap menjadi endemik. Kami tidak ingin wabah datang kembali. Kami sudah sangat menderita. Oleh karena itu perhatikan semua SOP yang diberikan oleh pemerintah.

 

Sementara Pemerintah Indonesia belum mengumumkan transisi dari Pandemi ke Endemi. Bahkan Presiden Joko Widodo  memandang bahwa transisi ini harus dilakukan secara hati- hati melalui berbagai tahapan. Ahmad Faisal melaporkan.

10
May

 

(voinews.id)Presiden Joko Widodo memberikan enam arahan terkait penanganan pandemi COVID-19 dan gejolak ekonomi global kepada para menteri dalam Sidang Kabinet Paripurna di Jakarta, Senin. "Saya ingin kita semuanya tetap konsentrasi pada masalah yang berkaitan dengan pandemi dan juga yang berkaitan dengan gejolak ekonomi global, yang sampai saat ini belum berhenti, belum selesai, dan itu menimbulkan ketidakpastian pada ekonomi semua negara," kata Presiden di Istana Negara Jakarta, Senin. Dalam arahan pertama, Jokowi mengungkapkan Pemberlakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat (PPKM) masih terus diterapkan meskipun kasus aktif harian COVID-19 di Tanah Air sudah menurun. "Jadi, tolong setelah ini disampaikan PPKM tetap berlanjut, sampai betul-betul kita yakin bahwa COVID-19 ini 100 persen bisa kita kendalikan," ungkap Presiden. Arahan kedua ialah terkait manajemen arus mudik dan arus balik Lebaran. Jokowi memberikan apresiasi kepada seluruh jajaran Kementerian, Polri, dan TNI, yang telah bekerja sama dengan baik, sehingga arus mudik dan arus balik Idul Fitri 1443 Hijriah berjalan dengan lancar.

Selanjutnya, arahan ketiga berkaitan dengan kewaspadaan terhadap gejolak ekonomi global akibat perang Ukraina-Rusia serta kebijakan moneter Amerika Serikat. Jokowi meminta pengelolaan ekonomi makro dan mikro diikuti secara detail, terutama berkaitan dengan pangan dan energi. "Saya sudah minta kemarin pada Pak Seskab (Pramono Anung) agar setiap minggu seperti kita lakukan rapat terbatas mengenai PPKM ini, juga sama urusan pangan, urusan energi harus juga dilakukan mingguan karena betapa pentingnya pengelolaan dua hal ini bagi stabilisasi, stabilitas ekonomi kita, utamanya stabilitas harga dan barang-barang pokok rakyat," jelasnya. Arahan keempat, Presiden mengingatkan pentingnya kepekaan tinggi terkait krisis yang ada di seluruh daerah, mulai dari musim kemarau, ancaman kebakaran hutan dan lahan, hingga penyakit kuku dan mulut yang menyerang hewan ternak.Presiden pun meminta Menteri Pertanian Syahrul Yasin Limpo untuk melakukan lockdown dan menerapkan sistem zonasi lockdown agar pergerakan ternak dapat dicegah dengan baik. "Saya juga minta Kapolri (Jenderal Pol. Listyo Sigit Prabowo) betul-betul menjaga ini di lapangan, mengenai pergerakan ternak dari daerah-daerah yang sudah dinyatakan ada penyakit mulut dan kuku. Bentuk satgas sehingga jelas siapa nanti yang bertanggung jawab," tegasnya. Arahan kelima, dia juga mengingatkan pentingnya percepatan realisasi belanja APBN, APBD, dan BUMN yang berdampak pada ekonomi rakyat. Terakhir, arahan keenam, Presiden meminta seluruh jajarannya untuk tetap fokus bekerja pada tugas masing-masing, meskipun tahapan Pemilihan Umum (Pemilu) Serentak 2024 akan dimulai pada pertengahan tahun ini. "Agar agenda-agenda strategis nasional yang menjadi prioritas kita bersama betul-betul bisa kita pastikan terselenggara dengan baik, Pemilu terselenggara dengan baik, lancar, dan tanpa gangguan," ujarnya.

antaranews

 

09
May

 

(voinews.id) Presiden RI Joko Widodo resmi melepas kontingen Indonesia ke SEA Games 2021 (2022) di Istana Merdeka, Jakarta Senin (9/5). Sebanyak 93 atlet dari 32 cabang olahraga hadir langsung dalam upacara pengukuhan tersebut. Dalam sambutannya Presiden Joko Widodo memberi motivasi kepada seluruh atlet untuk meraih prestasi tertinggi di ajang olahraga tertinggi se-Asia Tenggara tersebut.

Pada SEA Games kali ini, Indonesia mengirim atlet dengan jumlah yang lebih sedikit dibandingkan sebelumnya. Pada SEA Games Filipina 2019 lalu, tim Merah Putih mengirim 841 atlet sementara saat ini hanya 499 atlet yang berangkat. Presiden Joko Widodo sadar terdapat pengurangan yang signifikan soal jumlah atlet yang berpartisipasi. Namun menurutnya, hal tersebut dilakukan sebagai salah satu bentuk efisiensi dalam meraih medali.CnnIndonesia

06
May

 

(voinews.id) Lifter putra Indonesia, Rizki Juniansyah berhasil meraih tiga medali emas dan memecahkan satu rekor dunia, pada kejuaraan Dunia Angkat Besi Junior 2022. Rizki meraih tiga medali emas di kategori 73 kg putra untuk angkatan Snatch (156 kg), Clean & Jerk (185 kg) dan Total (341 kg). Pencapaian ini membuat Lifter asal Banten itu keluar sebagai juara dunia junior kelas 73kg pada ajang yang dihelat di Heraklion Yunani Jumat (6/5/2022).

Rizki juga berhasil mempertajam rekor dunia pada angkatan snatch atas namanya sendiri. Dari yang sebelumnya 155kg pada kejuaraan dunia di Tashkent, Uzbekistan menjadi 156kg. sindo

05
May

(voinews.id)Presiden RI  Joko Widodo menghabiskan waktu hari ke-2 Lebaran 2022 dengan bermain bersama cucu-cucunya di halaman Istana Kepresidenan Yogyakarta, Selasa (3/5) sore.

Bersama dua orang cucunya, Jan Ethes Srinarendra dan Sedah Mirah Nasution, Presiden Jokowi mengemudikan mobil golf dan berhenti di depan gerbang utama Istana Yogyakarta. Jan Ethes dan Sedah Mirah lalu menyapa masyarakat yang berada di seberang gerbang utama Istana.

Presiden Jokowi tampak mengenakan kemeja lengan panjang warna putih, Ethes mengenakan kaus warna abu-abu, sedangkan Sedah Mirah mengenakan baju terusan biru.

"Minal aidin wal faizin," ucap Jan Ethes kepada masyarakat.

Sementara itu, Sedah Mirah tampak melambaikan tangannya.

Presiden Jokowi juga menyapa langsung masyarakat dan membagikan kaus. Salah satu masyarakat yang mendapat kaus adalah warga dari Solo.

antaranews

02
May

 

(voinews.id)Presiden Joko Widodo dan Ibu Iriana Joko Widodo menyampaikan ucapan Selamat Idul Fitri 1443 Hijriah.

"Dengan segala kerendahan hati, saya sekeluarga mengucapkan Selamat Idul Fitri 1443 Hijriah. Mohon maaf lahir dan batin," kata Presiden Jokowi dalam video yang ditayangkan di kanal Youtube Sekretariat Presiden pada Minggu.

"Saya juga mengucapkan Selamat Idul Fitri, mohon maaf lahir dan batin," ungkap Ibu Iriana.

Keduanya mengucapkan syukur karena tahun ini masyarakat dapat mudik dan berkumpul bersama keluarga di kampung halaman.

"Alhamdulillah, Lebaran tahun ini kita sudah dapat berkumpul dengan keluarga, bertemu orang tua, sanak saudara, dan kerabat di kampung halaman," tambah Presiden.

Presiden Jokowi pada 2 April 2022 mengumumkan pemerintah mengizinkan masyarakat untuk mudik pada tahun ini dengan syarat melengkapi vaksin dan tetap menjaga protokol kesehatan. Pemerintah menetapkan cuti bersama pada 29 April dan 4-6 Mei 2022. Artinya masyarakat punya waktu libur pada 29 April-8 Mei 2022.

Sebelumnya, Majelis Tarjih dan Tajdid Pimpinan Pusat (PP) Muhammadiyah telah menetapkan 1 Syawal 1443 Hijriah atau Hari Raya Idul Fitri jatuh pada Senin, 2 Mei 2022.

Sementara Kementerian Agama menyatakan secara hisab posisi hilal awal Syawal di Indonesia sudah memenuhi kriteria baru Menteri Agama Brunei, Indonesia, Malaysia, dan Singapura (MABIMS) pada 1 Mei atau 29 Ramadhan 1443 Hijriah.

Direktur Jenderal Bimbingan Masyarakat Islam Kemenag Kamaruddin Amin menyebut pada 1 Mei 2022 tinggi hilal antara 4 derajat 0,59 menit sampai 5 derajat 33,57 menit dengan sudut elongasi antara 4,89 derajat sampai 6,4 derajat.

Menurut kriteria baru MABIMS, imkanur rukyat dianggap memenuhi syarat apabila posisi hilal mencapai ketinggian 3 derajat dengan sudut elongasi 6,4 derajat.

Dengan demikian, 1 Syawal atau Idul Fitri 2022 kemungkinan jatuh pada 2 Mei 2022. Namun, penetapannya baru akan diumumkan setelah menggelar Sidang Isbat 1 Syawal 1443 Hijriah pada Minggu usai proses pengamatan hilal di 99 titik pemantauan.

 

antara

01
May

 

(voinews.id) Guru Besar Hukum Internasional (UI) Hikmahanto Juwana mengatakan apresiasi patut diberikan pada upaya diplomasi Presiden Joko Widodo yang berbicara dengan sejumlah kepala Negara, termasuk Rusia dan Ukraina, agar perang segera dihentikan di Ukraina. Hikmahanto Juwana  dalam keterangan tertulis di Jakarta, Sabtu mengatakan, harapan Presiden yang menghimbau agar perbedaan antarnegara bisa diselesaikan secara damai selaras dengan amanat yang termaktub dalam Pasal 2 ayat 3 Piagam PBB.

Ia mengatakan apresiasi juga patut diberikan kepada Presiden Jokowi yang menolak dengan tegas permintaan bantuan senjata dari Presiden Zelenskyy.
Presiden Joko Widodo  dengan tepat menolak permintaan itu atas dasar konstitusi dan prinsip politik luar negeri RI yang bebas dan aktif. antara