Sumarno

Sumarno

11
May

 

(voinews.id) Dewan Keamanan PBB dijadwalkan akan bertemu pada Rabu (11/5) atas permintaan Amerika Serikat untuk membahas peluncuran rudal Korea Utara baru-baru ini. Pemerintah AS berupaya mendorong dewan beranggotakan 15 negara itu untuk memperkuat sanksi terhadap Korea Utara. Korea Utara  menembakkan sebuah rudal balistik dari kapal selam pada Sabtu. Washington juga menilai Korut bersiap untuk melakukan pengujian nuklir paling cepat bulan ini.

Duta Besar AS untuk PBB Linda Thomas-Greenfield mengatakan, pemerintahnya menginginkan agar Dewan Keamanan-PBB menggelar pemungutan suara pada Mei untuk menjatuhkan sanksi baru terhadap Korea Utara. Namun dua negara pemegang hak veto  Tiongkok  dan Rusia telah memberi sinyal akan menentang tindakan itu. reuters

11
May

 

(voinews.id) Pembatasan Kegiatan Masyarakat (PPKM) Jawa-Bali dan luar Jawa-Bali kembali diperpanjang pasca Lebaran meski tidak ada lonjakan kasus secara eksponensial. Direktur Jenderal  Bina Administrasi Kewilayahan Kementerian Dalam Negeri Safrizal melalui jejaring sosialnya di Jakarta Selasa mengatakan perpanjangan PPKM kali ini dilaksanakan serentak untuk seluruh wilayah di Indonesia. Secara substansi terdapat beberapa penyesuaian. Di antaranya, perubahan jumlah daerah di setiap level PPKM, khususnya menurunnya jumlah daerah di level 1 dan 3, perubahan jam operasional tempat makan yang mulai beroperasi malam hari serta meniadakan syarat PCR dan antigen untuk beberapa kegiatan di Jawa-Bali.

Safrizal  mengatakan, pasca libur Lebaran 2022 terjadi penambahan kasus aktif COVID-19, namun masih dalam kondisi pelandaian yang ditandai dengan tidak adanya lonjakan kasus secara eksponensial. Dalam kondisi tersebut Menteri Dalam Negeri terus melakukan pencermatan keadaan dan evaluasi PPKM di seluruh Indonesia.antara

11
May

 

(voinews.id) Sebuah pusat perbelanjaan dan dua hotel di kota pelabuhan Odesa, Ukraina bagian selatan terkena serangan rudal Rusia pada Senin (9/5) waktu setempat. Dilaporkan bahwa sedikitnya tiga rudal hipersonik baru buatan Rusia menghantam infrastruktur publik tersebut.

Dilansir CNN, Selasa (10/5/2022) juru bicara otoritas militer regional Odesa, Sergey Bratchuk mengatakan, bahwa tiga rudal Kinzhal, rudal hipersonik terbaru Rusia ditembakkan dari sebuah pesawat dan mengenai 'target infrastruktur pariwisata'. Bratchuk menyatakan ada dua orang yang harus dirawat di rumah sakit akibat serangan rudal Rusia itu.detik

11
May

 

 (voinews.id) Kementerian Pertanian menyiapkan strategi pemberantasan penyakit mulut dan kuku (PMK) pada hewan ternak untuk mencegah penyebarannya menyusul adanya hewan ternak yang terjangkit penyakit PMK di sejumlah daerah Jawa Timur. Menteri Pertanian Syahrul Yasin Limpo dalam keterangannya di Jakarta, Selasa mengatakan, upaya pemberantasan penyakit tersebut dengan menugaskan tim untuk mengecek kondisi lapangan. Ia menegaskan, Pusat Veteriner Farma (Pusvetma) di Surabaya tengah melakukan penelitian lanjutan untuk memastikan tingkat dan jenis serotype PMK yang teridentifikasi di sejumlah daerah di Jawa Timur tersebut.

Syahrul Yasin Limpo menjelaskan  dengan hasil laboratorium tersebut pemerintah akan lebih mudah menentukan vaksin yang tepat. Ia berharap penentuan vaksin dapat memanfaatkan sumber daya yang ada di dalam negeri sehingga memastikan penanggulangan PMK dapat berjalan lebih efektif dan efisien. antara