Sumarno

Sumarno

22
April

 

Forum Rektor Indonesia dalam pernyataan sikapnya, menyerukan seluruh penyelenggara pemilu yang telah diberikan kepercayaan oleh rakyat, untuk bersikap netral dan bekerja dengan dedikasi tinggi. Ketua Forum Rektor Indonesia, Dwi Aries Tina Palubuhu, dalam keterangannya di Makassar, Sulawesi Selatan, seperti dilaporkan Antara, Senin (22/4) mengatakan, pelaksanaan pemilu 2019 dan ketentuan keputusan akhir pemilihan presiden dan pemilihan legislatif adalah hasil perhitungan yang ditetapkan oleh Komisi Pemilihan Umum -KPU.

Untuk itu,  pihaknya menyerukan kepada penyelenggara Pemilu 2019, yaitu KPU, Badan Pengawas Pemilu,  danDewan Kehormatan Penyelenggara Pemilihan Umum, untuk menjaga independensi dan netralitas, serta menjamin tahapan rekapitulasi perhitungan suara berjalan sesuai aturan yang berlaku. Forum Rektor Indonesia dalam pernyataan sikapnya juga mengajak seluruh masyarakat Indonesia untuk selalu mengedepankan kepentingan bangsa dan negara daripada kepentingan kelompok dan individu. ant.22.4’19.mar

22
April

 

Ketua Dewan Perwakilan Rakyat RI, Bambang Soesatyo, minta Komisi Pemilihan Umum, Komisi Pemilihan Umum Daerah, dan Badan Pengawas Pemilu memastikan, pemungutan suara ulang di berbagai daerah berjalan tanpa ada pelanggaran dan kesalahan. Mereka juga harus memastikan, pemungutan suara ulang akan dilaksanakan sesuai dengan waktu yang telah disepakati.

Hal itu dikatakan Bambang Soesatyo dalam keterangan tertulisnya di Jakarta, Senin  (22/4), terkait pemungutan suara ulang yang akan dilakukan di sejumlah daerah, seperti Banten, Jawa Timur, Sulawesi Selatan, Sumatra Barat, Jambi, dan Papua. Bambang juga minta KPU berkoordinasi dengan aparat Kepolisian dalam mengawasi dan menjaga jalannya pemungutan suara ulang, agar berjalan dengan tertib, aman, dan lancar. Seperti dikutip Antara, ia menjelaskan, pemungutan suara ulang itu digelar karena beberapa faktor, seperti keterlambatan kedatangan logistik pemilu, bencana alam, atau adanya pelanggaran administrasi saat pemungutan suara. antara 

22
April

 

Presiden Indonesia Joko Widodo mengatakan, Anggaran Pendapatan dan Belanja Negara 2020 akan lebih berfokus pada penguatan sumber daya manusia dan perlindungan sosial.

Antara melaporkan, Presiden Joko Widodo  dalam rapat terbatas di Kantor Presiden Jakarta, Senin (22/4) mengingatkan bahwa tantangan yang akan dihadapi pada 2020 akan semakin meningkat dan tidak mudah. Menurut Presiden, kuncinya adalah peningkatan daya tahan serta daya saing ekonomi Indoneia. antara

22
April

Asosiasi Mainan Indonesia berupaya menarik investor agar mau membangun pabrik mainan untuk keperluan wahana taman bermain anak atau playground. Ketua Asosiasi Mainan Indonesia, Sutjiadi Lukas, di Jakarta, Minggu (21/4) mengatakan, peluang serapan mainan wahana taman bermain di Indonesia tergolong besar, karena permintaan berasal dari berbagai macam kebutuhan, seperti untuk taman, hotel, pusat rekreasi, dan sekolah.

Pada tahap awal, beberapa anggota Asosiasi Mainan Indonesia bekerja sama dengan pengusaha industri mainan wahana taman bermain asal Republik Rakyat Tiongkok  untuk membuat perusahaan distributor. Seperti ditulis Bisnis Indonesia, Sutjiadi Lukas berharap, kerja sama ini berjalan lancar dan permintaan baik, sehingga investor asing mau menambah saham untuk membangun pabrik di Indonesia. Sementara untuk mendorong perkembangan industri mainan nasional, Asosiasi Mainan Indonesia akan menyelenggarakan kembali pameran yang diikuti 6 negara pada 18 sampai 20 Juni mendatang di JIExpo Kemayoran Jakarta. BI