Sumarno

Sumarno

22
April

 

Tim Balap Sepeda Indonesia siap menghadapi kejuaraan Asian Road Cycling Championship 2019 di Tashkent, Uzbekistan, pada tanggal 23 sampai 28 April ini. Seperti ditulis Antara, Manajer tim nasional balap sepeda Indonesia, Budi Saputra, di  Jakarta, Senin (22/4) mengatakan, untuk nomor Individual Time Trial, pihaknya akan  mengandalkan Aiman Cahyadi dan Sendy Nur Hasan.

Selain mereka, Pengurus Besar Ikatan Sport Sepeda Indonesia juga mengirim tiga pebalap lainnya, yaitu Jamaludin Novardianto, Jamal Hibatullah, dan Bambang Suryadi. Menurut Budi Saputra, dipilihnya Aiman dan Sendy untuk turun pada nomor Individual Time Trial, karena keduanya dinilai mumpuni. antara

22
April

 

Pelatih lari jarak pendek Pemusatan Latihan Nasional Pengurus Besar Persatuan Atletik Seluruh Indonesia, Eni Nuraeni, mengaku kian termotivasi meloloskan atletnya ke Olimpiade 2020 Tokyo. Eni Nuraeni, seperti dalam rilis dari Pengurus Besar Persatuan Atletik Seluruh Indonesia yang diterima Antara, Minggu (21/4) menyampaikan, penghargaan ini memicu  untuk berbuat lebih baik lagi. Melihat peta persaingan, peluang paling besar atlet atletik Indonesia lolos ke Olimpiade adalah pada tim estafet 4x100 meter putra. Pada nomor ini, Indonesia sebelumnya bisa meraih medali perak di Asian Games 2018.

Eni Nuraeni di acara Gala Dinner usai menerima penghargaan sebagai pelatih terbaik Asia di Doha, Qatar, baru-baru ini mengatakan,  selain pada nomor estafet tersebut, pihaknya  juga menaruh harapan kepada Lalu Muhamad Zohri. Eni Nuraeni meraih penghargaan bergengsi dari Asosisasi Atletik Asia, karena dianggap sebagai salah satu sosok penting yang telah berdedikasi dalam mengembangkan atletik Indonesia. antara

22
April

Sebanyak 40 warga negara asing asal Tiongkok dan Taiwan yang merupakan anggota sindikat penipuan Internasional, ditangkap petugas keimigrasian di Kota Semarang, Jawa Tengah, Kamis (18/4) lalu. Seperti dikutip Antara, Senin (22/4), Kepala Kepolisian Resort Kota Besar Semarang, Komisaris Besar  Polisi Abiyoso Seno Aji, di Semarang, Minggu (21/4) menyebutkan,  saat ini mereka sudah berada di Rumah Detensi Imigrasi Semarang.

Abiyoso Seno Aji menjelaskan, sindikat ini memeras warga negara Tiongkok dan Taiwan yang sedang mempunyai masalah hukum. Ia menambahkan, pihaknya masih menelusuri sponsor ke40 warga negara asing itu, sehingga bisa tinggal di Semarang. antara

22
April

 

Pasangan calon presiden dan wakil presiden nomor urut 01, Joko Widodo-Ma'ruf Amin, masih unggul sementara dengan memperoleh 11.608.261 suara atau 54,76 persen dalam penghitungan suara dari Sistem Informasi Penghitungan Suara -Situng Komisi Pemilihan Umum -KPU, pada Senin (22/4), pukul 07.15 Waktu Indonesia Barat. Sedangkan pasangan calon nomor urut 02, Prabowo Subianto-Sandiaga Uno, berdasarkan sistem penghitungan yang sama, mendapat 9.589.418 suara atau 45,24 persen.

Seperti dilaporkan Antara, masyarakat bisa mengakses hasil pemilihan presiden 2019 ini melalui situs resmi KPU, yaitu pemilu 2019.kpu.go.id. Data yang masuk berasal dari 111.572 Tempat Pemungutan Suara -TPS dari total 813.350 TPS yang tersebar di seluruh Indonesia dan luar negeri. Persentase penghitungan suara itu masih bisa berubah, karena banyak TPS di daerah maupun luar negeri belum melaporkan rekapitulasi suara. Hasil penghitungan suara akhir akan ditetapkan KPU RI berdasakan rekapitulasi fisik berjenjang. ant.22.4’19.mar