Presiden RI Joko Widodo meresmikan terminal baru Bandara Depati Amir, Kota Pangkal Pinang, Provinsi Bangka Belitung, untuk meningkatkan perekonomian daerah melalui sektor pariwisata. Kantor Berita Radio Nasional melaporkan, Presiden Joko Widodo kepada media usai peresmian terminal tersebut, Kamis (14/3) menjelaskan, sayap kanan terminal akan dibangun, sehingga dapat menampung tiga juta penumpang yang ditargetkan selesai pada 2020.
Selain itu, Presiden juga mengarahkan untuk membangun sayap kiri terminal itu, agar memiliki kapasitas lima juta penumpang.Bandara Depati Amir memiliki landasan sepanjang 2.600 meter. Presiden menjelaskan, potensi ekonomi yang dapat ditingkatkan dari pembangunan bandara itu antara lain sektor pariwisata di Kawasan Ekonomi Khusus Tanjung Gunung dan Tanjung Kelayang. Kawasan itu ditetapkan sebagai Kawasan Ekonomi Khusus Pariwisata yang memiliki keunggulan geostrategis, dekat dengan negara-negara tetangga di kawasan Asia Tenggara. kbrn
PT Pelabuhan Indonesia II (Persero) atau IPC sedang menjalin hubungan dengan otoritas terkait di Belanda, agar artefak dan benda-benda terkait sejarah kemaritiman Indonesia, yang tersimpan di negara tersebut bisa dipindahkan dan dihadirkan di Museum Maritim Indonesia.
Direktur Utama IPC, Elvyn G. Masassya, kepada Antara di Jakarta, Rabu (13/3) menjelaskan, upaya tersebut dalam rangka untuk melengkapi benda-benda atau artefak bersejarah, terkait sejarah kemaritiman Indonesia yang ditampilkan dalam Museum Maritim Indonesia. Elvyn G. Masassya ingin Museum Maritim Indonesia bisa menjadi referensi perkembangan maritim Indonesia bagi masyarakat. antara
Kamar Dagang dan Industri Indonesia meminta pemerintah mengkaji kembali besaran Bea Masuk impor teh berkualitas rendah, sebagai upaya mendorong industri teh nasional. Menurutnya, kebijakan bea masuk bagi teh yang saat ini 20 persen, perlu ditinjau kembali, dan kalau masih memungkinkan bisa ditingkatkan.
Seperti ditulis Antara, Ketua Umum Kamar Dagang dan Industri, Rosan Roeslani, dalam siaran pers di Jakarta, Kamis (14/3) mengatakan, Kamar Dagang dan Industri juga meminta pemerintah mempertimbangkan penerapan persyaratan hambatan non tarif, seperti halal dan wajib Standar Nasional Indonesia untuk mengurangi teh impor berkualitas rendah.Rosan mengatakan teh impor berkualitas rendah banyak digunakan sebagai bahan campuran dengan teh Indonesia untuk kemudian dipasarkan baik di dalam maupun luar negeri. antara
Pemerintah Indonesia dan Australia menggelar Dialog Lintas Agama pertama bertema Berbagi pengalaman dan praktik terbaik di Bandung, Jawa Barat, pada 13 dan 14 September mendatang.Hal itu disampaikan Direktur Jenderal Informasi dan Diplomasi Publik Kementerian Luar Negeri, Cecep Herawan, pada pidato pembukaan Dialog Lintas Agama pertama Indonesia-Australia, seperti dilaporkan Kementerian Luar Negeri RI yang diterima Antara di Jakarta, Rabu (13/3).
Indonesia dan Australia sepakat bersama memperjuangkan perdamaian dunia, dengan cara meningkatkan dan membangun hubungan baik jangka panjang antaragama dan kebudayaan, menekan persepsi-persepsi negatif antaridentitas yang berbeda, dan mengatasi radikalisme.Pentingnya pelaksanaan Dialog Lintas Agama antara Indonesia dengan Australia itu berulang kali ditekankan oleh kepala pemerintahan kedua negara dalam kesempatan saling kunjung pada 2018.ant.14.3’19.mar