Sumarno

Sumarno

08
March

 

Ratusan atlet dari berbagai negara mengikuti kejuaraan Internasional antarmahasiswa se-Asia Tenggara "Sebelas Maret Cup 2019 ke-sebelas yang digelar di Gelanggang Olahraga Sritex Arena Solo, Jumat. Menurut ketua panitia penyelenggara Sebelas Maret Cup ke-11, Rizki Mica Saputra, kejuaraan karate Internasional antarmahasiswa tersebut diselenggaran Unit Kegiatan Mahasiswa Institut Karate-Do Indonesia (Inkai) dalam rangka memperingati Dies Natalis ke-43 Universitas Sebelas Maret Surakarta.

Rizki Mica menjelaskan, kejuaraan karate antarmahasiswa Internasional Sebelas Maret Cup ke-11 ini, berlangsung mulai Jumat hingga Minggu. Menurut Rizki Mica Saputra kejuaraan tersebut merupakan sarana pengembangan prestasi dan sebagai tolak ukur untuk menilai perkembangan teknik karate di kancah Internasional, khususnya di kalangan mahasiswa. (antara)

08
March

 

Jawa Tengah makin percaya diri setelah mendapat pembeli potensial di pameran di luar negeri, sehingga tahun ini kembali ikut memamerkan produk-produk usaha kecil dan menengah (UKM) berkualitas ke Rusia dan Turki. Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo di Semarang, Jawa Tengah, Jumat mengatakan, pihaknya memilih mengikuti pameran di Moskow, Rusia pada 1 Agustus 2019 dan di Izmir, Turki pada 6 hingga 15 September 2019.

Menurut Ganjar Pranowo, Pemerintah Provinsi Jawa Tengah sebenarnya mendapatkan undangan untuk mengikuti tiga pameran tingkat Internasional di Rusia, Turki, dan Spanyol, namun karena tahun ini anggarannya hanya untuk dua kegiatan, maka dipilihlah dua dari tiga negara. Ganjar menjelaskan pihaknya memilih mengikuti pameran di Rusia karena negara yang bersangkutan sangat tertarik terhadap produk-produk UKM dari Jawa Tengah. Ia mengaku sudah melakukan korespondensi untuk menawarkan produk-produk UKM yang akan dipamerkan. (antara)

08
March

 

Ketua Dewan Perwakilan Rakyat RI Bambang Soesatyo menilai TNI perlu melakukan operasi yang lebih ofensif dalam menumpas gerakan Kelompok Kriminal Bersenjata (KKB) di Nduga, Papua, dan sekitarnya, setelah tiga prajurit TNI tewas pada Kamis. Bambang Soesatyo dalam keterangan tertulisnya di Jakarta, Jumat mengatakan, setelah tewasnya sejumlah prajurit TNI dan warga sipil, diperlukan respons yang lebih tegas dan terukur.

Karena itu, operasi yang lebih ofensif tampaknya sangat diperlukan untuk menumpas gerakan KKB di Nduga dan sekitarnya. Dikatakan, untuk menjaga moral seluruh prajurit yang bertugas di Nduga, pemerintah dan TNI harus mengeskalasi kekuatan atau penambahan pasukan di Nduga. Dia mengatakan, selain memperkuat moral prajurit TNI, operasi yang lebih ofensif, secara tidak langsung akan meningkatkan aspek pengamanan proses pembangunan infrastruktur di Nduga. Menurut dia, pembangunan di Papua hendaknya tidak boleh dihambat gerakan KKB. (antara)

08
March

 

Aktivitas masyarakat di Bali mulai kembali berangsur normal seperti biasa pada Jumat, setelah umat Hindu selesai menjalankan Catur Brata Penyepian Hari Raya Nyepi yang telah dilaksanakan selama 24 jam, sejak Kamis pukul 06.00 pagi waktu setempat. Di wilayah Desa Adat Tuban, Badung, Bali, jalanan yang pada saat Hari Raya Nyepi tampak lengang, mulai tampak dilewati oleh sejumlah pengendara dan pejalan kaki.

Selain itu, wisatawan dan tamu hotel yang pada saat Hari Raya Nyepi berada dalam kawasan hotel, juga mulai tampak keluar hotel menikmati suasana pagi di sekitar hotel. Bandara Internasional I Gusti Ngurah Rai yang tidak beroperasi 24 jam penuh selama Hari Raya Nyepi, juga terpantau sudah mulai dipadati oleh penumpang pesawat yang datang maupun yang akan meninggalkan Pulau Dewata. (antara)