Sumarno

Sumarno

19
February

 

Indonesia resmi mencalonkan diri menjadi tuan rumah Olimpiade 2032 dengan menyerahkan surat asli Presiden RI kepada Presiden International Olympic Committee (IOC) Thomas Bach di Sekretariat IOC, Lausanne, Swiss. Siaran pers KBRI di Bern seperti dikutip Antara Selasa menyebutkan, surat tersebut diserahkan Duta Besar RI di Bern Muliaman D Hadad pada 11 Februari 2019.

Sebelumnya, Presiden RI secara lisan telah menyampaikan keinginan Indonesia menjadi tuan rumah olimpiade kepada Thomas Bach saat berkunjung ke Indonesia pada 2018. Duta Besar RI di Bern menyampaikan pencalonan diri Indonesia untuk tuan rumah Olimpiade 2032 dapat menjadi kesempatan baik untuk menunjukkan kemampuan ekonomi Indonesia, utamanya sebagai negara berpenduduk terbesar ke-4 di dunia dan anggota G-20. (antara)

19
February

 

Produksi ikan hias Indonesia terus meningkat belakangan ini. Hal ini makin memantapkan niat Indonesia untuk menjadi eksportir ikan hias nomor satu di dunia. Direktur Jenderal Perikanan Budidaya Kementerian Kelautan dan Perikanan (KPP) Slamet Soebjakto saat acara Rapat Koordinasi Kegiatan Prioritas dan Validasi Data Perikanan Budidaya di Jakarta Senin mengatakan produksi ikan hias dalam negeri meningkat rata-rata 13,17 persen dari tahun 2015 - 2018.

Komoditas yang meningkat signifikan yaitu ikan hias seperti guppy, koki, cupang, corydoras, dan koi. Tak hanya melimpahnya produksi ikan hias saja yang mendorong cita-cita tersebut namun juga kondisi pasar di Internasional yang lebih terbuka. Indonesia dapat langsung menjual ikan hias ke luar negeri tanpa melalui negara tetangga yaitu Singapura. (kompas)

19
February

 

Direktorat Jenderal Bea dan Cukai Kementerian Keuangan menerbitkan layanan Kemudahan Impor Tujuan Ekspor (KITE) berbasis elektronik atau e-KITE untuk memberikan kemudahan dalam pemanfaatan fasilitas kepabeanan ini. Direktur Jenderal Bea dan Cukai Heru Pambudi di Jakarta, Senin mengatakan, peluncuran aplikasi ini dapat memberikan kemudahan dalam pemanfaatan fasilitas KITE. Ia menyatakan terdapat tiga alasan dari pembaruan layanan ini yaitu penyederhanaan aturan untuk rantai pasok bahan sebagai subtitusi barang impor, memperluas saluran ekspor hasil produksi dan mengakomodasi proses bisnis.

Berbagai kemudahan bagi perusahaan yang menggunakan layanan elektronik adalah pertanggungjawaban dan pengajuan pengembalian bea masuk, pengajuan konversi maupun perbaikan konversi dan pengawasan terkait Pemberitahuan Impor Barang dan Pemberitahuan Ekspor Barang. (antara)

19
February

 

Indonesia dan Rusia akan merayakan 70 Tahun hubungan diplomatiknya tahun 2020 mendatang. Duta Besar Rusia untuk Indonesia, Lyudmila Vorobieva, mengatakan, sepanjang tahun ini pihaknya berkoordinasi intensif dengan kementerian luar negeri RI, guna menyusun dan menentukan berbagai program maupun even untuk merayakan 70 tahun hubungan diplomatik.

Lyudmila Vorobieva di Jakarta, Senin mengatakan, meski belum final, namun berbagai pagelaran seni dan budaya dari kedua negara berpeluang besar akan turut digelar dalam memeriahkan perayaan 70 tahun hubungan diplomatik bersama Indonesia tersebut. (kbrn)