Majene merupakan salah satu kabupaten di provinsi Sulawesi Barat dan menjadi salah satu tujuan utama wisata di Sulawesi Barat. Kabupaten ini dianugerahi alam yang begitu indah. Tak hanya alamnya yang indah, Majene juga punya kuliner dan budaya yang khas. Beriwisata ke Majene, ada banyak objek wisata alam yang bisa Anda kunjungi. Salah Satunya Pantai Dato Majene, pantai cantik kebanggaan warga Majene.
Pantai Dato terletak di Lingkungan Pangale, Kelurahan Baurung, Kecamatan Banggae Timur, Kabupaten Majene. Jaraknya dari pusat kota Kabupaten Majene, sekitar 7 Kilometer.Pantai ini bisa dijangkau menggunakan kendaraan roda dua maupun roda empat, dengan waktu tempuh sekitar 10 menit saja dari pusat kota. Untuk masuk ke pantai ini, ada tiket masuk sebesar sebesar Rp 2.000 untuk anak-anak, dan Rp 3.000 untuk dewasa. Pantai Dato menawarkan sejumlah panorama alam. Selain keindahan pasir putih dengan lautnya yang memiliki gradasi warna hijau hingga biru, pantai ini juga dikelilingi tebing yang menjulang tinggi. Airnya jernih, sehingga terumbu karang dengan ikan-ikan kecil berwarna indah di dasar laut, dapat terlihat dengan jelas.
Selain berenang, Anda bisa melakukan hobi foto Anda disini. Kawasan Pantai Dato memiliki banyak area spot foto menarik dengan latar batuan karang. Pesona keindahan pantai ini juga dapat dilihat dari atas tebing. Anda dapat menikmati keindahan pantai dengan duduk di bawah pohon kelapa. Jika merasa lapar, jangan khawatir, di Pantai Dato terdapat sejumlah pedagang yang menawarkan aneka macam kuliner dengan menu khas tradisional Majene. Jika Anda berkunjung pada bulan Agustus hingga September, jika anda beruntung, Anda bisa menyaksikan lomba perahu tradisional Suku Mandar. Lomba perahu ini dikenal dengan nama Sandeq Race. Pantai ini selalu menjadi lokasi ajang perlombaan tersebut.
Danau Toba merupakan salah satu danau terbesar di Indonesia yang terletak di provinsi Sumatera Utara. Danau ini punya destinasi yang lengkap sebagai wisata alam, geopark dan water sport ditambah kekayaan budaya yang unik. Danau Toba oleh pemerintah terus dikembangkan potensinya. Salah satunya dengan menetapkan Danau Toba sebagai salah satu dari 10 Destinasi Wisata Prioritas. Selain itu pembangunan infastruktur pun digiatkan. Beragam kegiatan promosi wisata juga dihelat untuk mendongkrak kunjungan wisatawan ke danau tersebut. Salah Satunya Horas Samosir Fiesta 2019.
Horas Samosir Fiesta merupakan sebuah program pengembangan pemasaran pariwisata dalam meningkatkan kunjungan wisatawan ke Kabupaten Samosir. Event ini terdiri dari Event Budaya, Event Sport Tourism dan Event Musik berskala Internasional. Acara ini akan berlangsung selama 8 bulan mulai dari tanggal 7 maret sampai dengan 30 desember 2019.
Sumatera Utara mengundang semua orang dari seluruh penjuru dunia untuk menyaksikan langsung pesona wisata Samosir dalam serangkaian acara yang akan berlangsung sepanjang tahun 2019 ini.
Horas Samosir Fiesta 2019 menampilkan tiga acara internasional utama, yakni: Samosir Music International Festival, Gran Fondo New York (GFNY) Championship Asia, dan Samosir Lake Toba Ultra Marathon. Tiga event yang berskala internasional diselenggarakan secara profesional dan menerapkan standar internasional. Tahun lalu, tiga acara menarik ini menyedot perhatian banyak wisatawan internasional dan diharapkan tahun ini akan menyedot lebih banyak wisatawan local dan mancanegara. Sementara itu, Menteri Pariwisata, Arief Yahya, beserta Deputi Pengembangan Industri Pariwisata dan Destinasi, Dadang Rizki Ratman menyatakan bahwa kedatangan wisatawan ke daerah Danau Toba terus menunjukkan tren positif. Ini berkorelasi dengan pembangunan yang dilakukan terhadap infrastruktur wilayah termasuk jalan tol, bandara, dan pelabuhan.
Kabar menggembirakan datang untuk para pecinta balap motor Tanah Air. Setelah resmi menjadi tuan rumah MotoGP 2021, Indonesia juga dipastikan akan menggelar kejuaraan dunia balap motor kelas dunia lainnya, World Superbike di tahun yang sama.Penandatanganan perjanjian kerja sama tersebut dilakukan antara CEO Indonesia Tourism Development Corporation -ITDC, Abdulbar M. Mansoer, dengan CEO Dorna selaku promotor MotoGP dan Superbike, Carmelo Ezpelata, pada 28 Januari di Madrid, Spanyol. Momen penting itu juga disaksikan Duta Besar Indonesia untuk Spanyol, Drs. Hermono M.A.
Balapan WSBK juga akan menggunakan Sirkuit Mandalika, di Lombok, Nusa Tenggara Barat. Ezpelata sangat antusias menyambut kesepakatan ganda dengan Indonesia. Menurutnya, Indonesia memiliki penggemar MotoGP yang sangat besar dan market motor yang penting. Dengan demikian, para fans balap motor di Indonesia bisa menyaksikan dua event kelas dunia dalam setahun. Abdulbar M. Mansoer juga menyambut gembira kesepakatan itu. Pihaknya sangat antusias bekerja sama dengan Dorna.
Saat seri MotoGP Mandalika digelar, Abdulbar mengestimasi akan ada sekitar 100 ribu wisatawan yang datang setiap harinya.Sirkuit Mandalika berada di kawasan wisata seluas 1.035 hektare yang berlokasi di Kabupaten Lombok Tengah, NTB. Sejak 2017, Mandalika diresmikan sebagai Kawasan Ekonomi Khusus (KEK) pariwisata, sebagai tempat liburan yang dilengkapi fasilitas rekreasi.
VOICE OF INDONESIA, DARI INDONESIA UNTUK DUNIA
kali ini akan putarkan lagu dari provinsi Sulawesi Selatan, yaitu “Pantai Losari” dibawakan dan diciptakan sendiri oleh Anci Laricci. Lagu riang gembira ini menceritakan betapa asyiknya mengunjungi Pantai Losari, sebuah pantai kebanggaan masyarakat Makassar, Sulawesi Selatan.
Salah satu keasyikan mengunjungi Pantai Losari adalah mencicipi makanan yang dijual di sekitar pantai, seperti pisang epe, ikan bakar, sayur santan, beserta sambalnya. Selain itu, saat duduk di Pantai Losari, pengunjung akan dihembus semilir angin. Lagu ini juga menyebutkan bahwa anak muda senang berkunjung ke Pantai Losari.
Semua lirik lagu “Pantai Losari” diiringi irama musik yang begitu ceria, yang memang ingin menggambarkan betapa asyik dan semaraknya mengunjungi pantai Losari.berikut “Pantai Losari” oleh Anci Laricci.