Saturday, 26 September 2020 07:31

Cetak Rekor, Myanmar Laporkan 1.000 Kasus Corona dalam Sehari

Written by 
Rate this item
(0 votes)
Foto : Antara Foto : Antara

 

Otoritas Myanmar melaporkan lebih dari 1.000 kasus virus Corona (COVID-19) dalam sehari di wilayahnya.Angka ini mencetak rekor tertinggi untuk tambahan kasus harian di negara ini.Seperti dilansir Reuters, Jumat (25/9/2020), otoritas kesehatan Myanmar melaporkan 1.052 kasus Corona dalam 24 jam terakhir di wilayahnya.

Dengan tambahan ini, total 8.344 kasus Corona kini terkonfirmasi di Myanmar.Total kasus di Myanmar kini mencapai dua kali lipat lebih banyak dari negara tetangganya, Thailand, yang memiliki jumlah populasi lebih besar.Menurut data Johns Hopkins University (JHU), Thailand sejauh ini melaporkan total 3.519 kasus Corona.detik

Read 261 times Last modified on Monday, 28 September 2020 10:21