Program Highligt

Program Highligt (1221)

09
August


(voinews.id)

Presiden Joko Widodo (Jokowi) pada Selasa meresmikan Terminal Kijing Pelabuhan Pontianak, Kabupaten Mempawah, Kalimantan Barat (Kalbar), yang diharapkan akan memperkuat daya saing produk-produk unggulan dari provinsi tersebut.

“Karena di sini (Kalimantan Barat) memiliki kekuatan besar, Crude Palm Oil (CPO), alumina, bauksit dan produk-produk lainnya, dan pelabuhan ini memiliki kapasitas 500 ribu Teus, dan juga 8 juta yang non-peti kemas,” kata Presiden Jokowi saat meresmikan Terminal Kijing Pelabuhan Pontianak, Kabupaten Mempawah, Kalbar, Selasa.

“Ini adalah pelabuhan terbesar di Pulau Kalimantan. Tadi tanya Dirut PT Pelindo, ‘habis berapa Pak’, gede banget seperti ini, Rp2,9 triliun,” kata Presiden.

Dengan biaya sebesar itu, Presiden meminta agar Terminal Kijing dimanfaatkan secara optimal untuk memperkuat daya saing, dan memperbaiki konektivitas antar-pelabuhan, antarpulau dan antarnegara.
 

Selain itu Presiden juga meminta agar jalan akses dari dan ke Pelabuhan Pontianak diperlebar. Ia meminta langsung kepada Menteri Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat Basuki Hadimuljono untuk memperlebar jalan akses ke Terminal Kijing.

“Ini Menteri PUPR hadir sehingga selesaikan sekalian, sehingga perjalanan kontainer dan non-peti kemas, semuanya bisa lancar dan tujuan akhir kita memperkuat daya saing,” ujarnya.

Jokowi mempersilahkan jika terdapat usulan atau aspirasi untuk perubahan nama pelabuhan tersebut.

 

antara

09
August


(voinews.id)Presiden RI Joko Widodo dan Ibu Iriana bertolak menuju Provinsi Kalimantan Barat untuk melakukan kunjungan kerja dengan salah satu agenda meresmikan Terminal Kijing pada Selasa.

Dengan menggunakan Pesawat Kepresidenan Indonesia-1, Presiden dan rombongan lepas landas dari Bandara Halim Perdanakusuma, Jakarta, sekitar pukul 07.00 WIB.

Berdasarkan keterangan resmi yang diterima ANTARA di Jakarta, Selasa, Presiden akan melanjutkan perjalanan dengan menumpangi helikopter Super Puma TNI AU menuju Kabupaten Mempawah setelah tiba di Bandara Internasional Supadio, Kabupaten Kubu Raya.

Agenda selanjutnya, Presiden meresmikan Terminal Kijing Pelabuhan Pontianak, Kabupaten Mempawah.

Kepala Negara juga dijadwalkan menuju Pasar Sungai Duri, Kabupaten Bengkayang, untuk serahkan sejumlah bantuan sosial bagi masyarakat penerima manfaat dan pedagang.

Setelah itu, Presiden akan kembali terbang menggunakan helikopter Super Puma TNI AU menuju Bandara Internasional Supadio, Kabupaten Kubu Raya.

Pada siang harinya, Presiden berencana meresmikan tower A dan B RSUD dr. Soedarso, Kota Pontianak. Selesai acara tersebut, Presiden dan Ibu Iriana akan langsung kembali menuju Jakarta.

Turut mendampingi Presiden dan Ibu Iriana dalam penerbangan menuju Provinsi Kalimantan Barat, yaitu Menteri Kesehatan Budi Gunadi Sadikin, Menteri PUPR Basuki Hadimuljono, Menteri BUMN Erick Thohir, dan Sekretaris Kabinet Pramono Anung.

Selain itu, Sekretaris Militer Presiden Marsdya TNI M. Tonny Harjono, Komandan Paspampres Marsda TNI Wahyu Hidayat, serta Deputi Bidang Protokol, Pers, dan Media Sekretariat Presiden Bey Machmudin.


antara

08
August

 

(voinews.id)Presiden Joko Widodo (Jokowi) memerintahkan Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG) mengidentifikasi risiko perubahan iklim dan dampaknya secara menyeluruh.

“Mengidentifikasi, adaptasi apa saja yang bisa kita lakukan, meningkatkan kapasitas sumber daya manusia dan peralatan untuk permodelan cuaca dan iklim yang menggabungkan informasi dari teknologi satelit,” kata Presiden Jokowi dalam sambutan Rapat Koordinasi Nasional BMKG 2022 secara daring dipantau di Jakarta, Senin.

Jokowi juga meminta BMKG memperkuat layanan informasi dan literasi, terutama di wilayah pertanian dan perikanan agar petani dan nelayan bisa mengantisipasi terjadinya cuaca ekstrem. BMKG juga diminta memperluas cakupan forum sekolah lapang iklim dan sekolah lapang cuaca nelayan agar dampaknya lebih signifikan.

“Dampak dari perubahan iklim ini sangat serius. Kita perlu memiliki kebijakan dan sistem yang teruji dan tangguh untuk menjamin ketahanan pangan secara merata dan berkesinambungan serta sistem peringatan dini ketika bencana akan terjadi,” ujarnya.

BMKG, menurut Jokowi, memiliki peran sangat strategis untuk mengantisipasi dampak perubahan iklim terhadap ketahanan pangan nasional.

BMKG harus berfungsi untuk mengawasi, memprediksi dan mengeluarkan peringatan dini tentang kondisi cuaca dan iklim ekstrem.

“Ini sangat membantu untuk perumusan strategi pencegahan dan penanggulangan,” katanya. Saat ini, kata Jokowi, dunia menghadapi tantangan perubahan iklim yang kritis. Organisasi Meteolorogi Dunia menyatakan indikator perubahan iklim dan dampak perubahan itu pada 2021 makin memburuk, yang terindikasi dari kondisi tujuh tahun terakhir telah menjadi tujuh tahun dengan suhu terpanas.

“Kondisi ini menjadi tantangan nyata bagi kita. Penanggulangan perubahan iklim menjadi isu prioritas dan tantangan global setelah meredanya COVID-19,” katanya. Dampak perubahan iklim, menurut Jokowi, sangat luas dan multi-sektoral. Salah satu dampak itu adalah terjadinya bencana alam dan timbulnya ancaman ketahanan pangan.

“FAO (Badan Pangan Dunia) menyebutkan lebih dari 500 juta petani usaha kecil yang memproduksi lebih dari 80 persen sumber pangan dunia merupakan kelompok yang paling rentan terhadap perubahan iklim. Hati-hati, ini persoalan yang sangat serius, perlu penanganan yang komprehensif, perlu antisipasi sedini mungkin, secepat-cepatnya dan sebaik-baiknya,” ucap Kepala Negara.

ebelumnya Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG) memprakirakan hujan dengan intensitas ringan hingga lebat turun di sejumlah kota besar pada Senin. Pada siang hari hujan ringan berpeluang turun di Kota Gorontalo dan Kendari serta hujan yang disertai petir berpotensi terjadi di Kota Manado dan Palembang.

Kota Ambon diprakirakan menghadapi hujan dengan intensitas sedang dan Kota Mamuju berpeluang menghadapi hujan lebat pada siang hari. Cuaca kota besar lainnya cerah, cerah berawan, atau berawan pada siang hari.

Kota besar yang cuacanya diprakirakan cerah pada siang hari hanya Banda Aceh. Cuaca Kota Denpasar, Serang, Bengkulu, Yogyakarta, Jakarta Pusat, Jambi, Surabaya, Pontianak, Samarinda, Tarakan, Pangkal Pinang, Bandar Lampung, Mataram, Kupang, Jayapura, Pekanbaru, Padang, dan Medan diprakirakan cerah berawan pada siang hari.

Sedangkan Kota Bandung, Semarang, Banjarmasin, Palangka Raya, Tanjung Pinang, Ternate, Manokwari, dan Makassar menurut prakiraan berawan.

Malam harinya, cuaca Kota Banda Aceh dan Jakarta Pusat cerah serta Kota Denpasar, Bengkulu, Jambi, Surabaya, Pontianak, Pangkal Pinang, Mataram, Kupang, Pekanbaru, Padang, dan Palembang cerah berawan.

Kota Serang, Yogyakarta, Bandung, Semarang, Banjarmasin, Palangka Raya, Tanjung Pinang, Bandar Lampung, Ternate, Manokwari, Kendari, dan Manado diprakirakan berawan pada malam hari. Sedangkan Kota Gorontalo, Samarinda, Tarakan, Ambon, Jayapura, Makassar, dan Medan berpeluang mengalami hujan dengan intensitas ringan dan Kota Mamuju menghadapi potensi hujan lebat pada malam hari.

08
August


(voinews.id)Menteri Koordinator Bidang Perekonomian sekaligus Ketua Komite Penanganan COVID-19 dan Pemulihan Ekonomi Nasional (KPCPEN) Airlangga Hartarto mengatakan Indonesia menjadi salah satu negara terbaik dalam penanganan pandemi COVID-19, dan saat ini 90 persen penduduk telah divaksin.

"Indonesia menjadi salah satu yang terbaik di dunia dalam penanganan COVID-19," kata Airlangga, di Cirebon, Jawa Barat, Sabtu malam, saat menghadiri Khaul Almarhumin Sesepuh dan Warga Pondok Buntet Pesantren Cirebon.

Kehadirannya, kata Airlangga, untuk menunjukkan bahwa saat ini keadaan sudah membaik, meskipun kasus COVID-19 baru di angka 5.000 orang per hari.

Jika dibandingkan dengan negara lainnya Indonesia masih terkendali, dan protokol kesehatan masih diterapkan dengan baik.

Airlangga mengatakan saat ini capaian vaksinasi COVID-19 juga sangat baik,  sudah 420 juta dosis yang disuntikkan.

Vakksinasi dosis pertama sudah mencakup 90 persen, dosis kedua 80 persen, dan vaksinasi dosis penguat atau ketiga 30 persen lebih.

 

antara

05
August

 

(voinews.id) Presiden Joko Widodo meminta pengembangan lahan sorgum hingga 154 ribu hektare di Kabupaten Waingapu. Nusa Tenggara Timur. sebagai komoditas pangan substitusi pengganti gandum. Hal itu disampaikan oleh Menteri Koordinator bidang Perekonomian Airlangga Hartarto usai mengikuti rapat internal terkait peningkatan produksi sorgum dan kebijakan gandum di Istana Kepresidenan Jakarta Kamis.

Airlangga menjelaskan saat ini luas tanam sorgum hingga Juni 2022 baru mencapai 4.355 hektare yang tersebar di 6 provinsi dengan produktivitas 3,63 ton per hektare. Sementara itu masih ada sembilan negara yang melakukan pelarangan ekspor gandum untuk memenuhi kebutuhan pangan dalam negeri antara lain Kazakhstan, Kirgizstan, India Afghanistan, Algeria, Kosovo, Serbia dan Ukraina. Oleh karena itu Presiden meminta adanya substitusi dan diversifikasi dari gandum sebagai bahan pangan dan campuran pakan ternak melalui sorgum. (antara)

04
August

 

(voinews.id)Wakil Presiden (Wapres) Ma'ruf Amin mengatakan bahwa pemerintah fokus berusaha menurunkan angka kasus stunting di 12 provinsi prioritas, yang mencakup provinsi dengan prevalensi kasus stunting tinggi dan provinsi dengan banyak balita stunting.

"Fokus percepatan penurunan stunting pada tujuh provinsi dengan prevalensi stunting tertinggi dan lima provinsi dengan jumlah balita stunting terbanyak," katanya saat menyampaikan pengantar dalam rapat kerja mengenai percepatan penurunan stunting di 12 provinsi prioritas di Istana Wakil Presiden Jakarta, Kamis.

Wakil Presiden mengatakan, provinsi yang angka kasus stuntingnya tinggi meliputi Nusa Tenggara Timur (NTT), Nusa Tenggara Barat (NTB), Sulawesi Barat, Sulawesi Tenggara, Aceh, Kalimantan Barat, dan Kalimantan Selatan.

Wakil Presiden mengatakan, pemerintah menjalankan intervensi dengan sasaran lebih dari 60 persen anak balita di 12 provinsi prioritas tersebut.

Guna mempercepat penurunan angka kasus stunting, Presiden Joko Widodo pada 5 Agustus 2021 menerbitkan Peraturan Presiden Nomor 72 Tahun 2021 tentang Percepatan Penurunan Stunting.

Peraturan itu mencakup strategi nasional percepatan penurunan stunting, kekurangan gizi kronis yang menyebabkan pertumbuhan anak terganggu sehingga badannya menjadi tengkes, lebih pendek dibandingkan dengan rata-rata anak seusianya.

Menurut SSGI 2021 prevalensi angka kasus stunting di Indonesia pada 2021 sebesar 24,4 persen dan pemerintah berusaha menurunkannya menjadi 14 persen pada 2024.

"Artinya kita harus menurunkan stunting sebesar 10,4 persen pada waktu yang tersisa, tentu menjadi tantangan kita bersama," kata Wakil Presiden.

Pemerintah menjalankan intervensi spesifik dan intervensi sensitif untuk mempercepat penurunan angka kasus stunting. Intervensi spesifik mencakup penanganan penyebab langsung stunting sedangkan intervensi sensitif berhubungan dengan penyebab tidak langsung stunting.

Intervensi yang dijalankan untuk menurunkan angka kasus stunting di antaranya peningkatan pelayanan kesehatan dan gizi, pendampingan keluarga, promosi kesehatan lingkungan, peningkatan akses terhadap air bersih, serta edukasi dan penyuluhan bagi remaja putri dan calon pengantin.

Rapat kerja mengenai percepatan penurunan stunting di 12 provinsi prioritas dihadiri oleh Menteri Koordinator Bidang Pembangunan Manusia dan Kebudayaan Muhadjir Effendy, Menteri Kesehatan Budi Gunadi Sadikin, Kepala Badan Kependudukan dan Keluarga Berencana Nasional (BKKBN) Hasto Wardoyo, Gubernur Aceh Achmad Marzuki, Gubernur Sumatera Utara Edy Rahmayadi, Penjabat Gubernur Banten Al Muktabar, dan perwakilan kepala daerah provinsi prioritas.

Menurut hasil Survei Status Gizi Indonesia (SSGI) Tahun 2021, prevalensi kasus stunting NTT mencapai 37,8 persen, Sulawesi Barat 33,8 persen, Aceh 33,2 persen, NTB 31,4 persen, Sulawesi Tenggara 30,2 persen, Kalimantan Selatan 30,0 persen, dan Kalimantan Barat 29,8 persen.

"Sedangkan lima provinsi dengan jumlah balita stunting terbanyak adalah Jawa Barat, Jawa Tengah, Jawa Timur, Banten, dan Sumatera Utara," kata Wakil Presiden.

Menurut data pemerintah jumlah balita dengan stunting di Jawa Barat sebanyak 971.792 anak, Jawa Tengah sebanyak 651.708 anak, Jawa Timur sebanyak 508.618 anak, Sumatera Utara sebanyak 347.437 anak, dan Banten sebanyak 268.158 anak.

 

antara

03
August

 

(voinews.id)Presiden Joko Widodo (Jokowi) menyampaikan rencana pemerintah untuk membangun pusat pelatihan sepak bola di Ibu Kota Negara (IKN) Nusantara sebagai respon terhadap perkembangan prestasi olahraga si kulit bundar itu yang membaik secara nasional.

Hal itu disampaikan Presiden Jokowi saat menerima Menteri Pemuda dan Olahraga (Menpora) Zainudin Amali bersama Ketua Umum Persatuan Sepak Bola Seluruh Indonesia (PSSI) Mochamad Iriawan di Istana Merdeka, Jakarta, Rabu.

"Bapak Presiden setelah melihat perkembangan sepak bola nasional makin baik, maka beliau memberikan arahan kepada saya dan Ketua Umum PSSI akan segera membangunkan training camp sepak bola kita, di situ semuanya sudah lengkap, dan akan dilakukan di Ibu Kota Nusantara, ibu kota negara yang baru," kata Menpora selepas pertemuan dalam keterangan Biro Pers Sekretariat Presiden yang diterima di Jakarta.

Pusat pelatihan sepak bola bukan satu-satunya fasilitas olahraga yang direncanakan dibangun pemerintah di IKN Nusantara nanti. Menurut Menpora pemerintah akan membangun berbagai fasilitas olahraga di IKN Nusantara, baik itu fasilitas utama maupun fasilitas pendukung secara lengkap.

Langkah itu ditempuh berkenaan dengan rencana Indonesia maju dalam pencalonan tuan rumah Olimpiade 2036. "Beliau beberapa waktu yang lalu sudah memberikan arahan kepada saya untuk kita bidding menjadi tuan rumah Olimpiade 2036, tetapi (nanti) proposal itu sudah mencantumkan pelaksanaannya ada di IKN," ujar Menpora.

Gagasan Presiden membangun pusat pelatihan sepak bola di IKN Nusantara mendapat sambutan positif dari Ketum PSSI. Pria yang akrab disapa Iwan Bule itu menyebut hal tersebut sudah ditunggu-tunggu oleh masyarakat penikmat dan pemerhati sepak bola di Tanah Air.

"Ini yang ditunggu-tunggu oleh publik. Sekali lagi, terima kasih Pak Presiden atas atensi kepada sepak bola dan inshaallah sepak bola Indonesia akan terus baik dan maju," ujarnya. Turut mendampingi Presiden dalam pertemuan bersama Menpora dan Ketum PSSI tersebut adalah Sekretaris Kabinet Pramono Anung.

02
August

 

(voinews.id) Presiden RI Joko Widodo menyampaikan seluruh pihak patut bersyukur karena sampai saat ini Indonesia masih kuat memberikan subsidi kepada masyarakat sehingga harga BBM khususnya Pertalite masih terjangkau. Hal itu dikatakan Presiden dalam sambutannya di Zikir dan Doa Kebangsaan 77 Tahun Indonesia Merdeka Istana Merdeka Jakarta Senin malam. Selain subsidi energi kata Presiden pemerintah juga tetap memberikan subsidi pangan untuk menahan kenaikan harga pangan di domestik karena tekanan di rantai pasok pasar global.

Presiden Joko Widodo menambahkan pemerintah tetap memberikan subsidi agar harga energi dan pangan tetap terjangkau di pasar dalam negeri meskipun terjadi gejolak pada produksi dan distribusi pangan dan energi di pasar global karena perang Rusia dan Ukraina. Zikir dan Doa Kebangsaan 77 Tahun Indonesia Merdeka di Istana Merdeka Jakarta Senin malam merupakan bagian dari rangkaian perayaan HUT Ke-77 Kemerdekaan RI yang digelar oleh Istana Kepresidenan. (antara)

02
August

(voinews.id)Perolehan medali emas cabang olahraga para atletik dalam hari pertama ASEAN Para Games 2022 melampaui target awal pelatih sebanyak sepuluh medali emas, kata pelatih para atletik Indonesia Slamet Widodo di Solo, Senin.

Slamet mengatakan realisasi perolehan emas pada hari pertama mencapai sebelas medali emas.

"Harapannya Indonesia menjadi juara umum dan atletik menjadi cabang olahraga yang menyumbangkan medali sebanyak-banyaknya. Hari ini tadi sudah berjalan, alhamdulilah sesuai target," kata Slamet.

Tapi dia mengakui pencapaian medali tersebut belum seluruhnya di-UPP-kan (upacara penghormatan pemenang) karena baru dua yang sudah diberikan dalam UPP.

"Tadi yang baru di-UPP-kan baru nomor 100 meter T42 atas nama Evi dan nomor 100 m T46 atas nama Firsa, tadi sudah resmi. Yang lain di antaranya lempar cakram dan tolak peluru belum," kata Slamet.

Atlet peraih emas Nur Ferry Pradana mengaku sangat puas dengan hasil yang diperolehnya.

"Untuk pertandingan kali ini saya ikut di lima nomor, tiga individu dan dua nomor estafet. Hari ini menjalankan pertandingan pada lari 100 meter T47. Walaupun belum memenuhi target sebelumnya, saya sangat bersyukur bisa bertanding secara maksimal," kata Nur Ferry.

Ia berharap pencapaian sama akan diperoleh dari pertandingan selanjutnya pada  nomor 200 meter esok Selasa.

Peraih medali emas lain, Nanda Mei Sholihah, mengikuti tiga nomor, yakni lari 100 meter, 200 meter, dan 400 meter.

"Hari ini alhamdulilah mengikuti pertandingan hari pertama di nomor 100 meter, alhamdulilah dapat medali emas juga," kata Nanda.

 

antara

01
August

(voinews.id)
Menteri Pemuda dan Olahraga (Menpora) Zainudin Amali menyebutkan bahwa pelaksanaan ASEAN Para Games (APG) 2022 Solo, 30 Juli hingga 6 Agustus merupakan bentuk perhatian Presiden Joko Widodo (Jokowi) kepada atlet disabilitas.

Apalagi kejuaraan ini sempat terhenti cukup lama yakni empat tahun sehingga pelaksanaannya sangat ditunggu para atlet yang selama ini hanya menjalani program latihan dan minim kompetisi.

"Awalnya bukan kita tuan rumahnya tapi Vietnam. Karena negara-negara lain tidak bersedia menyelenggarakan, maka atas arahan Bapak Presiden Joko Widodo untuk mengajukan diri menjadi tuan rumah," kata Menpora Amali dalam keterangan resminya di Solo, Minggu.

Orang nomor satu di Kemenpora itu pun menjelaskan alasan Presiden Jokowi memberi arahan kepada dirinya untuk mengambil kesempatan menjadi tuan rumah ASEAN Para Games karena ini akan menjadi ajang bagi para atlet difabel untuk berkompetisi dalam meraih prestasi.



Beberapa kejuaraan multievent memang sempat tertunda seperti ASEAN Para Games Filipina 2019, Asean Para Games Vietnam 2022, dan Asian Games Guangzhou yang ditunda ke 2023. Di sisi lain, ajangsingle event juga sangat terbatas.

"Oleh karena itu Pak Presiden Joko Widodo memberi arahan kepada saya untuk memberi mereka arena untuk bertanding. Belum tentu kalau kita tidak jadi tuan rumah ASEAN Para Games 2022 ini terlaksana," katanya menambahkan.

Namun demikian, Menpora Amali bersyukur berkat kerjasama semua pihak mulai dari lintas kementerian pemerintah pusat, pemerintah daerah Jawa Tengah dan pemerintah kota Solo serta stakeholder terkait lainnya segala persiapan dapat berjalan dengan baik hingga acara pembukaan.

"Jadi kita menggerakkan semua potensi dalam waktu yang sangat singkat," kata pria asal Gorontalo itu.

Menpora Amali pun optimistis dengan menjadi tuan rumah Indonesia mampu menorehkan sejumlah kesuksesan antara lain sukses penyelenggaraan, sukses prestasi, sukses administrasi dan sukses ekonomi.

"Dampak ekonomi luar biasa, semua pesawat penuh yang menuju ke sini. Bahkan ada yang terpaksa lewat darat, kemudian hotel-hotel penuh, tempat-tempat UMKM, penyewaan mobil penuh, transportasi, kuliner. Saya sudah melihat dampak secara ekonomi dari pelaksanaan ini sangat terasa," kata Amali.

antara