21
October

 

(voinews.id)Badan Riset dan Inovasi Nasional (BRIN) dan Badan Pengelola Dana Perkebunan Kelapa Sawit (BPDPKS) memamerkan inovasi mereka pada perhelatan Expo 2020 Dubai di Uni Emirat Arab Komisioner Jenderal Paviliun Indonesia. Didi Sumedi. dalam siaran pers. Rabu. mengatakan. setiap minggunya berbagai Kementerian, Lembaga dan Pemerintah Daerah hadir untuk mengadakan forum bisnis dalam pameran tersebut BRIN memperkenalkan inovasi satelit mini, bernama Lapan A4 dan Lapan A5 di Paviliun Indonesia pada 15-21 Oktober

Satelit Lapan A4 dapat digunakan sistem keamanan kelautan dan pelacakan jalur kapal sehingga bisa mengurangi kecelakaan antarkapal. Sementara. Satelit Lapan A5 dapat digunakan untuk mitigasi bencana di daerah rawan. terutama untuk mendeteksi potensi tsunami Sementara itu BPDPKS pada pekan ini. mengadakan forum bisnis. penawaran investasi dan berbagai kegiatan interaktif. (antara)

21
October

 

(voinews.id) Indonesia kembali kedatangan vaksin AstraZeneca. yang merupakan bantuan dari negara sahabat. Rabu Vaksin tahap ke-93 tiba di Bandara Soekarno-Hatta Rabu siang, yang merupakan donasi dari pemerintah Australia sejumlah 1,2 juta dosis Sementara kedatangan vaksin tahap ke-94 berjumlah 224 ribu dosis vaksin AstraZeneca, bantuan dari pemerintah Jepang.

 Direktur Jenderal Informasi dan Komunikasi Publik. Kementerian Komunikasi dan Informatika. Usman Kansong. dalam siaran pers. Rabu. mengatakan. dengan tambahan vaksin yang datang Rabu, total vaksin yang tiba di Indonesia mencapai 286 juta 724 ribu 400 dosis Jumlah tersebut berasal dari berbagai merk, baik dalam bentuk jadi maupun bahan baku. (antara)

21
October

 

(voinews.id)Pemerintah tengah menyusun road map atau peta jalan terkait perubahan status pandemi COVID-19 menjadi endemi Peta jalan itu bertujuan agar laju penularan COVID-19 dapat dikendalikan dan aktivitas masyarakat kembali normal Hal itu dikatakan Deputi Bidang Koordinasi Peningkatan Kualitas Kesehatan dan Pembangunan Kementerian Koordinator Bidang Pembangunan Manusia dan Kebudayaan.

Agus Suprapto. dalam siaran pers Rabu Agus menjelaskan, tahap persiapannya yaitu preventifnya harus kuat. misalnya vaksinasi harus 70 persen. protokol kesehatan tetap berjalan dengan baik menjadi kebiasaan dalam perilaku masyarakat Selain itu petugas yang kompeten dapat menjalankan tugasnya dalam melakukan tes, penelusuran dan perawatan Menurut Agus, hal tersebut sudah menjadi pertanda untuk memasuki masa persiapan dan transisi dari pandemi menjadi endemi. (kompas)

21
October

 

(voinews.id)Penurunan kasus COVID-19 di Indonesia saat ini mencapai 98 persen Indonesia bahkan bisa dikatakan sebagai negara yang berhasil keluar dari pandemi pada Juli lalu dengan relatif cepat dan drastis. Hal itu dikatakan Juru Bicara Satuan Tugas (Satgas) Penanganan COVID-19 Prof Wiku Adisasmito. dikutip dari covid19.go.id. Rabu Meskipun demikian. pemerintah Indonesia terus melakukan upaya pencegahan kenaikan kasus COVID-19 Salah satunya adalah dengan menggencarkan vaksinasi COVID-19 di sejumlah daerah.

 Menurut Wiku. saat ini Indonesia termasuk dalam lima besar negara dengan jumlah penduduk yang divaksinasi terbanyak. yaitu 109 juta orang. Wiku juga meminta semua pihak agar tidak lengah. karena sejumlah negara di dunia sedang menghadapi puncak ketiga Ia meminta masyarakat agar selalu menerapkan protokol kesehatan meski telah selesai divaksinasi. (kompas)