05
May

 

Selandia Baru tidak mencatat kasus baru COVID-19 untuk pertama kalinya sejak 16 Maret. Hal itu dikatakan Direktur Jenderal Kesehatan Ashley Bloomfield pada konferensi pers, Senin (4/5). Jumlah total kasus yang dikonfirmasi di negara ini adalah 1.137. Bloomfield mengatakan, tidak ada kematian baru terkait virus corona, dan jumlah kematian tetap di angka 20.

Sebelumnya Selandia Baru mulai mewajibkan semua warga negaranya yang tiba dari luar negeri untuk menjalani karantina. Lockdown di negara Pasifik berpenduduk sekitar lima juta jiwa itu sudah diterapkan sejak akhir April. Selain itu, status darurat nasional juga telah dinyatakan untuk menahan penularan COVID-19 di dalam negeri. (antara)

 

 
 
 
05
May

 

Sejumlah Pusat Kesehatan dan Penelitian Saudi Arabia melakukan penelitian untuk mengobati pasien Covid-19 dengan menggunakan plasma darah dari pasien yang telah pulih. Penelitian bertujuan untuk menguji efektivitas plasma darah dalam mengobati kasus Covid-19.

Hal itu dikatakan Direktur Pusat Onkologi di Rumah Sakit Spesialis King Fahd di Dammam, Hani Al-Hashmi yang dilansir Arab News, Senin (4/5). Menurut Al-Hashmi, penelitian ini telah disetujui oleh Departemen Kesehatan dan Otoritas Pengawas Makanan dan Obat-obatan Saudi Arabia (SFDA) sejak dua pekan lalu. (republika)    

04
May

 

Sejumlah mal di ibu kota Uni Emirat Arab (UAE), Abu Dhabi, akhir pekan ini mulai buka kembali dengan membatasi jumlah pengunjung setelah pelonggaran aturan karantina, yang diberlakukan selama lebih dari satu bulan demi menanggulangi COVID-19. Demikian menurut kantor pemerintah urusan media lewat media sosial Twitter. Penguasa wilayah Sharjah juga mengumumkan kembali membuka mal pada Minggu. Mal, restoran dengan layanan makan di tempat, dan kafe di Dubai, pusat wisata serta bisnis UAE, kembali beroperasi dengan kapasitas terbatas.

Pengunjung juga diwajibkan memakai masker dan sarung tangan serta menjaga jarak. Kantor urusan media wilayah Sharjah mengatakan sejumlah mal, salon, dan restoran dapat membuka kembali usahanya, Minggu. Sarana umum lainnya seperti sekolah, masjid, dan bioskop di UAE tetap tutup. Otoritas setempat melaporkan kasus positif COVID-19 hampir mencapai 13.600 jiwa dan 119 di antaranya meninggal dunia akibat penyakit itu. Antara

04
May

 

Pusat Sains dan Teknik Sistem (CSSE) di Universitas Johns Hopkins melaporkan kasus kematian akibat virus corona baru (COVID-19) di Amerika Serikat  hingga Sabtu  mencapai 65.244 kasus. Sedangkan total jumlah kasus infeksi virus ini mencapai 1.106.373 kasus.

Dilansir Xinhua, Minggu (3/5/2020), dari angka kasus tersebut, negara bagian New York yang paling menderita sebanyak 24.049 kasus kematian dan total jumlah infeksi 308.314 kasus. Disusul New Jersey dengan 7.538 kasus kematian, Michigan dengan 3.866 kasus kematian dan Massachusetts dengan 3.716 kasus kematian. rri.