Wednesday, 29 April 2020 07:25

Tim Mahasiswa UGM Juara Kompetisi Inovasi Internasional di Malaysia

Written by 
Rate this item
(0 votes)
FOTO UGM.AC.ID FOTO UGM.AC.ID

 

Tim mahasiswa UGM berhasil memperoleh gelar juara pertama “Diamond Award” kategori B2 Higher Institution Student pada kompetisi International Invention & Innovative Competition (InIIC) yang diadakan oleh MNNF Network Malaysia. Kompetisi InIIC sendiri sedianya diadakan di Penang, Malaysia pada tanggal 17-20 April 2020, namun kemudian diadakan secara daring di tengah wabah pandemi COVID-19, dengan hasil kompetisi diumumkan melalui laman resmi InIIC pada Sabtu (18/4) lalu. Kelima mahasiswa Teknik Geodesi yang tergabung dalam tim ini, Akram Sripandam, Yofita Indah Saputri, Vincent Tandy, Agan Aul Rizki, dan Salsabila Ramadhani Prasetya, mengusung karya bernama CulturIS-3D atau 3D Cultural Heritage Information System. CulturIS-3D merupakan platform berbentuk Website dan Android Apps untuk memberikan sudut pandang baru bagi pengguna yaitu menampilkan situs warisan budaya secara 3 dimensi.

Para mahasiswa mengembangkan inovasi ini karena menilai pengetahuan generasi milenial terhadap situs warisan budaya mulai pudar. Untuk itu, mereka berupaya membuat suatu gebrakan demi mengembalikan nilai-nilai kebudayaan tersebut.

Tim ini mempresentasikan karya mereka secara jarak jauh melalui video. Menurut tim, belum pernah sebelumnya, terutama di Indonesia, terdapat penggunaan model tiga dimensi sebagai informasi utama pada sistem informasi kebudayaan. Oleh sebab itu mereka tertarik mengangkat karya ini pada kompetisi tersebut.

Sebelum mengikuti kompetisi di Malaysia, karya ini telah berhasil menyabet juara pertama dalam kompetisi nasional yang diadakan oleh Universitas Ahmad Dahlan Yogyakarta pada November 2019. Akram, sebagai pendiri, engineer, sekaligus web developer pada tim ini mengungkapkan bahwa pembuatan sistem tersebut tidak mudah, karena tim harus melakukan survei lapangan dan pemotretan pada terik matahari agar mendapat pencahayaan yang terbaik serta mengurus berbagai perizinan. Ia berharap agar nantinya proyek yang mereka buat ini terus berkembang sehingga dapat menjadi salah satu dorongan bagi kaum muda untuk tidak meninggalkan sejarah milik bangsa.

Read 966 times