Thursday, 12 May 2022 09:47

Sektor ekonomi dan kesehatan harus menjadi prioritas utama dalam pembangunan nasional

Written by 
Rate this item
(0 votes)

 

(voinews.id) Pengamat Ekonomi Institute for Development of Economics and Finance (INDEF) Tauhid Ahmad dalam acara Diplomatif Forum ke 41 yang diselenggarakan RRI VOI di Jakarta,Selasa (10/5) mengatakan, merebaknya virus covid-19 di Indonesia menjadikan pemerintah Indonesia fokus pada penanganan sektor kesehatan. Padahal menurut Tauhid, sektor ekonomi juga harus menjadi prioritas penanganan, sehingga pembangunan terus dapat dilakukan.

“Pengalaman Indonesia selama 2 tahun dalam Pandemi Covid-19 adalah sektor kesehatan masih menjadi prioritas. Akan tetapi seharusnya prioritas tersebut harus seimbang dengan penanganan sektor ekonomi. Jadi saya pikir kuncinya adalah kita harus bertahan pada saat ini yaitu bagaimana mendukung program ekonomi secara berangsur –angsur sampai pandemic ke endemic ini berakhir.”

Selain itu Tauhid Ahmad juga menjelaskan, pemerintah Indonesia harus terus mampu memberikan solusi dalam penanganan covid-19. Menurutnya bukan hanya sektor ekonomi dan kesehatan yang harus ditangani secara beriringan, melainkan sektor lainpun juga harus menjadi perhatian pemerintah,

Ahmad Faisal, VOI RRI.

Read 244 times