16
May

 

VOInews, Jakarta : Anggota Bawaslu Herwyn JH Malonda menyampaikan beberapa isu krusial terkait pencucian uang saat Pemilu 2024 kepada Rapat Komite Koordinasi Nasional Pencegahan dan Pemberantasan Tindak Pidana Pencucian Uang (TPPU) dan Pendanaan Terorisme di Kantor Pusat Pelaporan dan Analisis Transaksi Keuangan (PPATK) Jakarta, Senin (15/5/2023).

Mengutip bawaslu.go.id, dalam forum tersebut Herwyn menyampaikan, berdasarkan Undang-Undang (UU) nomor 7 tahun 2017, setidaknya ada dua hal yang patut menjadi perhatian bersama terkait pencucian uang di Pemilu 2024. Pertama, merujuk pada pasal 339, terkait penerimaan dan penggunaan dana kampanye yang salah satunya adalah mengenai larangan untuk menerima sumber dana kampanye yang berasal dari pihak yang tidak jelas atau juga hasil tindak pidana. Untuk hal ini menurut Herwyn, Bawaslu telah melakukan kerja sama dengan PPATK per tanggal 7 Februari 2023 yang menyasar padakerja sama dalam penindakan pelanggaran dan penerapannya pada Pemilu Serentak 2024.

“Tindak lanjut dari nota kesepahaman yang kami tawarkan adalah optimisasi pertukaran informasi dan sosialisasi sebagai pencegahan terhadap dugaan pelanggaran terkait dana kampanye yang sebagaimana kita ketahui bersama itu akan berjalan pada 28 November nanti hingga 3 hari sebelum masa pemungutan suara. Selain itu, penting untuk mencermati sumber dana kampanye saat Pemilu 2024, terlebih hal ini kerap dikesampingkan dan belum menjadi perhatian bersama” ujar Herwyn yang juga Koordinator Divisi Sumber Daya Manusia dan Organisasi (SDMO) Bawaslu ini.

Berikutnya, merujuk pasal 523 pada undang-undang yang sama, Herwyn menyatakan tindak pidana pencucian uang bisa terjadi ada politik uang. Menurutnya, hal ini menjadi isu krusial yang kerap terjadi di setiap pemilihan. Dalam konteks politik uang, Herwyn mengatakan bahwa Bawaslu akan memberi perhatian pada pencegahan politik uang di Pemilu 2024.

“Kami akan melakukan kerja sama dengan beberapa lembaga terkait informasi untuk adanya aliran dana menjelang hari H pemungutan suara. Dan bukan tidak mungkin lembaga-lembaga terkait akan memberikan informasi tentang aliran dananya. Sambil kita juga menghimbau apabila dimungkinkan apakah satu minggu sebelum hari-H pemungutan suara bisa diupayakan untuk tidak ada pencairan dana dalam uang tunai kecuali untuk kepentingan rakyat banyak yang memang perlu diberikan bantuan,” kata Herwyn.

Dalam pertemuan yang dipimpin oleh Menteri Koordinator Bidang Politik, Hukum, dan Keamanan, Mahfud MD menyimpulkan agar seluruh pemangku kepentingan dalam Pemilu 2024 (Bawaslu dan KPU) dapat saling bekerja sama dengan PPATK dan Penegak Hukum dalam menanggulangi tindak pidana pencucian uang yang bisa terjadi kedepan mengingat saat ini telah memasuki tahun politik.

“Agar seluruh pihak pemangku kepentingan kunci dalam penanganan kontestasi politik (Bawaslu dan KPU) dapat melakukan analisis kolaboratif dan menentukan strategi pengawasan bersama PPATK, Aparat Penegak Hukum maupun pihak terkait lainnya terhadap penanganan Pemilu dan Pemilukada yang bersih dan berintegritas sebagaimana telah dimaksudkan dalam Rencana Aksi Strategi Nasional Pencegahan dan Pemberantasan TPPU-TPPT Tahun 2023”, ungkap Mahfud sambil menutup forum tersebut.(bawaslu.go.id/gus)

16
May

 

VOInews.id- Timnas Indonesia di bawah pimpinan Indra Sjafri kembali ke persaingan merebut medali emas cabang olahraga sepak bola pada SEA Games 2023 setelah terakhir kali mendapatkan kesempatan tersebut pada SEA Games 2019 Filipina. Jika di Filipina harus berhadapan dengan Vietnam di partai puncak dan hanya puas dengan medali perak, kini Timnas Garuda Muda pada SEA Games 2023 Kamboja harus berhadapan dengan Thailand di Olympic Stadium Phnom Penh, Selasa pukul 19.30 WIB.

Laga ini memang pantas untuk ditunggu oleh pecinta sepak bola. Bagi Indonesia, momen ini bisa dijadikan untuk meredakan rasa haus emas kejuaraan dua tahunan itu, yang sudah tidak didapat selama 32 tahun. Terakhir kali diraih pada SEA Games 1991 Manila. Sedangkan bagi Thailand, lolosnya ke final ini juga menjadi kesempatan untuk mengembalikan kejayaan setelah dalam dua edisi SEA Games gagal merebut emas. Tim yang berjuluk Gajah Perang muda ini terakhir kali merebut emas pada SEA Games 2017 Malaysia.

16
May

VOInews, Jakarta: Direktur Politik dan Keamanan ASEAN Kementerian Luar Negeri RI Rolliansyah Soemirat mengatakan bahwa KTT ke-42 ASEAN Tahun 2023 menghasilkan beberapa kesepakatan penting dan komitmen bersama mengenai upaya memaksimalkan perlindungan pekerja migran. Rolliansyah dalam acara dialog tentang Deklarasi ASEAN mengenai perlindungan pekerja migran yang diikuti secara daring di Jakarta, Senin menjelaskan, salah satu kesepakatan yang berhasil dirumuskan adalah pemaksimalan perlindungan pekerja migran dalam situasi krisis.

Rolliansyah menyampaikan bahwa upaya memaksimalkan perlindungan bagi pekerja migran akan dilakukan menggunakan beberapa pendekatan, termasuk peningkatan komitmen bersama antara negara pengirim dan penerima untuk melindungi pekerja migran. ANTARA

16
May

 

VOInews.id- Menteri Koperasi dan UKM Teten Masduki mengatakan, untuk menjadi wirausaha kini semakin mudah dengan tersedianya berbagai dukungan mulai dari program meringankan dari pemerintah sampai banyaknya media digital yang tersedia. "Menjadi wirausaha itu mudah. Jangan takut," ujar Teten dalam acara "Kick Off Peningkatan Kapasitas Start Up dan Workshop Entrepreneur Hub Sumatera Utara" di Auditorium Universitas Sumatera Utara (USU), Medan.

Kepala Staf Kepresidenan Indonesia periode 2015-2018 itu menegaskan, satu hal yang penting untuk memulai langkah berwirausaha adalah dengan memiliki ide. Menurut Teten, ide atau gagasan ini dapat diwujudkan dengan berbagai cara. Salah satunya dengan memanfaatkan program "Entrepeneur Hub" dari Kementerian Koperasi dan UKM. "Entrepreneur Hub", dia melanjutkan, menjadi wadah untuk mempertemukan mereka yang ingin merintis usaha dengan pelaku UMKM, produsen maupun sektor pendukungnya. "Melalui 'entrepreneur hub', kami mencoba berkolaborasi agar anak-anak muda lebih gampang berbisnis," kata Teten.

Dia menambahkan, Indonesia pun saat ini mempunyai banyak para pengembang perusahaan perintis (start up) di bidang teknologi yang turut membantu seseorang untuk menjadi wirausaha. Teknologi, disebut Teten memiliki peranan penting di perkembangan dunia usaha terutama bagaimana mempertemukan konsumen ke produsen. "Jika melihat dari data startupranking.com, Indonesia ada di peringkat enam dunia soal penghasil 'start up' digital. Dari antara itu, ada pula yang sudah menjadi 'decacorn' dan 'unicorn'," tutur Teten.

Sementara dari sisi pemerintah, pihak yang ingin memulai usaha mendapatkan insentif dengan menurunkan suku bunga KUR Super Mikro, KUR untuk pelaku UMKM pemula dengan plafon pinjaman maksimal Rp10 juta, dari enam persen menjadi tiga persen. Bukan cuma itu, pada tahun 2023, Pemerintah Indonesia juga menyiapkan KUR sebesar Rp450 triliun pada tahun 2023 atau naik 20 persen dari tahun sebelumnya (Rp373 triliun). "Pemerintah selalu memperbaiki ekosistem bisnis, contohnya dengan memperluas akses pembiayaan," ujar Teten.

 

antara