(voinews.id) Presiden RI Joko Widodo mengatakan Indonesia harus mampu menunjukkan kemampuannya dalam mengatasi perubahan iklim melalui momentum Presidensi atau keketuaan dalam G20.Hal itu disampaikan Presiden Joko Widodo dalam acara Penyerahan Daftar isian Pelaksanaan Anggaran (DIPA) dan Buku Daftar Alokasi Transfer ke Daerah dan Dana Desa Tahun 2022, di Istana Negara, Jakarta, Senin.
Presiden melalui tayangan langsung di kanal YouTube Sekretariat Presiden mengatakan, sebagai Presidensi G20 Indonesia harus menunjukkan kemampuan dalam menghadapi perubahan iklim, terutama dalam pengurangan dalam emisi dan gerakan perbaikan lingkungan secara berkelanjutan.Presiden Joko Widodo menegaskan, Indonesia harus menunjukkan aksi nyata komitmennya pada ekonomi hijau dan ekonomi berkelanjutan.antara
(voinews.id) Kementerian Perhubungan (Kemenhub) kembali melakukan penyesuaian syarat perjalanan Internasional dalam rangka mencegah varian baru Covid-19.yaitu varian B.1.1.529 (Omicron) masuk ke Indonesia.Menteri Perhubungan Budi Karya Sumadi dalam keterangannya di Jakarta Senin mengatakan.penyesuaian dilakukan dengan melakukan pengetatan di pintu masuk Internasional baik di simpul transportasi udara.laut dan darat yang diatur dalam Surat Edaran Kemenhub yang terbit pada Senin.
Budi Karya menegaskan,sejumlah kebijakan yang diterapkan di simpul-simpul transportasi yang melayani kedatangan Internasional diantaranya menutup atau melarang sementara masuknya Warga Negara Asing (WNA) ke Indonesia dengan riwayat perjalanan 14 hari terakhir dari 11 negara.Kesebelas negara itu adalah Afrika Selatan,Botswana,Namibia,Zimbabwe,Leshoto,Mozambique,Eswatini,Malawi,Angola,Zambia dan Hongkong.Untuk Warga Negara Indonesia (WNI) yang melakukan perjalanan ke Indonesia dan memiliki riwayat perjalanan dari 11 negara tersebut.wajib melakukan karantina selama 14x24 jam.antara
(voinews.id) Pemerintah mewaspadai keberadaan virus Covid-19 varian baru bernama B.1.1.529 atau Omicron.Varian baru itu terdeteksi tidak hanya di satu negara.Direktur Pencegahan dan Pengendalian Penyakit Menular Langsung Kementerian Kesehatan (Kemenkes) Siti Nadia Tarmizi Sabtu (27112021) mengatakan, varian baru tersebut terdeteksi di Bostwana,Afrika Selatan dan Hong Kong.
Menurut Siti Nadia, pihaknya perkuat pintu masuk dan aturan karantina dilaksanakan sesuai dengan yang telah ditetapkan.Ia menegaskan, Kementerian Kesehatan memastikan pemerintah akan memperketat pintu masuk ke Indonesia.Khususnya negara yang terdeteksi terdapat penyebaran varian Omicron.Pemerintah juga akan memantau kepulangan para Pekerja Migran Indonesia (PMI) saat libur Natal dan Tahun Baru.sindo
(Voinews) Presiden Joko Widodo di Jakarta, Rabu mengingatkan para pelaku industri maupun regulator di sektor keuangan agar tetap optimistis menyongsong 2022, meski harus tetap bertindak secara hati-hati. Presiden Jokowi menyampaikan hal tersebut pada pertemuan Tahunan Bank Indonesia tahun 2021 yang juga dihadiri sejumlah menteri Kabinet Indonesia Maju antara lain Menteri Koordinator bidang Perekonomian Airlangga Hartarto, Menteri Keuangan Sri Mulyani Indrawati, maupun Gubernur Bank Indonesia Perry Warjiyo. Presiden Jokowi juga mengakui selama 1,5 tahun pandemi COVID-19 melanda dampaknya sudah menjalar ke berbagai sektor.Berdasarkan data yang dimiliki pemerintah, Presiden Jokowi memaparkan pertumbuhan ekonomi Indonesia pada kuartal II-2021 adalah 7,07 persen. Namun pada kuartal III-2021 turun menjadi 3,51 persen. Tapi saat ini, menurut Presiden Jokowi, aktivitas ekonomi sudah mulai bergerak kembali. ANTARA
(voinews.id) Presiden Joko Widodo mengatakan pemerintah memiliki tujuan besar untuk memberi keuntungan (surplus) ke neraca pembayaran Indonesia yang selama puluhan tahun terkendala tingginya impor minyak.Karena itu Presiden mendorong penggunaan mobil listrik dan juga kompor listrik untuk mengurangi kebutuhan minyak dan gas (migas).
Hal tersebut dikatakan Presiden Joko Widodo dalam arahannya kepada Komisaris serta Direksi Pertamina dan Perusahaan Listrik Negara (PLN) di Istana Kepresidenan Bogor Jawa Baratsebagaimana video yang diunggah kanal Youtube Sekretariat Presiden, Sabtu.Menurut Presidendengan mengoptimalkan penggunaan listrik dari PT PLN (Persero) maka masalah pasokan listrik berlebih PLN dapat diatasisekaligus juga menurunkan impor minyak oleh PT Pertamina (Persero).Jika impor minyak berhasil dikurangimaka akan berdampak positif kepada neraca transaksi berjalan dan neraca pembayaran Indonesia.antara
(voinews.id) Presiden Joko Widodo mengatakan Indonesia akan memanfaatkan peran sebagai Ketua Presidensi Kelompok 20 (Group of 20.G20) untuk berkontribusi pada upaya pemerataan kemakmuran dunia.Kepercayaan memegang Presidensi G20 akan dioptimalkan,digunakan untuk berkontribusi bagi kemakmuran dunia yang merata,yang lebih adi dan lebih inklusif bagi dunia.Hal tersebut dikatakan Presiden Joko Widodo pada Milad (Ulang Tahun) ke-109 Muhammadiyah (Organisasi Islam )Tahun 2021 di Istana Negara, Jakarta, Kamis.
Menurut Presiden semua patut bersyukur Indonesia dipercaya sebagai Ketua Presidensi G20.Indonesia menjadi negara berkembang pertama yang mendapat kepercayaan dan kehormatan besar ini.Presiden Joko Widodo mengatakan, pengakuan tersebut menunjukkan Indonesia mampu dan bisa.Presiden menambahkan,kemakmuran dunia harus lebih adil dan inklusif.G20 harus berperan untuk membentuk dunia yang tangguh terhadap krisis serta kuat menghadapi dampak-dampak perubahan iklim.antara
(Voinews) Presiden RI Joko Widodo melantik Jenderal TNI Andika Perkasa sebagai Panglima Tentara Nasional Indonesia (TNI) menggantikan Marsekal Hadi Tjahjanto. Pelantikan tersebut berdasarkan Keputusan Presiden (Keppres) Nomor 106 TNI Tahun 2021 tentang Pemberhentian dan Pengangkatan Panglima TNI yang ditetapkan pada tanggal 17 November 2021. Demi Allah saya bersumpah bahwa saya akan setia kepada Negara Kesatuan Republik Indonesia yang berdasarkan Pancasila dan Undang-Undang Dasar Negara Republik Indonesia Tahun 1945 serta akan menjalankan segala peraturan perundang-undangan dengan selurus-lurusnya demi darma bakti kepada bangsa dan negara. Hal itu dikatakan Andika saat mengucapkan sumpah jabatan dengan dibimbing Presiden Joko Widodo di Istana Negara Jakarta, Rabu.Setelah mengucapkan sumpah jabatan, Andika Perkasa dan Presiden Jokowi menandatangani berita acara pengucapan sumpah jabatan yang disaksikan dua orang saksi, salah satunya adalah Menteri Pertahanan Prabowo Subianto. Selanjutnya, Presiden Jokowi menyematkan tanda pangkat dan tanda jabatan di bahu Andika sekaligus menyerahkan tongkat komando Panglima TNI.ANTARA
VOI NEWS Pemanfaatan diplomasi digital semakin meningkat, terutama sejak pandemi ketika orang-orang dipaksa untuk lebih mengandalkan teknologi.// Hal itu dikatakan Menteri Luar Negeri Retno Marsudi, di Jakarta Selasa. Dengan melakukan diplomasi secara digital, menurut dia, para pemimpin tidak perlu menghadiri pertemuan internasional karena mereka dapat mengirimkan pidato yang telah direkam sebelumnya atau menyampaikannya secara virtual. Diplomasi digital juga telah diadopsi oleh Dewan Keamanan PBB yang melakukan pemungutan suara melalui surat elektronik untuk mencapai resolusi, serta mekanisme global COVAX yang berhasil mengoordinasikan pengiriman ratusan juta dosis vaksin COVID-19 ke seluruh dunia, tanpa harus melalui pertemuan fisik.Terlepas dari semua nilainya, diplomasi digital belum dapat menggantikan diplomasi tatap muka, tetapi diplomasi digital tetap ada dan kebutuhannya akan terus meningkat. ANTARA
(voinews.id) Presiden RI Joko Widodo menghadiahkan tas tradisional masyarakat Papua noken kepada Menteri Luar Negeri Selandia Baru Nanaia Mahuta yang sedang melakukan kunjungan kehormatan ke Istana Merdeka Jakarta Senin. Presiden juga menjelaskan mengenai pembuatan noken yang baru dibeli dari pasar di Papua saat kunjungan kerja pada tanggal 13—14 November lalu. Demikian keterangan dari Biro Pers Sekretariat Presiden diterima di Jakarta Senin.
Dalam kesempatan itu pula Presiden menjelaskan perkembangan pembangunan di Papua. Presiden juga menyampaikan terima kasih atas dukungan Selandia Baru terhadap integritas teritorial wilayah Indonesia. Presiden menegaskan penghormatan hak asasi manusia (HAM) selalu menjadi perhatiannya termasuk di Papua. Pembangunan di provinsi itu juga menjadi prioritas Presiden Jokowi. (antara)
(voinews.id) Presiden RI Joko Widodo dalam rapat terbatas dengan sejumlah menteri meminta pengawasan kegiatan sekolah tatap muka dilakukan secara ketat untuk menghindari terjadinya penyebaran COVID-19. Hal tersebut disampaikan Menteri Kesehatan Budi Gunadi Sadikin usai rapat terbatas tersebut di Jakarta Senin. Budi Gunadi mengatakan pihaknya memang sudah mengidentifikasi dari pekan ke pekan apabila ada kenaikan jumlah kasus di sejumlah kabupaten dan kota.
Menurut Budi Gunadi dalam rapat tersebut Presiden bersyukur kasus aktif COVID-19 sudah menurun. Namun Presiden meminta semua pihak tetap waspada terutama dalam menghadapi Natal dan Tahun Baru agar tidak terjadi lonjakan kasus berikutnya. (antara)