Sumarno

Sumarno

28
June

 

Neraca perdagangan yang masih defisit menjadi tantangan bagi  Indonesia dalam mencapai pertumbuhan ekonomi yang lebih tinggi di tahun 2019-2020. Pada triwulan pertama tahun 2019, neraca perdagangan defisit sebesar 2,14 miliar dollar Amerika Serikat.

Meskipun pada bulan Mei 2019, neraca perdagangan surplus sebesar 0,21 miliar dollar Amerika.Namun, Indonesia tetap optimis mampu meningkatkan pertumbuhan ekonomi di tahun depan, dengan menaikkan  ekspor dan meningkatkan investasi.Apalagi, tahun ini peringkat kredit Indonesia naik, begitupula dengan peringkat daya saing Indonesia. kbrn.

28
June

 

Indonesia akan mengekspor buah-buahan tropis ke Republik Rakyat Tiongkok  seiring dengan defisitnya neraca perdagangan Indonesia dengan negeri itu sebesar  17 triliun rupiah. Defisit tersebut diharapkan dapat diperkecil dengan adanya hubungan dagang yang lebih baik.Diketahui, Presiden Joko Widodo  dan Menteri Pertanian Andi Amran Sulaiman mendorong peningkatan ekspor buah-buahan.Salah satu upayanya adalah mengikuti Fruit Expo 2019, di Guangzhou, Tiongkok.

Dalam kegiatan tersebut, Kementan membawa anggota delegasi sebanyak delapan pelaku usaha, eksportir, sekaligus produsen hortikultura. Direktur Pengolahan dan Pemasaran Hasil Pertanian Kementerian Pertanian Yasid Taufik, dalam keterangan pers yang diterima Republika, Jumat (28/6) berharap ada kerja sama bilateral yang lebih baik lagi. Republika/Humas Kementan.

28
June

 

Menteri Luar Negeri Jepang Taro Kono dalam pertemuan dengan Menteri Luar Negeri RI Retno Marsudi di Osaka, Kamis (27/6), menyatakan Tokyo menyambut baik Outlook ASEAN mengenai Indo-Pasifik serta menghargai kepemimpinan Indonesia di kawasan tersebut.Kedua Menlu juga membahas perkembangan situasi di Negara Bagian Rakhine dan Menlu Kono menyampaikan apresiasi terhadap peran AHA Centre.

Menlu Kono dalam keterangan tertulis Kemlu RI, Jumat menyatakan, AHA Centre telah melakukan tugas yang baik. Masih terkait dengan isu kawasan, kedua Menlu berharap agar perundingan Kemitraan Ekonomi Komprehensif Regional (RCEP) dapat diselesaikan pada akhir tahun ini.Mengenai hubungan bilateral, kedua Menlu sepakat bahwa pertemuan 2+2 (Menlu dan Menhan) RI-Jepang akan diselenggarakan pada paruh kedua tahun 2019.  kemlu.

28
June

 

Sebagai negara yang aktif dalam menjaga perdamaian dunia dengan mengirimkan Pasukan Perdamaian dari tahun 1957, Indonesia didukung penuh dengan keberadaan pusat pelatihan “Indonesia Peace and Security Center” (IPSC) di Sentul, Bogor, Jawa Barat.Masyarakat Indonesia tentunya patut berbangga, sebab saat ini Indonesia menduduki posisi ke – 8 dari 124 negara penyumbang Pasukan Perdamaian terbanyak hingga 3080 personil dengan 106 Pasukan Perdamaian perempuan.

Menteri luar negeri RI, Retno Marsudi, ketika menghadiri Sidang Terbuka dalam Presidensi Indonesia di Dewan Keamanan PBB, Mei 2019, di New York, Amerika Serikat, bahkan pernah menyatakan Indonesia berencana menjadikan IPSC sebagai pintu masuk pusat pelatihan Internasional Pasukan Perdamaian. Sementara, pada kunjungannya di Jakarta, Wakil Sekretaris Jenderal PBB untuk Operasi Pemeliharaan Perdamaian, Jean-Pierre Lacroix, ketika dikonfirmasi di Jakarta, Kamis (27/6/2019) turut menanggapi wacana Indonesia tersebut.Lacroix mengatakan, pihaknya memberikan dukungan sepenuhnya usulan Indonesia untuk menjadikan IPSC, sebagai pusat pelatihan internasional Pasukan Perdamaian. kbrn.