Sumarno

Sumarno

02
March

 

Wakil Presiden Jusuf Kalla berharap organisasi keagamaan Nahdlatul Ulama ( NU ) dapat mendorong peningkatan kegiatan perdagangan di masyarakat sehingga dapat memperbaiki kehidupan ekonomi. Jusuf Kalla mengatakan salah satu kelemahan bangsa Indonesia adalah terkait penguasaan ekonomi oleh masyarakat secara mayoritas.Karena itulah maka gerakan dari organisasi NU dan semua yang hadir kali ini harus mendorong bagaimana masyarakat menjadi bersemangat untuk melaksanakan yang telah dilaksanakan Rasulullah, perdagangan.

Harapan tersebut disampaikan Jusuf Kalla saat menutup Munas Alim Ulama dan Konferensi besar NU di Pondok Pesantren Miftahul Huda Al Azhar Citangkolo, Banjar Patroman, Jawa Barat, Jumat.Perekonomian menjadi salah satu isu yang dibahas dalam Munas Alim Ulama dan Konferensi Besar NU di Banjar Patroman. Hasil rekomendasi Munas Alim Ulama tersebut menyatakan bahwa bisnis berbasis “multilevel marketing” atau MLM tidak diperkenankan dilakukan umat Islam karena prinsipnya haram.ant.2.3’19.mar

02
March

 

Institut Pertanian Bogor (IPB) berhasil menduduki posisi Top 100 Dunia berdasarkan QS World University Ranking  2019, untuk kategori Pertanian dan Kehutanan.Rektor IPB,  Arif Satria di kampus IPB Bogor, Jumat mengatakan, pihaknya akan terus berupaya menjalin kolaborasi Internasional yang intensif dengan berbagai universitas terbaik dunia salah satunya dengan Wageningen University and Research yang menduduki peringkat pertama pada pemeringkatan kali ini.

Berdasarkan hasil pemeringkatan tersebut, IPB berada dalam satu grup (Ranking 51 - 100) dengan Yale University, Sydney University, Universitas Putra Malaysia, Hokkaido University, dan beberapa perguruan tinggi ternama lainnya.Pada pemeringkatan QS WUR by subject Agriculture and Forestry yang baru saja dirilis ini, posisi IPB mengalami peningkatan dari ranking 79 ke ranking 74. Sedangkan di Indonesia hanya dua perguruan tinggi yang masuk dalam pemeringkatan dalam kategori ini, yaitu IPB  dan Universitas Gadjah Mada  di peringkat 151 - 200.antara

02
March

 

Wakil Presiden Jusuf Kalla mengatakan Pemerintah Indonesia akan membangun kembali masjid raya di Filipina yang hancur akibat Krisis Marawi.Presiden Joko Widodo sudah menyetujui untuk membantu membangun kembali masjid raya yang hancur akibat perang di Marawi. Hal tersebut dikatakan Jusuf Kalla  saat menutup Munas Alim Ulama dan Konferensi Besar  Nahdlatul Ulama  di Pondok Pesantren Miftahul Huda Al Azhar Citangkolo, Banjar Patroman, Jawa Barat, Jumat.Jusuf Kalla mengatakan konflik yang terjadi di sejumlah negara Islam atau konflik keagamaan di negara kawasan umumnya terjadi karena adanya ketidakadilan terhadap kelompok masyarakat tersebut.

Jusuf Kalla    menegaskan,  upaya Pemerintah Indonesia tersebut merupakan bentuk kepedulian Indonesia, sebagai negara dengan mayoritas penduduk beragama Islam, dalam membantu konflik keagamaan di negara-negara Asean.Indonesia memiliki peran penting untuk mewujudkan perdamaian di negara-negara kawasan Asean yang sedang berkonflik, seperti  Thailand Selatan, Myanmar dan juga Filipina. antara

01
March

 

PT Angkasa Pura I (Persero) menyatakan, Bandara New Yogyakarta International Airport (NYIA) di Kulon Progo, Daerah Istimewa Yogyakarta akan diresmikan pada April tahun ini. Komisaris PT Angkasa Pura I Ali Mochtar Ngabalin di Jakarta, Kamis berharap bandara baru itu akan menjadi gerbang bagi Jawa dan pintu gerbang untuk pariwisata. Menurut dia, Angkasa Pura I saat ini juga sedang menjalankan proyek perluasan Bandara I Gusti Ngurah Rai seluas 12,7 hektar.

Dan yang ketiga adalah tambahan perluasan apron dan terminal 2 Bandara Sultan Hasanuddin, Makasar. Sebelumnya Menteri Koordinator Bidang Perekonomian Darmin Nasution mengatakan Bandara New Yogyakarta International Airport memiliki dampak berantai cukup besar. Darmin menjelaskan keberadaan bandara Internasional ini bisa meningkatkan jumlah kunjungan pariwisata di wilayah Yogyakarta maupun kegiatan perekonomian di kawasan Kulon Progo dan sekitarnya. (antara)