Presiden Rusia, Vladimir Putin, telah kembali ke Kremlin atau kantor kepresidenan di Moskow setelah sebelumnya berkantor di kediamannya di pinggiran ibu kota negara tersebut. Kembalinya Putin ke Kremlin menjadi kemunculan langka semasa berlakunya lockdown untuk membatasi penyebaran virus Corona(COVID-19). Seperti dilansir Reuters, Selasa (26/5/2020), Putin terpantau muncul di Kremlin pada Senin (25/5/) waktu setempat. Di Kremlin, Putin bertemu dengan kepala perusahaan Perkeretaapian Rusia, Oleg Belozyorov, dalam pertemuan tatap muka untuk pertama kalinya sejak 9 Mei, saat Rusia menggelar perayaan kemenangan atas Nazi dalam Perang Dunia II.
Dalam beberapa pekan terakhir, Putin menjalankan tugasnya sebagai Presiden Rusia dari kediamannya di Moskow bagian barat. Dia memimpin rapat pemerintahan melalui konferensi video dari sebuah ruangan. Juru bicara Putin, Dmitry Peskov, belum memberikan penjelasan saat ditanya apakah Putin telah kembali bekerja secara normal di Kremlin. Detik