(voinews.id) Program pelatihan dan pembiayaan Usaha Mikro, Kecil, dan Menengah (UMKM) milik PT Bank Negara Indonesia (BNI) Tbk diapresiasi oleh Menteri Koperasi dan UKM Teten Masduki. Teten Masduki dalam keterangan resmi di Jakarta, Minggu berharap berbagai program proaktif dan inovatif BNI ditiru oleh bank lain, khususnya penyalur Kredit Usaha Rakyat (KUR) agar UMKM lebih mudah berkembang lebih berkelanjutan sebagai tulang punggung ekonomi.
Program BNI yang mendukung UMKM lewat pemberian pembiayaan dan pelatihan berkelanjutan sangat dibutuhkan oleh para UMKM Indonesia. Ia mengungkapkan, pemerintah saat ini terus menghadirkan ekosistem usaha untuk mendorong UMKM naik kelas, salah satunya melalui akses pembiayaan. antara