Monday, 16 May 2022 06:56

Sandiaga: Tren inap tak lagi resor, tapi kabin kecil ramah lingkungan

Written by 
Rate this item
(0 votes)

 

(voinews.id) Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Menparekraf) Sandiaga Uno menyatakan kehadiran Bobocabin (penginapan terbaru dengan konsep elevated camping) Kintamani di Kabupaten Bangli, Bali merupakan inovasi baru dalam bidang jasa penginapan di destinasi wisata. Menparekraf Sandiaga Uno saat mengunjungi fasilitas penginapan tersebut di Kabupaten Bangli, Bali, lewat keterangan resmi MinggU mengatakan, Tren pariwisata tidak lagi resor-resor dengan gedung besar dan tinggi, tetapi lebih ke bangunan kecil yang ramah lingkungan.

Dalam kunjungannya Menparekraf Sandiaga Uno mengharapkan Bobocabin di Kintamani dapat membuka peluang usaha dan lapangan kerja. Ia juga mengapresiasi keberanian Bobobox selaku pengelola Bobocabin Kintamani yang membuka penginapan tersebut di tengah masa pandemi COVID-19. Ia menilai hal ini merupakan bukti keyakinan pelaku usaha terhadap kebangkitan ekonomi Indonesia pascapandemi. Saatnya Indonesia untuk bangkit, dan mulai memulihkan ekonomi. antara

Read 240 times Last modified on Monday, 16 May 2022 12:09