Saturday, 21 May 2022 11:36

Airlangga: Industri mandiri dan berdaulat jadi kekuatan ekonomi RI

Written by 
Rate this item
(0 votes)

 

(voinews.id) Menteri Koordinator (Menko) Bidang Perekonomian Airlangga Hartarto mengatakan, sektor industri yang mandiri dan berdaulat menjadi kekuatan ekonomi Indonesia, sehingga pemerintah berkomitmen mengarahkan pembangunan sektor industri kepada prinsip tersebut. Airlangga Hartarto dalam keterangan resmi di Jakarta, Jumat mengatakan prinsip industri yang mandiri dan berdaulat berarti keberlangsungan industri manufaktur dalam negeri tidak boleh tergantung pada sumber daya luar negeri dan tentunya diharapkan dapat menjadi kekuatan ekonomi dalam negeri. Hal itu dikatakan Airlangga dalam keterangan resmi di Jakarta, Jumat.

Selain mandiri dan berdaulat, pemerintah turut mengarahkan pembangunan sektor industri ke arah industri yang maju dan berdaya saing, serta industri yang berkeadilan dan inklusif. Airlangga menegaskan, untuk membangun kemandirian dan kedaulatan industri dalam negeri, pemerintah mendorong optimalisasi beberapa program. Yaitu program Subtitusi Impor 35 persen tahun 2022, program Peningkatan Produksi Dalam Negeri (P3DN) Hilirisasi Industri Sumber Daya Alam, serta mendorong industri penghasil devisa, termasuk industri-industri berbasis sumber daya alam. antara

Read 316 times Last modified on Sunday, 22 May 2022 08:55