(Voinews) Ganda putri Indonesia Greysia Polii/Apriyani Rahayu meraih gelar juara turnamen Yonex Thailand Open 2021 setelah menyingkirkan pasangan tuan rumah Jongkolphan Kititharakul/Rawinda Prajongjai di Impact Arena, Bangkok, Minggu (17/1). Pada laga puncak turnamen bulu tangkis level Super 1000 tersebut, Greysia/Apriyani menang straight game dalam waktu 51 menit dengan perolehan 21-15, 21-12. Greysia/Apriyani yang merupakan unggulan kelima dalam turnamen itu memang sudah tampil meyakinkan sejak awal permainan. Meski mendapat perlawanan, namun mereka bisa menghadapinya dengan tenang.Laga tersebut menjadi pertemuan keenam bagi kedua pasangan itu. Dari enam pertemuan sebelumnya, Greysia/Apriyani sudah unggul empat kali atas pasangan rangking ke-11 dunia itu.Sementara itu, hasil berbeda diraih ganda campuran Indonesia Praveen Jordan/Melati Daeva Oktavianti yang keluar sebagai juara kedua setelah dikalahkan oleh unggulan pertama asal Thailand Dechapol Puavaranukroh/Sapsiree Taerattanachai.ANTARA
(voinews.id)Presiden Joko Widodo menyampaikan belasungkawa terhadap para korban gempa di Kabupaten Majene, Sulawesi Barat.Presiden Jokowi di Istana Kepresidenan Bogor, Jumat mengatakan, atas nama pemerintah dan seluruh rakyat Indonesia menyampaikan duka yang mendalam atas korban yang meninggal dunia.Gempa bumi tersebut mengguncang kabupaten Majene dan sekitarnya di provinsi Sulawesi Barat dengan kekuatan 6,2 magnitudo pada Jumat (15/1) sekitar pukul 01.28 WIB.
Menurut Presiden, pihaknya telah memerintahkan kepada Kepala Badan Nasional Penanggulangan Bencana (BNPB) kepada Menteri Sosial, Kepala Basarnas (Badan SAR Nasional), Panglima TNI dan Kapolri serta jajarannya segera melakukan langkah-langkah tanggap darurat.Langkah-langkah tersebut adalah mencari dan menemukan korban serta melakukan perawatan kepada korban yang luka-luka.Ia juga minta kepada masyarakat tetap tenang dan mengikuti petunjuk-petunjuk yang disampaikan petugas di lapangan.Antara
(voinews.id)Presiden Joko Widodo (Jokowi) minta agar Kementerian Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR) mampu menggerakkan sektor konstruksi nasional demi meningkatkan perekonomian Indonesia pada tahun ini.Permintaan tersebut disampaikan Presiden Jokowi di Istana Kepresiden Bogor, Jumat, dalam acara "Penandatanganan Kontrak Paket Tender/Seleksi Dini Kementerian Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat Tahun Anggaran 2021" yang digelar secara virtual.Presiden Jokowi menyatakan pada Anggaran Pendapatan dan Belanja Negara (APBN) 2021, Kementerian PUPR mendapatkan porsi anggaran terbesar yaitu 149,8 triliun rupiah.
Menurut Presiden Jokowi, bergeraknya kembali sektor konstruksi bukan hanya memberikan kesempatan kerja kepada pekerja sektor konstruksi tapi juga menggerakkan rantai pasok sektor konstruksi, sektor kontraktor, memberikan 'multiplier effect' yang luas bagi industri yang terkait sektor konstruksi.Sejumlah industri yang ikut bergerak menurut Presiden adalah industri baja, industri besi, industri semen, industri alat berat dan juga sektor informal seperti pedagang makanan dan minuman,dan pengelola kos-kosan.Antara
(voinews.id)Presiden RI Joko Widodo (Jokowi) meminta aparat penegak hukum konsisten mencegah dan memberantas tindak pidana ekonomi dan keuangan.Permintaan tersebut disampaikan Presiden Jokowi dalam acara Koordinasi Tahunan dan Arahan Presiden Republik Indonesia Mengenai Pencegahan dan Pemberantasan Tindak Pidana Pencucian Uang (TPPU), dan Tindak Pidana Pendanaan Terorisme (TPPT) Tahun 2021, secara virtual di Jakarta, Kamis.
Presiden Jokowi mengatakan komitmen dan konsistensi pencegahan dan pemberantasan tindak pidana pencucian uang diperlukan agar mampu memberikan efek jera kepada para pelaku tindak pidana.Antara
(Voinews) Sejumlah media Barat melaporkan dimulainya program vaksinasi Covid-19 di Indonesia. Pada Rabu (13/1) Time melaporkan penyuntikan pertama vaksin Coronovac yang dikembangkan perusahaan Tiongkok, Sinovac, yang dilakukan Presiden Joko Widodo. Time menulis Indonesia adalah negara pertama di luar Tiongkok yang memulai vaksinasi dengan Coronavac. Vaksin tersebut sempat dipertanyakan efektivitasnya karena kelangkaan data dan hasil uji coba klinis vaksin itu di Turki dan Brasil juga bervariasi. Time menambahkan sebagai negara terbesar di Asia Tenggara, pemerintah Indonesia memiliki tugas raksasa untuk memvaksin 181,5 juta orang atau sepertiga dari total populasi yang tersebar di kepulauan terbesar di dunia. Dalam vaksinasi yang dilakukan hingga April ini Indonesia memprioritaskan 1,5 juta petugas kesehatan dan 17,5 juta pegawai pemerintah.Vaksinasi terhadap kelompok lain akan terus dilakukan secara bertahap hingga Maret 2022. Sementara Miami Herald melaporkan vaksinasi dilakukan usai Majelis Ulama Indonesia menetapkan vaksin dari Tiongkok halal dan dapat digunakan oleh muslim.REPUBLIKA
(voinews.id)Presiden Joko Widodo menjalani vaksinasi COVID-19 menggunakan vaksin Sinovac oleh Tim Dokter Kepresidenan Rabu (13/1) di Kompleks Istana Kepresidenan Jakarta.Penyuntikan perdana terhadap presiden Jokowi dengan vaksin Covid-19 CoronaVac buatan perusahaan asal Republik Rakyat Tiongkok, Sinovac ini menandai program vaksinasi di Indonesia.Sebelum divaksin, Presiden terlebih dahulu melewati sejumlah tahapan, apakah layak untuk divaksin atau tidak.Setelah presiden Jokowi, sejumlah menteri Kabinet Indonesia Maju turut diberikan suntikan dosis pertama vaksin Sinovac.
Pada program vaksinasi Covid-19 tahap pertama ini pemerintah telah membuat daftar prioritas penerima vaksin.Kelompok prioritas pertama adalah tenaga kesehatan, asisten tenaga kesehatan, tenaga penunjang yang bekerja pada fasilitas pelayanan kesehatan, TNI/Polri, aparat hukum, dan petugas pelayanan publik lain.Antara
(voinews.id)Menteri Koordinator (Menko) Bidang Kemaritiman dan Investasi Luhut Binsar Pandjaitan menerima kunjungan Menteri Luar Negeri Republik Rakyat Tiongkok Wang Yi di Parapat, kelurahan yang berbatasan langsung dengan Danau Toba, Sumatera Utara, Selasa.Pada kesempatan itu Menko Luhut yang didampingi Wakil Menteri Perdagangan Jerry Sambuaga berkesempatan melakukan pembicaraan dengan Menlu Wang Yi mengenai peningkatan kerja sama strategis di bidang investasi dan perdagangan.
Menurut Luhut, kedatangan Menlu Wang Yi, ke Danau Toba diharapkan mengembangkan kerja sama yang baik dan berkelanjutan antara kedua negara.Wang Yi melakukan kunjungan di Indonesia selama dua hari, pada 12-13 Januari 2021 dalam rangkaian kunjungan ke empat negara anggota Perhimpunan Bangsa-Bangsa Asia Tenggara (ASEAN) yakni Myanmar, Indonesia, Brunei Darussalam, dan Filipina.Antara
(voinews.id)Menteri Kesehatan Budi Gunadi Sadikin menyampaikan, pemerintah Indonesia akan menerima vaksin gratis dari kerja sama dengan Gavi.Vaksin gratis yang akan didapatkan tersebut yakni minimal sebanyak 54 juta dosis dan maksimal 108 juta dosis.Budi Gunadi saat konferensi pers di Kantor Presiden, Jakarta, Senin (11/1) menyebut, vaksin gratis ini diperkirakan akan tiba di Indonesia pada akhir Februari atau awal Maret nanti.Ia menilai kerja sama multilateral dengan Gavi akan menghasilkan keputusan yang baik.
Menurut Budi, saat ini, pemerintah tengah membahas lebih lanjut terkait jenis vaksin gratis dari Gavi yang akan diambil.Budi menambahkan, pemerintah juga akan menerima kedatangan 15 juta bahan baku vaksin dari Sinovac pada Selasa 12 Januari 2021.Bahan baku vaksin Sinovac tersebut selanjutnya akan diolah oleh PT Bio Farma dalam kurun satu bulan.Republika
(voinews.id)Presiden Joko Widodo (Jokowi) meminta agar jajaran Kementerian Pertanian (Kementan) mencari solusi terhadap komoditas pangan impor seperti bawang putih, gula, jagung, hingga kedelai.Presiden Jokowi saat membuka Rapat Kerja Nasional Pembangunan Pertanian Tahun 2021 di Istana Negara Jakarta, Senin mengatakan, penduduk Indonesia sudah 270 juta lebih, oleh sebab itu pengelolaan yang berkaitan dengan pangan harus betul-betul diseriusi secara detail, terutama yang berkaitan dengan komoditas pertanian yang impor.
Presiden Jokowi pun meminta agar Kementan tidak hanya melakukan aktivitas konvensional dan monoton dari tahun ke tahun.Antara
(Voinews) Ketua Umum PDI Perjuangan Megawati Soekarnoputri mengatakan sudah saatnya Indonesia memiliki sistem data tunggal yang menjadi acuan seluruh kementerian, lembaga (K/L) hingga pemerintah daerah untuk merumuskan kebijakan, dan pendataan itu harus dimulai dari desa.Hal itu dikatakan Megawati secara virtual dalam peringatan HUT Ke-48 PDI Perjuangan, di Jakarta, Minggu.Data tunggal tersebut, menurut Megawati, dapat digunakan sebagai basis kebijakan yang tepat sasaran, transparan dan akuntabel. Pemerintah juga, harus melibatkan peneliti dan akademisi dalam merumuskan kebijakan pembangunan untuk mencapai hasil yang maksimal. Dengan data itu, tepat sasaran, transparan dan akuntabel hanya apabila program tersebut berbasis pada data, hasil riset nasional yang dapat dipertanggungjawabkan secara ideologis, etis dan ilmiah.ANTARA