Friday, 20 September 2019 09:09

Indonesia dan Bulgaria Sepakat Tingkatkan Perdagangan

Written by 
Rate this item
(0 votes)

 

Kamar Dagang dan Industri (Kadin) Indonesia menandatangani nota kesepahaman dengan Bulgarian Chamber of Commerce and Industry (BCCI) atau Kadin Bulgaria untuk meningkatkan kinerja perdagangan dengan membuka akses pasar terhadap negara-negara Eropa Timur dan Balkan. Demikian dilaporkan kantor berita Antara. Ketua Komite Bilateral Kadin untuk negara-negara Eropa Timur Alexander Yahya Datuk dalam siaran pers di Jakarta, Selasa lalu, mengatakan, selama ini  Indonesia  hanya fokus bermitra dengan pasar-pasar konvensional seperti Eropa Barat dan Amerika, padahal ada negara-negara lain yang sebenarnya sangat potensial, seperti Eropa Timur dan negara-negara Balkan khususnya yang terbuka terhadap Indonesia.

Nota kesepahaman itu ditandatangani Ketua Komite Tetap Eropa Kadin Indonesia Tony Wenas dan Presiden BCCI Tsvetan Simeonov di sela perhelatan Indonesia-Bulgaria Business Forum yang diadakan di Sofia, Senin (16/9). Penandatanganan nota kesepahaman itu disaksikan langsung  Menteri Luar Negeri Indonesia Retno Marsudi dan Menteri Ekonomi Bulgaria Emil Karanikolov. Tony Wenas menjelaskan, pelaku usaha Indonesia sangat siap meningkatkan perdagangan dengan Bulgaria. Menurut Wenas, pihaknya mengundang Bulgaria berinvestasi di Indonesia, juga Indonesia dapat berinvestasi ke Bulgaria sehingga terjalin hubungan erat dan bersifat dua arah. Berdasarkan data Kementerian Perdagangan, pada 2018 total perdagangan antara Indonesia dan Bulgaria mencapai 497 juta dolar Amerika  dengan komposisi ekspor sebesar 438 juta dolar Amerika dan impor sebesar 68 juta dolar Amerika.

Dalam kesempatan tersebut Menteri Luar Negeri Retno Marsudi  menyampaikan, sedikitnya ada tiga hal utama yang dapat meningkatkan hubungan antara kedua negara yaitu infrastruktur politik dan diplomasi; peran serta pelaku usaha; dan fasilitas akses berupa visa. Retno Marsudi juga menyebutkan Indonesia dan Bulgaria telah sepakat mengadakan Joint Economic Commission untuk membahas dan menindaklanjuti ketiga isu tersebut dengan mengundang pelaku usaha untuk dapat berperan aktif. Hal tersebut disambut baik Menteri Ekonomi Bulgaria Karanikolov yang mengatakan Indonesia merupakan mitra yang sangat penting bagi Bulgaria dan ada banyak area kerja sama yang dapat ditingkatkan. Hubungan Indonesia dan Bulgaria yang telah terjalin lama juga dinilai sudah saatnya ditingkatkan lebih jauh. Selain Bulgaria, Kadin Indonesia juga akan melakukan misi bisnis ke negara lainnya dengan tujuan yang sama, meningkatkan hubungan perdagangan dan investasi antara Indonesia dengan negara lainnya, diantaranya Belanda, Slowakia, Polandia, Swiss, Jerman, Italia, Inggris, Belgia dan Perancis.

Read 703 times Last modified on Friday, 20 September 2019 09:11