Sunday, 26 April 2020 06:33

Bandara Supadio Tetap Beroperasi, Layani Kargo dan Penerbangan Khusus

Written by 
Rate this item
(0 votes)
FOTO ; ANTARA FOTO ; ANTARA

 

Bandara Internasional Supadio di Kubu Raya, Kalimantan Barat, dipastikan tetap beroperasi, namun hanya melayani penerbangan kargo dan sejumlah penerbangan khusus selama periode 24 April – 31 Mei 2020. Hal itu dikatakan Executive General Manager Bandara Supadio Pontianak, Eri Braliantoro di Kubu Raya, Sabtu. Ia menyebutkan penerapan kebijakan yang ada sesuai dengan Peraturan Menteri Perhubungan (Permenhub) Nomor 25 Tahun 2020 tentang Pengendalian Transportasi Selama Musim Mudik Idul Fitri 1441 H dalam rangka Pencegahan Penyebaran COVID-19.

Bandara Internasional Supadio tetap melayani penerbangan-penerbangan khusus yang dikecualikan sebagaimana tersebut dalam Permenhub tersebut di antaranya penerbangan untuk pimpinan lembaga tinggi negara dan tamu kenegaraan, serta operasional kedutaan besar, konsulat jenderal, dan konsulat asing, maupun perwakilan organisasi internasional di Indonesia. Selain itu, operasional penerbangan khusus repatriasi (repatriasi flight) yang melakukan pemulangan warga negara Indonesia maupun warga negara asing. Antara

Read 571 times