Friday, 21 August 2020 06:14

BBKSDA Papua Gandeng Angkasapura I Awasi Peredaran Satwa Liar

Written by 
Rate this item
(0 votes)
FOTO ; ANTARA FOTO ; ANTARA

 

Balai Besar Konservasi Sumber Daya Alam (BBKSDA) Papua menggandeng PT Angkasapura I (Persero) Sentani guna mengendalikan dan mengawasi peredaran tumbuhan serta satwa liar di Bandar Udara Kelas I Sentani. Kepala BBKSDA Papua Edward Sembiring di Jayapura, Kamis, mengatakan, pihaknya mengelola kawasan konservasi seluas 4,1 juta hektare yang terdiri dari delapan kawasan cagar alam, tujuh suaka margasatwa, tiga taman wisata alam dan satu Kawasan Suaka Alam  Dan Pelestarian Alam.

Dikatakan,  banyak potensi keanekaragaman hayati, baik flora maupun fauna berada di dalam kawasan konservasi tersebut. Menurut Edward, semuanya harus dijaga dan diawasi peredarannya demi kelestarian sumber daya alam dan kesejahteraan hidup masyarakat di Papua. antara

Read 589 times