Saturday, 14 April 2018 13:35

Ketua Watimpres RI Bicara di Parlemen Eropa.

Written by 
Rate this item
(0 votes)

 

Ketua Dewan Pertimbangan Presiden (Wantimpres) RI, Sri Adiningsih, menjadi pembicara dalam pertemuan tahunan masalah ekonomi (The 1st Annual Economic Freedom Summit) di Parlemen Eropa yang menghadirkan 35 pembicara dari 25 negara dan diikuti oleh 300 peserta dari pihak pemerintah, swasta, partai politik dan tim pemikir dari berbagai negara. Pertemuan membahas berbagai topik, antara lain mengenai bantuan ekonomi bagi Yunani, sosialisme ekonomi di Venezuela hingga masa depan liberalisasi pasar di Asia Tenggara, demikian keterangan Penerangan, Sosial dan Kebudayaan Kedutaan Besar Republik Indonesia (Pensosbud KBRI) Brusel, Belgia, Ance Maylany, Jumat (13/4/2018).Sri Adiningsih menyampaikan tema "Transformasi Ekonomi Indonesia" dan memberikan gambaran kepada publik maupun kalangan pembuat kebijakan di Uni Eropa terkait arah pembangunan ekonomi Pemerintahan Presiden Joko Widodo (Jokowi) yang terfokus pada peningkatan sumber daya manusia, pembangunan infrastruktur dan penguatan daya saing Indonesia di perdagangan maupun investasi. Sri Adiningsih menyampaikan, visi nasional Nawacita, yang terfokus pada pemerataan pembangunan ekonomi, antara lain dengan membangun wilayah desa dan yang belum berkembang di bagian Timur Indonesia, perbaikan kualitas hidup rakyat Indonesia, peningkatan produktivitas dan daya saing internasional, serta mendorong pembangunan ekonomi nasional. Konferensi Forum Ekonomi Dunia di Davos, Swiss, itu mempertemukan pejabat tinggi pemerintahan, partai politik, anggota Parlemen Eropa, pengusaha, akademisi dan para pemikir guna mendiskusikan reformasi kebijakan ekonomi berbagai negara.//KBRN

Read 606 times