Monday, 09 July 2018 13:54

Singapura Tertarik Belajar Pertamanan Dari Surabaya

Written by 
Rate this item
(0 votes)
foto : Antara foto : Antara

 

Pemerintah Singapura menyatakan tertarik belajar pertamanan dari Surabaya, Jawa Timur, setelah kesuksesan Surabaya meraih penghargaan Special Mention Lee Kuan Yew World City Prize 2018. Hal itu disampaikan Wali Kota Surabaya, Tri Rismaharini, melalui siaran persnya di Surabaya, Minggu (8/7). Antara melaporkan, Tri Rismaharini mengadakan pertemuan bilateral dengan Menteri Pembangunan Nasional dan Sumber Daya Manusia Singapura Zaqy Mohamad di sela-sela agenda World Cities Summit di Singapura, Minggu (8/7). Pembicaraan kemudian meluas ke sektor pengembangan ekonomi kreatif. Risma memaparkan, Surabaya memiliki Coworking Space KORIDOR. Di ruang kerja bersama yang mewadahi inovasi dan kolaborasi anak muda kreatif ini, para pelaku industri kreatif, utamanya start up digital, dapat berkarya. Pada kesempatan tersebut, Tri Rismaharini juga mengundang delegasi Singapura untuk hadir pada Start Up Nation Summit November mendatang dengan Surabaya menjadi tuan rumahnya. Sedangkan, Zaqy Mohamad mengatakan, Singapura memiliki taman dan lanskap yang moderen. Namun, ia menilai Surabaya mempunyai keunggulan pada penataan lingkungan yang lebih hijau dan asri, serta partisipasi masyarakat yang tinggi dalam menjaga lingkungannya. Antara 

Read 517 times