Wednesday, 22 February 2023 10:01

Dorong Pemilu yang Kondusif, Ahmad Doli Kurnia Sebut Keterbelahan Kontra Produktif terhadap Pembangunan

Written by 
Rate this item
(0 votes)

 

VOInews, Jakarta: Ketua Komisi II DPR RI Ahmad Doli Kurnia Tandjung mengatakan Pemilihan Umum (Pemilu) 2024 memiliki makna penting bagi masyarakat Indonesia bukan hanya untuk mengevaluasi perjalanan politik bangsa dalam 5 tahun terakhir namun juga untuk menjalani masa kepemimpinan dalam 5 tahun kedepan.

“Itu adalah mekanisme kita untuk mengevaluasi secara periodik, termasuk kemajuannya,” katanya dalam Dialog Cerdas Memilih di RRI Voice of Indonesia, Rabu (22/2) di Jakarta.

Ia mengatakan Pemilu merupakan mekanisme penting bagi masyarakat Indonesia. Oleh karena itu dirinya mendorong masyarakat untuk turut berpartisipasi dalam mendukung Pemilu.

“Kita harus mengisinya dengan kebaikan-kebaikan, datang berpartisipasi, karena ini berkaitan dengan nasib bangsa kita,” katanya.

Selain dengan berpartisipasi menggunakan hak pilih dalam Pemilu, Ahmad Doli Kurnia juga berharap agar masyarakat turut menjaga kondusifitas dalam pelaksanaan Pemilu.

“Jangan sampai kompetisi itu membuat ketidakbaikan, membuat keburukan. Jangan sampai gara-gara mamilih satu, dua atau tiga orang kita ribut satu sama lain. Keterbelahan itu kontra produktif terhadap proses pembangunan,” katanya.   

Selain itu dirinya berharap penyelenggara Pemilu dapat bekerja dengan penuh integritas. Menurutnya profesionalitas penyelenggara Pemilu akan berdampak pada kelancaran proses Pemilihan Umum 2024 di Indonesia.  

Read 281 times