Menteri Keuangan Indonesia Sri Mulyani Indrawati yakin, tidak ada yang perlu dikhawatirkan dari pelaksanaan pemilihan umum -pemilu terhadap perekonomian Indonesia. Karena berdasarkan data historis, pelaksanaan pemilu nasional berlangsung aman dengan pondasi demokrasi yang lebih baik. Antara melaporkan, Menteri Sri Mulyani berkomitmen terus menjaga kredibilitas kebijakan keuangan demi menjaga stabilitas perekonomian. Hal tersebut disampaikannya saat menghadiri Seminar Fitch Ratings Indonesia Credit Briefing di Jakarta, Rabu (20/3). Menurutnya, pemilu serentak berupa pemilihan presiden dan anggota legislatif yang berlangsung tahun ini, akan menyebarkan tensi politik ke berbagai arah, tidak terpusat ke satu titik. antara
Kopi Indonesia merambah Athena, Yunani, yang masuk melalui event Greek Coffee, yaitu kopi yang disajikan dengan style Yunani, namun kopi yang digunakan merupakan produk impor dari negara lain yang mengikuti Athens Food Expo 2019. Pelaksana Fungsi Penerangan Kedutaan Besar Republik Indonesia -KBRI Athena, Kristina Natalia, kepada Antara, Rabu (20/3) mengatakan, masyarakat Yunani menduduki peringkat ke-17 peminum kopi terbesar di dunia.
Seperti dikutip Antara, KBRI di Athena mendatangkan Kopi Indonesia, yang menaungi beberapa usaha kecil dan menengah di bidang kopi, untuk ikut serta dalam pameran yang berlangsung dari tanggal 16 sampai 18 Maret itu. Athens Food Expo merupakan pameran Internasional terbesar di Eropa Tenggara khusus makanan dan minuman. Pameran ini memberikan kesempatan untuk para pengusaha di bidang tersebut untuk memperluas jaringan dan menemukan rekan bisnis di Yunani. antara
Balai Penyelidikan dan Pengembangan Teknologi Kebencanaan Geologi mengatakan, Gunung Merapi meluncurkan guguran lava pijar dengan jarak luncur 800 meter ke arah hulu Kali Gendol, Yogyakarta. Melalui jejaring sosial resminya, Balai Penyelidikan dan Pengembangan Teknologi Kebencanaan Geologi menjelaskan, guguran lava itu dalam pengamatan sejak Selasa (19/3) pukul 18.00 Waktu Indonesia Barat hingga Rabu (20/3) pagi pukul 06.00 Waktu Indonesia Barat.
Seperti dikutip Antara, berdasarkan pengamatan pada Rabu pukul 06.00-12.00 Waktu Indonesia Barat, cuaca di Gunung Merapi cerah dan berawan. Selain itu, juga terekam enam kali gempa guguran dengan amplitudo 5 sampai 60 milimeter, satu kali gempa hybrid dengan amplitudo 4 milimeter, dan satu kali gempa vulkanik dangkal dengan amplitudo 52 milimeter. Hingga Rabu, Balai Penyelidikan dan Pengembangan Teknologi Kebencanaan Geologi mempertahankan status Gunung Merapi pada Level II atau Waspada. antara
Wakil Presiden Indonesia Jusuf Kalla menyampaikan belasungkawa secara langsung kepada Pemerintahan Selandia Baru atas kejadian penembakan jamaah masjid di Christchurch. Hal itu disampaikan Jusuf Kalla saat mengadakan pertemuan bilateral dengan Wakil Perdana Menteri Selandia Baru yang juga menjabat Menteri Luar Negeri Selandia Baru Winston Peters.
Pertemuan dilakukan usai Jusuf Kalla secara resmi membuka pertemuan High-Level Dialogue on Indo-Pacific Cooperation di Jakarta, Rabu (20/3), seperti dilaporkan Antara. Wakil Presiden menjelaskan, Pemerintah Indonesia juga menyampaikan apresiasi kepada Pemerintah Selandia Baru, yang cepat menangani aksi teroris tersebut. Termasuk melakukan penangkapan terhadap terduga pelaku teror. Jusuf Kalla menambahkan, pertemuan juga membahas hubungan bilateral antara kedua negara. Ke depan, kedua negara sepakat untuk meningkatkan kerja sama di bidang ekonomi. antara