VOinews.id, Jakarta:Menteri Perdagangan (Mendag) Zulkifli Hasan mengungkapkan Pameran Pangan Nusa mendorong UMKM Indonesia untuk merambah pasar dunia. "Pangan Nusa ini ada 226 UMKM yang kita sertakan agar secara bertahap nanti bisa merambah tidak hanya dalam negeri kita, tetapi bisa merambah pasar dunia," ujar Zulkifli Hasan dalam pembukaan Pangan Nusa 2024 di Tangerang, Banten pada Rabu. Zulkifli Hasan mengatakan bahwa kuliner dan pangan Indonesia kaya akan cita rasa, dan harus bisa menjadi juara dunia. "Tetapi kalau kita pergi ke mana pun yang ada itu misalnya makanan Thailand, Vietnam. Oleh karena itu kita mesti bekerja lebih keras lagi," katanya. Pameran Pangan Nusa Tahun 2024 menghadirkan produk-produk baru, perkembangan baru, model baru dan sebagainya.
Pameran Pangan Nusa 2024 mengusung tema "Cita Rasa Nusantara untuk Dunia" dan diselenggarakan di ICE BSD, Tangerang, Banten bersamaan dengan Trade Expo Indonesia 2024 pada 9-12 Oktober 2024. Pameran Pangan Nusa merupakan pameran tahunan Kementerian Perdagangan yang menghadirkan kuliner dan pangan kemasan oleh 34 provinsi yang menampilkan produk unggulan khas daerah masing-masing. Sejak 2018, pameran tersebut dilaksanakan bersama Trade Expo Indonesia untuk mendukung pelaksanaan kegiatan tersebut.
UMKM merupakan sektor usaha yang memegang peranan penting dalam pembangunan perekonomian nasional. Sebagai informasi, Kementerian Perdagangan (Kemendag) kembali menggelar Trade Expo Indonesia (TEI) Ke-39 yang dilaksanakan pada 9--12 Oktober 2024. Kemendag mengajak eksportir tanah air untuk memanfaatkan kesempatan ini dengan berpartisipasi untuk memperluas jejaring bisnis dan meraih pasar global. TEI memilih konsep business to business (B2B) sehingga memungkinkan eksportir Indonesia dapat bertatap muka dan berinteraksi langsung dengan buyers potensial dari mancanegara. Pada TEI 2024, Kemendag menargetkan transaksi sebesar 15 miliar dolar AS dari 1.000 peserta.
Pameran terbesar di Indonesia ini dibagi dalam tiga zona produk yaitu, Food, Beverage, and Agricultural Products; Manufacture Products; serta Home Living, Fashion, and Services. Selain pameran, TEI ke-39 akan dimeriahkan dengan berbagai kegiatan, yaitu penjajakan kerja sama bisnis (business matching), bisnis konseling (business counseling), seminar internasional, pertunjukan langsung, dan buyers night. TEI menjadi ajang untuk mempromosikan produk ekspor bernilai tambah. Penyelenggaraan TEI diharapkan dapat mendorong penetrasi ekspor ke negara-negara yang belum disasar secara maksimal sehingga mampu mendongkrak kinerja ekspor nonmigas di tengah tantangan perlambatan ekonomi global.
Antara
VOinews.id, Jakarta:Menteri Koordinator Bidang Kemaritiman dan Investasi Luhut Binsar Pandjaitan menyatakan bahwa perbaikan industri di Indonesia dapat dilakukan melalui pemanfaatan e-katalog yang saat ini telah memuat 9,6 juta item. "Hari ini kita sudah punya 9,6 juta item di e-katalog dan dari situ kita sudah bisa mendesain industri apa yang bisa kita perbaiki, lakukan," kata Luhut di sela memberi sambutan dalam peluncuran buku Menteri Perhubungan Budi Karya Sumadi berjudul "BKS dari Underdog Jadi Menteri", di Jakarta, Selasa malam. Menurut Luhut, dengan jumlah item yang terdaftar di e-katalog tersebut, pemerintah bisa mendesain industri mana saja yang perlu diperbaiki dan dikembangkan. Hal ini penting di tengah tantangan seperti deindustrialisasi yang saat ini dihadapi oleh Indonesia. Pemanfaatan data dari e-katalog memungkinkan pemerintah untuk mengambil langkah strategis dalam memperbaiki sektor-sektor industri yang potensial. Dengan demikian, kebijakan yang diterapkan bisa lebih tepat sasaran.
"Karena sekarang ada seperti deindustrialisasi di kita, tapi dengan angka 9,6 juta (item di e-katalog) ini kita tahu industri-industri apa yang kita bisa lakukan," ujar Luhut. Selain itu, Luhut mengaku telah meresmikan laboratorium metalurgi terbaik di luar China yang kini ada di Institut Teknologi Bandung (ITB), Jatinangor pada akhir Agustus 2024. Laboratorium dinilai akan menjadi salah satu upaya yang mendukung pengembangan industri dan teknologi nasional. Dengan adanya sumber daya manusia dan teknologi, Luhut optimistis bahwa berbagai tantangan di sektor industri Indonesia dapat diatasi dengan baik. "Waktu kemarin di ITB kita meresmikan metalurgi lab yang terbaik di luar China yang ada di ITB, di Jatinangor, itu juga satu langkah-langkah yang bagus.
Jadi human capital, terus kemudian implementasi itu semua bisa berjalan dengan baik. Sistem e-katalog merupakan aplikasi belanja daring besutan Lembaga Kebijakan Pengadaan Barang dan Jasa Pemerintah (LKPP) mulai diterapkan sejak 2012 dan hingga kini terus dikembangkan untuk memenuhi kebutuhan barang atau jasa bagi pemerintah baik untuk level pusat hingga daerah. Luhut berpendapat bahwa e-katalog ke depannya layak dipertahankan dan mampu memberikan nilai tambah apabila sistemnya terus diperbarui.
Antara
VOinews.id, Jakarta:Menteri Koordinator Bidang Perekonomian Airlangga Hartarto mewakili Pemerintah Indonesia bertemu dengan Wakil Perdana Menteri dan Menteri Perdagangan dan Investasi Singapura Gan Kim Yong untuk menyepakati percepatan kerja sama bilateral maupun regional di bidang ekonomi digital. Pertemuan tersebut dilakukan di sela-sela The 24th ASEAN Economic Community (AEC) Council Meeting untuk di Vientiane, Laos.
"Indonesia memahami bahwa terdapat perbedaan level ambisi, kepentingan, dan kapasitas di antara negara-negara anggota ASEAN dalam ekonomi digital, sehingga perlu ada pendekatan yang pragmatis dan inovatif agar ASEAN dapat menyelesaikan perundingan sesuai dengan target,” ujar Airlangga dalam keterangannya di Jakarta, Senin. Kedua perwakilan tersebut membahas sejumlah isu strategis seperti, perundingan ASEAN Digital Economy Framework Agreement (DEFA), program Tech:X Pilot, hingga keinginan Indonesia bergabung dalam Comprehensive and Progressive Agreement for Trans-Pacific Partnership (CP TPP).
Diketahui, penyelesaian perundingan ASEAN DEFA yang diluncurkan pada Keketuaan Indonesia di ASEAN tahun lalu ditargetkan mencapai 50 persen pada tahun 2024 dan selesai substansial di tahun 2025. Perundingan ASEAN DEFA diproyeksikan menjadi perjanjian ekonomi digital kawasan komprehensif pertama di dunia dan mampu meningkatkan nilai ekonomi digital ASEAN menjadi 2 triliun dolar AS di tahun 2030. Kemudian terkait program Tech:X Pilot, pada kesempatan tersebut kedua menteri membahas tindak lanjut dari program kerja sama kedua negara yang diluncurkan pada pertemuan Singapore-Indonesia Leaders’ Retreat di Istana Bogor pada 29 April 2024.
Program tersebut memungkinkan pergerakan profesional yang bekerja di sektor teknologi di antara kedua negara. Airlangga mendorong agar inisiatif tersebut dapat dimanfaatkan oleh masyarakat dengan membuka kesempatan seluas-luasnya melalui berbagai perusahaan hingga universitas. Selanjutnya dalam kesempatan itu, Singapura juga menyampaikan sambutan terhadap keinginan Indonesia untuk bergabung dalam CP TPP. Singapura mendukung bertambahnya negara anggota ASEAN yang menjadi peserta dalam perjanjian perdagangan kawasan tersebut. CP TPP akan menjadi pelengkap bagi RCEP bagi ASEAN dalam menavigasi geo ekonomi kawasan,” tegas Menko Airlangga. Kedua Menteri juga bertukar pandangan terkait isu-isu strategis dan dampaknya terhadap kawasan, seperti konflik Timur Tengah, pemilu Presiden Amerika Serikat, hingga perkembangan energi terbarukan dan teknologi hijau di kawasan.
Antara
VOinews.id, Jakarta:Menteri Energi dan Sumber Daya Mineral (ESDM) Bahlil Lahadalia mengatakan bahwa tidak ada indikasi kerja paksa di industri nikel Indonesia. Bahlil yang ditemui di sela Penganugerahan Penghargaan Keselamatan Migas Tahun 2024 di Jakarta, Senin malam, menyampaikan hal tersebut berdasarkan pengalamannya sebagai mantan Menteri Investasi/Kepala Badan Koordinasi Penanaman Modal (BKPM). "Nggak ada dong (pekerja paksa industri). Saya kan mantan menteri investasi, mana ada sih kerja paksa," ujar Bahlil.
Dia mengungkapkan hal itu ketika awak media meminta tanggapan Bahlil soal adanya tudingan dari Amerika Serikat yang menyebutkan bahwa ada praktik kerja paksa di industri nikel Indonesia. Ia menegaskan bahwa isu kerja paksa di sektor nikel Indonesia tidak pernah terjadi dan tidak berdasar. Menurutnya, pemberitaan tentang hal tersebut perlu didasarkan pada fakta, bukan persepsi negatif yang dapat merugikan citra Indonesia di mata dunia. Ia mengingatkan pentingnya jurnalisme yang objektif.
"Jangan pake katanya, kamu jangan proasing," ucapnya. Bahlil juga menekankan bahwa jurnalis Indonesia seharusnya tidak menyebarkan informasi yang merugikan negara sendiri. Ia meminta agar berita-berita yang muncul tidak sekadar mengikuti narasi asing. "Wartawan Indonesia itu harus memberitakan sesuatu yang fakta, jangan persepsi yang negatif bangsa kita, kita beritakan," tutur Bahlil. Ia mengajak media untuk lebih mengutamakan rasa nasionalisme dan kebanggaan terhadap pencapaian bangsa, khususnya dalam sektor hilirisasi nikel yang telah memberikan kontribusi besar.
"Nggak ada (pekerja paksa), sayangi negara kalian lah, kita ini kan punya nasionalisme dong," tegas Bahlil. Sebelumnya, AS melalui Departemen Ketenagakerjaan atau US Department of Labor (US DOL) menuding bahwa industri nikel di Indonesia menerapkan sistem kerja paksa. Hal itu menjadi pemberitaan beberapa media di tanah air. US DOL menuding bahwa warga negara asing (WNA) asal China direkrut untuk bekerja di Indonesia, berdasarkan laporan dari lembaga swadaya masyarakat (LSM). Namun, saat tiba di Indonesia, pekerja justru mendapatkan upah yang lebih rendah dari yang dijanjikan dengan jam kerja yang lebih panjang hingga mendapatkan kekerasan secara verbal dan fisik sebagai hukuman. Laporan tersebut menyebutkan kerja paksa terjadi pada kawasan industri di Sulawesi Tengah dan Sulawesi Tenggara, di mana China memiliki kepemilikan mayoritas atas kawasan ini.
Antara