Sunday, 31 March 2019 00:00

Bendungan Kamijoro, Bantul, Yogjakarta

Written by 
Rate this item
(1 Vote)

Selain menjadi kota bagi pelajar dan para seniman, kota Yogyakarta juga memiliki destinasi wisata yang seakan-akan tidak ada habisnya. Salah satu tempat wisata baru yang sedang ramai menjadi pembicaraan di antara wisatawan adalah Bendungan Kamijoro Bantul .

Bendungan Kamijoro yang terletak di perbatasan Bantul dan Kulon Progo ini, tepatnya di Plambongan, Triwidadi, Pajangan, Bantul , dibangun untuk mengairi sawah seluas 2370 hektar lebih di Kabupaten Bantul. Meskipun fungsi utama bendungan ini adalah sebagai saluran irigasi, tetapi justru bendungan ini kemudian lebih dikenal sebagai tempat wisata. Selain sebagai tempat wisata, tempat ini juga cocok untuk dijadikan sebagai tempat untuk bersantai, berolahraga, taman bermain anak, dan sebagai tempat untuk berfoto yang tentu instagramable.

bendungan Kamijoro ini ternyata mempunyai sejarah yang cukup panjang, karena dibangun pada era Hindia-Belanda. Menurut sejarahnya , bendungan Kamijoro ini dibangun oleh seorang keturunan Belanda-Jerman pada awal abad 19. Dan setelah mengalami berbagai bentuk renovasi, banyak sekali pengunjung dari luar dan dalam kota Yogjakarta sendiri yang tertarik untuk melihat keelokan tempat ini. Selain itu fasilitas di Bendungan Kamijoro juga sudah menyediakan berbagai fasilitas seperti musholla, tempat parkir, warung makanan dan minuman, taman untuk bermain anak-anak dan masih ada lagi lainnya yang membuat anda betah dan nyaman menghabiskan waktu di sini

Bendungan Kamijoro yang terletak sekitar 21 Km dari pusat kota Jogja bisa dicapai dengan melalui Jalan Yogyakarta-Wates atau sekitar 40 menit bila ditempuh dengan menggunakan kendaraan roda dua ataupun roda empat. Bendungan ini terletak sekitar 18 Km dari Terminal Giwangan Yogjakarta dengan waktu tempuh kurang lebih 33 menit. Untuk berkunjung dan menikmati keindahan Bendungan Kamijoro ini anda hanya harus membayar parkir saja,   Rp. 2000 untuk motor dan Rp. 5000 untuk mobil . Bendungan Kamijoro setiap hari buka mula dari pagi hari hingga malam hari. Tetapi waktu yang paling tepat untuk berkunjung ke Bendungan Kamijoro ini adalah sekitar pukul 16.00 WIB sampai dengan pukul 18.30 WIB. Mengapa sore hari? Karena yang menjadi primadona di sini adalah keindahan pemandangan pada waktu matahari terbenam.

bila anda sedang berlibur ke provinsi Daerah Khusus Istimewa Yogjakarta, Jawa Tengah khususnya Bantul sempatkanlah untuk berfoto-foto dan menikmati keindahan matahari terbit di Bendungan Kamijoro ini

Read 3168 times Last modified on Monday, 01 April 2019 09:19