20
February

 

(Voinews.id)Menteri Pertanian (Mentan) Syahrul Yasin Limpo mendorong anak muda di Provinsi Sulawesi Tengah (Sulteng) ikut membangun pertanian modern dengan membuat lebih banyak konsep smart farming sebagai penguat pertanian masa depan.

"Kita bangun lebih banyak green house atau smart farming agar semua potensi yang ada saat ini bisa kita optimalkan, terutama dalam memperkuat ekonomi masyarakat," kata Syahrul Yasin Limpo dalam silaturahmi bersama sivitas pertanian dalam kunjungan kerjanya di Sulawesi Tengah, Minggu.
Menurut dia, sektor pertanian merupakan sektor yang paling strategis dan memiliki peluang terbuka untuk semua kalangan. Pertanian juga sudah terbukti mampu menjadi bantalan ekonomi selama pandemi, selain itu pertanian menjadi solusi bagi puluhan juta manusia dalam mencari kerja.
"Pertanian tidak ada matinya, pertanian selalu dibutuhkan setiap waktu. Kalau begitu kita harus berjuang bersama menjaga momentum ini supaya tetap membantu masyarakat. Saya selalu katakan pertanian itu paling hebat, karena bisa menghadapi krisis global. Terbukti, yang naik di saat COVID-19 melanda hanya pertanian," ujarnya pula.
Untuk mewujudkan itu, Mentan meminta kalangan milenial memperbaiki cara pandang dan berpikir dalam meningkatkan produktivitas. Anak muda harus berani mencoba sesuatu serta memperbaiki apa yang sudah dilakukan.
Ia menambahkan, sejauh ini sektor yang mampu menghadapi berbagai ancaman adalah pertanian, karena sektor ini dapat menjadi solusi pasti dalam meningkatkan ketahanan ekonomi masyarakat maupun daerah.
"Konsep modern sudah saatnya dikembangkan yang disesuaikan dengan tuntutan zaman," demikian Syahrul Yasin Limpo.
 
Antara
20
February

 

(Voinews.id)PT Pupuk Kalimantan Timur (Pupuk Kaltim), anak perusahaan BUMN Pupuk Indonesia meningkatkan inovasi smart Production dalam rangka memperkuat transformasi digital perusahaan.

"Evaluasi smart production sebagai upaya meningkatkan awareness dalam mendukung program transformasi digital di Pupuk Kaltim, sehingga dari kajian tersebut dapat dilakukan perbaikan maupun peningkatan secara maksimal," ujar Direktur Operasi dan Produksi Pupuk Kaltim Hanggara Patrianta dalam keterangannya di Jakarta, Senin.

Hanggara mengatakan, evaluasi smart production Pupuk Kaltim yang sejauh ini terimplementasi melibatkan pemangku kepentingan untuk melakukan review impact, guna menggali Opportunity For Improvement (OFI) atas kondisi yang telah berjalan.

 

Antara

17
February

 

 

(voinews.id) Menteri BUMN Erick Thohir resmi menjadi ketua umum PSSI periode 2023-2027 setelah mendapatkan 64 suara dari pemilik suara (voter) dalam pemilihan yang berlangsung di Kongres Luar Biasa (KLB) PSSI di Jakarta, Kamis. Erick Thohir mengungguli pesaing terkuatnya yakni Ketua DPD RI LaNyalla Mattalitti yang mendapatkan 22 suara.

Sementara itu Pengamat olahraga Fritz Simanjuntak mengatakan Erick Thohir merupakan sosok paling tepat dalam memimpin Persatuan Sepak Bola Seluruh Indonesia (PSSI). "Salah satu keunggulannya, Pak Erick Thohir pernah memiliki klub elit di Italia, Inter Milan, dan beliau jadi presiden klub tersebut," ujar Fritz .

Dengan pengalaman tersebut, Fritz menyebut Erick tahu persis bagaimana pengurus sepak bola di Italia menata kompetisi, membina tim nasional, menegakkan peraturan, membangun aspek bisnisnya dan menjalin hubungan yang harmonis dengan para suporternya.

"Beliau kalau tidak salah investasi sebesar 480 juta dolar AS untuk membeli Inter Milan dan beliau berhasil meningkatkan nilai saham klub tersebut. Pengalaman berharga ini tidak dimiliki calon lain," ujar Fritz. Meski demikian, ia tak menampik jika lingkungan sepak bola Indonesia jauh berbeda dengan Italia. Namun begitu, Fritz menilai Erick setidaknya dapat menerapkan manajemen berkualitas tinggi dan tegas dengan aturan seperti di Italia dalam mengelola sepak bola Indonesia.

 

antara

17
February

 

(voinews.id)- Juru Bicara Kementerian Kesehatan (Kemenkes) RI Mohammad Syahril mengemukakan situasi kasus yang terkendali pada masa transisi menuju endemi perlu dikawal dengan pemenuhan perlindungan vaksinasi COVID-19.

"Pada November 2022 diberlakukan vaksinasi booster kedua hanya untuk tenaga kesehatan dan lansia, kemudian banyak yang minta diprioritaskan kepada seluruh umur di atas 18 tahun. Itu maksudnya karena kami betul-betul mengawal pandemi ini sampai berakhir," kata Mohammad Syahril di Jakarta, Jumat.

Meski kondisi dan situasi pandemi sudah melandai dan kebijakan Pemberlakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat (PPKM) telah dicabut, kata Syahril, Kemenkes terus mengawal hingga pandemi tuntas. Mohammad Syahril yang juga Direktur RSPI Sulianti Saroso meminta kepada masyarakat segera melakukan vaksinasi COVID-19 agar keadaan tidak kembali pada lonjakan kasus dan memburuk.

 

antara