27
April

(voinews.id) Presiden Rusia Vladimir Putin menuduh negara-negara Barat telah melakukan teror dan berupaya menghancurkan Rusia. Putin menuntut jaksa-jaksa Rusia untuk menindak tegas apa yang disebutnya sebagai plot yang disusun oleh mata-mata asing untuk memecah belah Rusia dan mendiskreditkan militer negaranya.

Dilansir Reuters, Selasa (26/4/2022) hal itu disampaikan Putin saat berbicara di hadapan para jaksa top Rusia dan Menteri Pertahanan Rusia Sergei Shoigu pada Senin (25/4) waktu setempat. Putin menuduh Barat telah menghasut Ukraina untuk merencanakan serangan terhadap jurnalis-jurnalis Rusia.Tuduhan itu telah dibantah oleh otoritas Ukraina.detik

27
April

(voinews.id) Kantor Staf Presiden menepis anggapan bahwa pemerintah lebih fokus pada pembangunan Ibu Kota Nusantara (IKN) daripada kondisi ekonomi masyarakat. Tenaga Ahli Utama Kantor Staf Presiden Edy Priyono dalam siaran pers di Jakarta, Selasa menegaskan, pembangunan ekonomi dan infrastruktur menjadi satu rangkaian program prioritas pemerintah yang sudah ditetapkan dan disepakati dalam Rencana Pembangunan Jangka Menengah Nasional (RPJMN) 2020-2024.

Menurut  Edy Priyono, Pemerintah tetap konsisten dengan arah pembangunan yang sudah ditetapkan, khususnya dalam RPJMN 2020-2024. Tidak mungkin pemerintah keluar dari hal itu. Edy mengungkapkan pada 2023 pemerintah telah menetapkan beberapa program prioritas, yakni penanggulangan kemiskinan ekstrem, pemulihan dunia usaha, penanganan pengangguran, pembangunan sumber daya manusia, pengembangan ekonomi hijau dan melanjutkan pembangunan infrastruktur. antara

27
April

(voinews.id) Pemerintah kembali memperpanjang Pemberlakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat ( PPKM ) luar Jawa-Bali hingga 9 Mei 2022 mendatang. Perpanjangan ini dilakukan menjelang akhir Ramadhan 1443 Hijriah atau libur Idul Fitri/Lebaran 2022. Menteri Koordinator Bidang Perekonomian Airlangga Hartarto dikutip dari keterangan resminya Selasa (26/4/2022) menegaskan,  pemerintah memutuskan memperpanjang PPKM untuk periode waktu pelaksanaan 14 hari ke depan yaitu dari 26 April sampai 9 Mei 2022.

Airlangga mengatakan perpanjangan PPKM di luar Jawa-Bali ini sebagai upaya pemerintah tetap menjalankan strategi pengendalian pandemi Covid-19. Selain itu menjaga kedisiplinan implementasi protokol kesehatan dan tetap mendorong percepatan vaksinasi booster yang digunakan sebagai salah satu persyaratan mudik Lebaran. Sindo

27
April

(voinews.id)Pemerintah melalui Kementerian Koordinator Pembangunan Manusia dan Kebudayaan (PMK) mengimbau masyarakat yang menggunakan kendaraan pribadi untuk melakukan perjalanan mudik lebih awal, atau memanfaatkan jalur Pantai Utara Jawa (Pantura) dan jalur Pantai Selatan Jawa (Pansela).

Hal tersebut mengemuka dalam tinjauan yang dilakukan oleh Menko PMK Muhadjir Effendy, didampingi oleh Menhub Budi Karya Sumadi, Kapolri Listyo Sigit Prabowo, dan Menteri PUPR Basuki Hadimuljono, di Rest Area Km 57 Tol Jakarta - Cikampek, Kabupaten Karawang, pada Selasa (26/4).

Menko Muhadjir mengatakan, tata kelola lalu lintas menjadi salah satu upaya pemerintah untuk mensukseskan penyelenggaraan mudik pada tahun ini.

"Animo masyarakat yang akan mudik sangat tinggi, bahkan diprediksi melebihi jumlah pemudik pada tahun 2019 sebelum pandemi," katanya.

Ia memprediksi tol Jakarta-Cikampek akan mengalami kepadatan di hari puncak mudik yaitu di H-4 (28 April 2022).

Pada kesempatan yang sama Menhub Budi Karya menjelaskan, beberapa hari terakhir pergerakan di Jabodetabek sudah naik 5 persen dan yang ke arah timur (Jawa Barat, Jawa Tengah dan Jawa Timur) sudah naik sekitar 11 persen.

“Kami mengapresiasi masyarakat yang sudah mengikuti anjuran pemerintah untuk mudik lebih awal,” ujar Menhub.

Menhub menjelaskan, untuk mengendalikan pergerakan lalu lintas, sudah disiapkan 4 (skema) rekayasa lalu lintas yakni : contra flow, one way, ganjil genap, dan pembatasan truk sumbu tiga.

“Rekayasa lalin ganjil genap dan one way akan diberlakukan di tanggal 28 s.d 30 April 2022. Untuk itu, yang mau mudik ke Jateng dan Jatim agar secepatnya mudik sehingga tidak membebani jalan di hari puncak,” jelasnya.

Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo mengimbau kepada masyarakat untuk menggunakan beberapa jalur alternatif selain jalan tol.

Pihaknya, telah menyiapkan sejumlah pos pelayanan di sejumlah titik yang bisa dimanfaatkan oleh masyarakat untuk beristirahat sejenak.

“Kami akan menerapkan sejumlah rekayasa lalu lintas, namun kami tetap mengimbau masyarakat untuk mudik lebih awal guna menghindari kepadatan di hari puncak,” katanya.

Selanjutnya, Menteri PUPR Basuki Hadimuljono mengungkapkan, masyarakat dapat menggunakan jalur selatan Jawa, melewati Subang, Garut, Pangandaran, Sukabumi, sampai Pacitan.

“Kondisi jalan bagus dan instagramable,” katanya.

Dalam peninjauan ini turut hadir Wakil Menteri Kesehatan Dante Saksono Harbuwono, Juru Bicara Satgas Penanganan Covid 19 Wiku Adisasmito, dan Bupati Karawang Celica Nurachdiana

 

antaranews