Jelang Pemilihan Umum 2019, Warga Negara Indonesia di Malaysia diminta tidak melakukan praktek politik tanpa sepengetahuan pihak Kedutaan Besar RI. Duta Besar RI untuk Malaysia, Rusdi Kirana, mengimbau warga Negara Indonesia untuk menyukseskan Pemilu 2019 dengan aktif, dan mendukung Panitia Pemilihan Luar Negeri Kuala Lumpur serta Panitia Pengawas Pemilu yang saat ini melakukan tahapan Pemilu. Ia mengharapkan Warga Negara Indonesia maupun organisasi kemasyarakatan tidak melakukan kegiatan politik di luar Panitia Pemilu.
“Saya mengimbau kepada seluruh warga Negara Indonesia yang ada di Malaysia. Kita akan mengadakan pesta demokrasi. Namun perlu diketahui kepada warga Negara Indonesia yang tinggal di Malaysia. Malaysia tidak mengizinkan secara aturan dan undang-undang untuk warga Negara asing melakukan praktek politik di sini. Kalau dilakukan, itu melanggar aturan mereka. Namun, Republik Indonesia melalui perwakilannya KBRI (Kedutaan Besar RI) telah memberikan wadah. Kita punya Panitia Pemilu. Silahkanlah baik yang mau mendaftar memilih, baik dari partai politik, baik ormas. Jangan dilakukan di luar ini. Karena kalau di luar, itu melanggar hukum mereka.”
Duta Besar Rusdi Kirana menargetkan jumlah partisipasi pemilih di Pemilu 2019 meningkat dibandingkan pada tahun 2014 lalu. Hingga saat ini PPLN Kuala Lumpur terus gencar melakukan sosialisasi Pemilu 2019 kepada warga Negara Indonesia yang tersebar di sejumlah wilayah di Malaysia. Okky
Pentas seni dan budaya dari Komite Seni Budaya Nusantara memukau ratusan orang warga Mesir dan warga Negara Indonesia yang hadir di Opera House Cairo, Sabtu (26/5) malam waktu Mesir Acara dibuka dengan shalawat badar, selanjutnya ditampilkan tarian dari beberapa daerah di Indonesia, yaitu dari Sumatra Barat, Kalimantan, Jawa, dan Bali Pimpinan Delegasi Komite Seni Budaya Nusantara, Hendardji Soepandi, di Kairo, Sabtu mengatakan, pentas budaya nusantara ini sudah dilaksanakan sebanyak empat kali di luar negeri, yakni di Rumania, Amerika Serikat, Thailand, dan Mesir Menurutnya, hal ini merupakan bagian dari diplomasi budaya untuk lebih memperkenalkan budaya Indonesia ke mancanegara, dan sebagai bagian dari promosi wisata
“Misinya untuk lebih memperkenalkan Indonesia di forum Internasional. Terutama tentang budaya Indonesia, betapa aneka ragamnya budaya kita.”
Selain tari-tarian, ditampilkan juga peragaan busana batik karya anak negeri dan musik keroncong Komite Seni Budaya Nusantara membawa sekitar 15 orang seniman Rencananya, pada tanggal 28 Mei ini, mereka juga akan menggelar acara serupa di Alexsandria (RA).
Menteri Keuangan RI Sri Mulyani Indrawati mengatakan, pemerintah akan mengatasi pelemahan rupiah terhadap mata uang dolar Amerika Serikat. Seperti ditulis Antara, Menteri Sri Mulyani di Kabupaten Sukoharjo, Jawa Tengah, Sabtu (26/5) mengatakan, pemerintah bersama-sama Bank Indonesia akan terus menjaga stabilitas ekonomi dan menjaga mata uang rupiah.
Ia menjelaskan, beberapa strategi sudah dilakukan oleh Bank Indonesia untuk menstabilkan nilai tukar rupiah, salah satunya adalah dengan menaikkan suku bunga. Langkah tersebut diharapkan memperkuat nilai tukar rupiah terhadap dolar Amerika Sedangkan dari pemerintah akan menjaga disiplin Anggaran Pendapatan dan Belanja Negara. Menurutnya, seluruh pihak harus meminimalisasi gejolak agar seluruh ekonomi berjalan dengan risiko yang makin kecil. ant.27.5’18.mar
Kantor Dagang dan Ekonomi Taipei (TETO), Taiwan, melirik potensi pasar di Bali untuk perdagangan produk berteknologi inovatif karena provinsi itu memiliki pertumbuhan ekonomi yang berkembang positif bahkan diprediksi menguat tahun ini pada kisaran 6 hingga 6,4 persen. Direktur Jenderal TETO Perwakilan Surabaya Jeffrey S.C Hsiao di Kuta, Kabupaten Badung, Bali, Sabtu mengatakan, Bali merupakan magnet pariwisata dunia dengan segala kreativitasnya sehingga pihaknya hadirkan produk berkualitas.
Untuk itu, pihaknya memamerkan produk yang sebagian besar merupakan produk teknologi informasi dan komunikasi (ICT) melalui "Taiwan Excellence" di Discovery Shopping Mall Kuta, Bali, 25-27 Mei 2018.Indonesia merupakan mitra dagang terbesar ke-14 dengan nilai perdagangan tahun 2017 mencapai sekitar 8 milar dolar Amerika dengan persentase pertumbuhan tahunan sebesar 15 persen. antara