07
February



(voinews.id) Menteri Investasi Kepala BKPM Bahlil Lahadalia mengatakan arah kebijakan investasi Indonesia akan tetap berfokus pada hilirisasi bahkan merambah hingga 21 komoditas dengan total nilai investasi mencapai 545,3 miliar dolar AS hingga 2040.

Berbicara pada Rapat Kerja dengan Komisi 6 DPR RI. Senin (6.2) di Jakarta. Bahlil mengatakan Kementerian Investasi.BKPM telah mengelompokkan kebutuhan investasi hingga 2040 yang terdiri dari 8 sektor prioritas yaitu mineral, Batubara, minyak, gas bumi,  perkebunan, kelautan, perikanan dan kehutanan.Untuk prioritas pada 2023 menurutnya Indonesia akan kembali melarang ekspor barang mentah, yaitu bauksit, yang akan disusul oleh tembaga serta timah. Antara





07
February



(voinews.id)  Menteri Perindustrian Agus Gumiwang Kartasasmita menyampaikan industri manufaktur berperan mengatrol kinerja ekonomi pada 2022 karena mampu tumbuh impresif di angka 5,01 persen sepanjang 2022 atau lebih tinggi dibanding capaian pada 2021 sebesar 3,67 persen. Dikutip dari Antara dalam keterangan yang diterima Senin (6.1) di Jakarta Agus Gumiwang mengatakan sektor industri menjadi penopang utama terhadap pertumbuhan ekonomi nasional yang mencapai 5,31 persen pada 2022.

Menurutnya kinerja positif dari industri manufaktur itu sejalan dengan beberapa indikator sepanjang 2022 antara lain Indeks Kepercayaan Industri (IKI). dan Purchasing Manager’s Index (PMI) manufaktur Indonesia yang sama-sama berada di level ekspansif. Berdasarkan data Badan Pusat Statistik (BPS) tiga sektor manufaktur yang menjadi sumber penopang ekonomi pada tahun 2022 yakni industri makanan dan minuman yang tumbuh sebesar 4,90 persen industri alat angkutan tumbuh 10,67 persen, serta industri logam dasar tumbuh 14,80 persen. Antara

07
February



(voinews.id) Bank Indonesia (BI) memperkirakan pada 2023. sektor prioritas halal value chain tumbuh pada kisaran 4,5 persen hingga 5,3 persen pada 2023 dan pembiayaan perbankan syariah tumbuh 14-16 persen. Dikutip dari Antara. anggota Dewan Gubernur Bank Indonesia Juda Agung dalam Forum Sharia Economic and Financial Outlook (Shefo) 2023 yang diikuti dalam jaringan di Jakarta Senin 6.1) mengatakan perbaikan ekonomi syariah pada 2023 diproyeksikan akan terus berlanjut dengan didorong oleh kinerja sektor pertanian dan pariwisata ramah muslim serta dukungan pembiayaan syariah yang semakin kuat.

Ia menuturkan di tengah berbagai tekanan global dan dampak rambatannya ke ekonomi domestik ekonomi syariah dapat terus meningkat mendukung pemulihan ekonomi nasional. Antara

06
February

 

(voinews.id)- Bupati Sleman, Daerah Istimewa Yogyakarta Kustini Sri Purnomo menyebutkan bahwa revitalisasi Pasar Godean yang telah dimulai tahap demolish (pembongkaran) beberapa waktu lalu, nantinya akan dilengkapi dengan fasilitas taman terbuka hijau, "foodcourt" dan sejumlah fasilitas lain.

"Akan ada taman terbuka hijaunya di lantai 1 dan 'foodcourt'-nya di lantai 2, di lantai 3 untuk kantor unit pelaksana teknis (UPT) pasar. Rencananya akan disediakan lift untuk barang juga," kata Kustini Sri Purnomo, di Sleman, Senin. Menurut dia, di area Pasar Godean juga akan disediakan tempat untuk "ngopi" dan tempat untuk menampilkan kreatifitas potensi anak-anak muda di rooftop.

"Insya Allah nanti jika sudah selesai, Pasar Godean akan jadi tempat yang bagus dan lebih baik," katanya lagi. Ia mengatakan, saat ini tahapan revitalisasi Pasar Godean telah memasuki pengerjaan demolish (pembongkaran) yang telah dimulai sejak 10 Januari 2023. Diperkirakan tahapan tersebut akan selesai pada akhir Februari ini.

"Setelah tahapan pengerjaan demolish, akan dilanjutkan pada tahapan penyiapan lahan hingga April. Setelah itu, diharapkan pada Mei akan dimulai proses pembangunan. Diharapkan saat nanti saat proses penyiapan lahan, sudah ada pemenang (tender). Dan April sudah bisa mulai dibangun," katanya pula.

Kustini mengatakan, revitalisasi Pasar Godean menggunakan anggaran yang bersumber dari APBN Kementerian Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR). Bangunan yang nantinya akan mampu menampung sekitar 1.837 pedagang itu, ditargetkan selesai satu tahun pengerjaan sejak ditetapkannya pemenang lelang. "Anggarannya mencapai Rp101 miliar dari APBN Kementerian PUPR. Untuk pelaksana pembangunan dari Balai Prasarana Permukiman Wilayah (BP2W) DIY," katanya pula.

Ia berharap dengan wajah baru Pasar Godean, aktivitas perekonomian akan lebih meningkat karena bangunan dan fasilitasnya sudah bagus. "Nanti setelah bangunan dan fasilitas sudah bagus, maka pedagang dan pengunjung semakin nyaman. Diharapkan geliat perekonomian lebih meningkat," kata dia lagi.

 

antara