08
May

 

(voinews.id)Angkasa Pura II selaku pengelola Bandara Soekarno - Hatta Tangerang, Banten memprediksi jumlah penumpang pada H+5 Idul Fitri 2022 mencapai 150.473 orang

Senior Manager of Branch Communication and Legal PT Angkasa Pura II Bandara Soekarno Hatta, Holik Muardi di Tangerang mengatakan pada hari ini diprediksi menjadi lonjakan puncak arus balik.

Dijelaskannya 150.473 penumpang yang diprediksi hari ini di Bandara Soekarno - Hatta terdiri dari 83.554 penumpang yang tiba dan 66.919 orang yang berangkat.

"Hari ini diperkirakan akan jadi puncak arus balik mudik Lebaran dengan total 83.554 penumpang," kata dia dalam keterangannya.

Sementara itu untuk total penerbangan yang terjadwal hari ini hingga pukul 22.00 WIB ada sebanyak 945 penerbangan dengan rincian 476 penerbangan yang tiba dan 469 yang berangkat.

Ia mengatakan peningkatan arus balik di Bandara Soekarno - Hatta Tangerang Banten telah terjadi sejak H+2 Idul Fitri 2022 yang tercatat ada 62.415 penumpang yang tiba. Kemudian di H+3 ada 70,522 penumpang yang tiba.

Pantauan di lapangan, kedatangan penumpang di Bandara Soekarno - Hatta telah terjadi sejak malam hari hingga pagi ini. Kepadatan terjadi di loket penyewaan mobil setelah penumpang keluar dari pintu kedatangan.

 

antaranews

07
May

 

(voinews.id) Anggota Dewan Perwakilan Rakyat Mulyanto meminta Pemerintah membeli kelapa sawit rakyat untuk menghindari dampak negatif dari kebijakan pelarangan ekspor crude palm oil (CPO) terhadap petani. Mulyanto dalam keterangan yang diterima di Jakarta, Jumat minta Pemerintah sungguh-sungguh memperhatikan nasib para petani sawit rakyat tersebut. Sebaiknya, Pemerintah memberikan insentif kepada mereka sebab Pemerintah harus bertanggung jawab atas kebijakan yang diputuskannya terutama kepada pihak yang paling rentan terdampak, apalagi pandemi belum berakhir dan daya beli mereka masih lemah.

Setelah kebijakan larangan ekspor CPO diberlakukan menurut dia, harga tandan buah segar (TBS) sawit hasil produksi petani turun. Ia menegaskan salah satu insentif yang penting untuk meringankan petani sawit rakyat adalah melalui penyerapan terhadap produk TBS tersebut dengan harga yang wajar. antara

07
May

 

(voinews.id) Menteri Koordinator Bidang Kemaritiman dan Investasi (Menko Marves) Luhut Binsar Pandjaitan meninjau kawasan Mangrove Tahura dan Garuda Wisnu Kencana Jumat (6/5) untuk memastikan kesiapan Bali menyambut KTT G20 2022. Kunjungan ke Mangrove Tahura dilakukan untuk melihat pengerjaan area drop off dan pick up zone untuk para delegasi KTT G20 pada November mendatang. Selain itu Luhut yang juga Ketua Penyelenggara Acara Presidensi G20 Indonesia mengecek pembangunan Wantilan dan area persemaian yang akan dipertunjukkan kepada delegasi. Luhut Pandjaitan dalam keterangan tertulis di Jakarta, Sabtu minta pengamanan dan kenyamanan para pimpinan negara atau delegasi dapat menjadi perhatian utama, khususnya pada spot utama seperti area Wantilan, jalur tracking,titik foto, area persemaian serta menara pandang dan view deck.

Selanjutnya Luhut meninjau jalan dan renovasi kawasan Garuda Wisnu Kencana (GWK) yang jadi salah satu lokasi kegiatan G20, sekaligus melihat pengamanan lokasi serta rekayasa lalu lintas. Luhut meminta renovasi di kawasan GWK untuk penambahan arsitektural di Gate 3, ramp di Lotus Pond dan pelandaian ramp di Festival Park juga perlu diperhatikan pengerjaannya sehingga dapat selesai tepat waktu. Hasil dari kunjungan lapangan akan kembali dievaluasi dan difinalisasi pada Senin (9/5) mendatang. antara

07
May

 

(voinews.id) Menteri Koperasi dan UKM Teten Masduki mengatakan Bali mempunyai bahan pokok utama industri wellness yang sangat lengkap. Di antaranya ialah nilai luhur, literasi, tradisi, hingga adat budaya Bali yang menjadi wujud dari tradisi wellness Bali. Teten Masduki  dalam sebuah acara di Universitas Hindu Indonesia (UNHI) Bali lewat keterangan resmi di Jakarta, Jumat mengatakan, Bali juga memiliki beragam kekayaan sumber daya alam yang menjadi komposisi utama berbagai produk wellness. Hal tersebut didukung kreativitas para pelaku usaha mikro kecil dan menengah (UMKM) di Bali.

Menurut dia, produk wellness Bali juga memiliki potensi tinggi di industri pariwisata, seperti spa di berbagai hotel, hand sanitizer dan disinfektan dengan minyak asiri (essential oil) dan produk minuman herbal serta jamu. Untuk mengembangkan produk wellness berkualitas di Indonesia, Teten mengapresiasi kehadiran Purana Wellness sebagai unit layanan kebugaran dan kesehatan tradisional di UNHI. Karena itu ia menilai universitas tersebut akan menjadi sebagai salah satu perguruan tinggi terdepan yang mengeksplorasi kekayaan narasi wellness Nusantara. antara