21
January

KBRI Tokyo berpartisipasi dalam All Together Festival (ATF) 2024 di Tokyo International Exchange Center Plaza, Minggu (21/1/2024). ATF 2024 digelar oleh Immigration Service Agency, Kementerian Kehakiman Jepang, dengan tujuan memperkuat keharmonisan antara warga Jepang dengan para warga asing pendatang di Jepang. (Foto: KBRI Tokyo)

KBRI Tokyo berpartisipasi dalam All Together Festival (ATF) 2024 di Tokyo International Exchange Center Plaza, Minggu (21/1/2024). ATF 2024 digelar oleh Immigration Service Agency, Kementerian Kehakiman Jepang, dengan tujuan memperkuat keharmonisan antara warga Jepang dengan para warga asing pendatang di Jepang. (Foto: KBRI Tokyo)

 

 

VOInews, Jakarta: Kedutaan Besar Republik Indonesia (KBRI) Tokyo berpartisipasi dalam All Together Festival (ATF) 2024 yang berlangsung di Tokyo International Exchange Center Plaza pada Minggu (21/1/2024). ATF 2024 digelar oleh Immigration Service Agency, Kementerian Kehakiman Jepang, dengan tujuan memperkuat keharmonisan antara warga Jepang dengan para warga asing pendatang di Jepang.

 

Koordinator Fungsi Penerangan, Sosial, dan Budaya KBRI Tokyo Meinarti Fauzie menjelaskan kegiatan ini efektif sebagai ajang promosi Indonesia kepada warga asing. Menurutnya, partisipasi KBRI Tokyo dalam ATF 2024 merupakan bentuk dukungan dan apresiasi Indonesia terhadap Jepang.

 

“All Together Festival 2024 ini merupakan kegiatan strategis yang diikuti KBRI Tokyo sebagai bentuk dukungan Indonesia kepada Pemerintah Jepang yang sudah sangat baik merawat hubungan warga Jepang dan warga asing di Jepang, termasuk menjaga dan membantu Warga Negara Indonesia yang berada di Jepang," katanya dalam keterangan resmi KBRI Tokyo yang diterima di Jakarta.

 

Ia menjelaskan, di dalam ATF 2024, KBRI Tokyo melakukan survei untuk mengetahui respon masyarakat Jepang terhadap Indonesia.

 

“Kegiatan ini juga kami manfaatkan untuk menjaring Survei Citra Indonesia 2024, ada lebih dari 100 responden warga asing yang kita dapatkan hanya dalam beberapa jam saja ” tambah Meinarti.

 

Stan KBRI Tokyo menyajikan tampilan wastra Indonesia, informasi pariwisata, serta sejumlah produk kriya dan kuliner instan khas Indonesia sebagai omiyage (suvenir) bagi para pengunjung. KBRI Tokyo juga membuka layanan konsultasi kekonsuleran bagi pengunjung yang hadir di festival ini.

 

Sejumlah warga Jepang juga terlihat asyik berfoto mengenakan kebaya dan kain batik Indonesia.

 

ATF 2024 diikuti oleh 29 stan lembaga pemerintah dan swasta Jepang terkait isu keimigrasian, organisasi internasional, usaha kecil dan menengah, termasuk stan dari pemerintah kota dan prefektur. Festival juga diikuti oleh 4 (empat) negara yaitu Korea Selatan, Indonesia, Filipinia, dan Ukraina.

 

Salah satu warga Jepang, Kawasaki, yang mengunjungi stan KBRI Tokyo mengaku sangat terkesan dengan kekayaan ragam budaya Indonesia.

 

"Terima kasih atas suvenir Indonesianya. Saya tadi juga boleh mengenakan kebaya dan kain. Saya ingin sekali dapat berwisata ke Indonesia," katanya.

 

KBRI Tokyo mencatat saat ini terdapat lebih dari 3,2 juta warga asing yang bermukim di Jepang. Adapun jumlah Warga Negara Indonesia (WNI) di Jepang per Juni 2023 mencapai 122.028 jiwa.

20
January

Wakil Menteri Luar Negeri RI, Pahala Nugraha Mansury, memimpin Delegasi RI pada Konferensi Tingkat Tinggi Gerakan Non-Blok (GNB) Ke-19 yang berlangsung di Kampala, Uganda, 19-20 Januari 2024 (Foto: Kemlu RI)

 

 

VOInews, Jakarta: Wakil Menteri Luar Negeri RI, Pahala Nugraha Mansury, memimpin Delegasi RI pada Konferensi Tingkat Tinggi Gerakan Non-Blok (GNB) Ke-19 yang berlangsung di Kampala, Uganda, 19-20 Januari 2024. Dalam Konferensi pernyataan nasional yang disampaikan pada Sabtu (20/1/2024), Wakil Menlu Pahala menggarisbawahi pentingnya semangat Konferensi Asia Afrika di Bandung yang menggarisbawahi pentingnya perjuangan bersama negara berkembang untuk mewujudkan kemerdekaan, keadilan, kesetaraan, dan pembangunan.

“Semangat inilah yang harus selalu jadi inspirasi GNB dalam menghadapi berbagai tantangan global, terutama dalam mewujudkan kemerdekaan bangsa Palestina dan menjaga kepentingan negara berkembang", tegas Wamenlu Pahala.

Khusus terkait isu Palestina, Indonesia mendesak agar GNB bersatu, mendesak gencatan senjata di Gaza, serta mendorong proses perdamaian dan mengupayakan keanggotaan penuh Palestina di PBB. Saat ini, terdapat 5 anggota GNB yang menjadi Anggota Tidak Tetap Dewan Keamanan PBB yang diharapkan dapat membantu menyuarakan posisi bersama GNB terkait Palestina.

Selain di pertemuan utama KTT GNB, Wamenlu Pahala Mansury juga bertemu dengan Menlu Palestina dan Menlu Afrika Selatan terkait isu Palestina. Wamenlu Mansury tekankan dukungan Indonesia bagi perjuangan rakyat Palestina, untuk mencapai solusi jangka panjang dan kemerdekaan. Indonesia juga mendukung gugatan Afrika Selatan terhadap Israel di International Court of Justice (ICJ).

Indonesia juga mendorong GNB untuk menjadi bagian dari solusi global dan konsisten mengedepankan kepentingan negara berkembang, terutama dalam merealisasikan hak atas pembangunan. “Kita harus menjamin hak negara berkembang melaksanakan pembangunan sesuai dengan prioritas nasionalnya, misalnya melalui hilirisasi industri," papar Wamenlu.

Wamenlu menekankan bahwa GNB adalah kekuatan politik yang sangat besar. “Anggota GNB saat ini 121 negara, dengan jumlah penduduk sekitar 55% penduduk dunia. Dengan kekuatan sebesar ini, GNB harus mampu mengubah tata dunia agar lebih mencerminkan keadilan bagi semua," kata Wamenlu.

Selain menyampaikan pernyataan nasional Indonesia, di sela-sela KTT GNB Ke-19 di Kampala, Wamenlu Pahala juga melakukan sejumlah pertemuan bilateral dengan sejumlah negara lainnya, yaitu dengan Menteri Negara Uganda, Menlu Bangladesh, Menlu Belarus, Menlu Nikaragua, Deputi Menlu Malaysia, Deputi Menlu Venezuela, serta Sekjen United Nations Conference on Trade and Development (UNCTAD).

KTT GNB Ke-19 dilaksanakan di bawah Keketuaan Uganda dengan tema “Deepening Cooperation for Shared Global Affluence". KTT GNB di Uganda dihadiri 121 negara anggota serta sejumlah negara dan organisasi internasional pengamat. Pertemuan menyepakati empat dokumen, salah satunya Deklarasi Politik GNB yang mendorong terwujudnya perdamaian di Palestina.

20
January

Ketua PPLN Kuala Lumpur, Umar Faruk dalam wawancara khusus bersama jurnalis senior RRI Voice of Indonesia, Daulat Pane pada Jumat (19/01/2024). (Foto: RRI VOI)

 

VOInews.id, Jakarta: Baru-baru ini, sebuah video di media sosial menuding adanya sejumlah kejanggalan pada persiapan Pemilu 2024 di Malaysia. Di antaranya Panitia Pemilihan Luar Negeri (PPLN) yang dianggap tidak profesional, tudingan pencurian suara, hingga dugaan suap. Menanggapi video tersebut, Ketua PPLN Kuala Lumpur, Umar Faruk mengatakan bahwa tudingan-tudingan yang disebut tidak berdasar.

19
January

Foto : jetstar.com

 

 

VOInews, Jakarta: Pemerintah Indonesia dan Vietnam berupaya meningkatkan kunjungan wisatawan dari masing-masing negara. Duta Besar Vietnam untuk Indonesia Ta Van Thong pada Annual Pers Meeting (04/01) di Jakarta menyatakan bahwa dibukanya jalur penerbangan langsung Ho Chi Minh City - Bali lima kali dalam sehari, disamping Ho Chi Minh City- Jakarta dan Hanoi – Jakarta masing-masing sekali dalam sehari pada tahun 2023 lalu, berhasil menghimpun 1 juta penumpang dari kedua negara.

 

 

Konjen RI di Ho Chi Minh City, Agustaviano Sofjan melalui wawancara khusus pada kanal Youtube Voice of Indonesia (9/10) menyatakan bahwa peningkatan frekuensi penerbangan antar kedua negara diharapkan dapat meningkatkan jumlah wisatawan, bukan saja dari kedua negara, tetapi juga dari kota-kota transit penerbangan, misalnya Mumbai – Ho Chi Minh City – Bali, dan sebagainya.

 

 

Dalam wawancara bertajuk Persahabatan Indonesia dan Vietnam, Agustaviano Sofjan menjelaskan beberapa destinasi wisata di Indonesia yang digemari turis Vietnam. Pulau Bali masih menjadi primadona bagi turis asal Vietnam. Kemudian Borobudur menjadi destinasi favorit lainnya dengan terkait dengan wisata religius bagi wisatawan penganut ajaran Buddha asal negara Naga Biru. Bromo menjadi destinasi menarik dengan konsep volcano tourism yang jarang ditemui warga negara sosialis tersebut.

 

 

Konjen Agustaviano juga menyebutkan beberapa destinasi wisata di Vietnam yang diminati pelancong dari Indonesia. Diantaranya Sapa, sebuah kota kecil di wilayah Barat Laut Vietnam yang berkonsep etnik di pedesaan yang masih asri. Lalu Hai Phong, kota pesisir di utara Vietnam yang terkenal dengan pemandangan indahnya. Da Nang kota pesisir di Vietnam tengah, yang dilengkapi pantai, resor, dan atraksi budayanya. Selain itu, Kota Ho Chi Minh di Selatan Vietnam juga memiliki banyak destinasi wisata yang diminati pengunjung dari Indonesia seperti Pusat Bisnis – HCMC, Kanal Cu Chi, dan wisata di Delta Mekong.

 

Pariwisata, lanjut Agustaviano Sofjan merupakan sektor riil yang langsung berimbas pada pendapatan negara. Mengimbangi geliat pertumbuhan ekonomi yang mulai tumbuh pasca covid-19 perlu upaya kolaboratif demi peningkatan kunjungan wisatawan, utamanya setelah ditunjang konektivitas yang cukup memadai.